Suara.com - Kabar duka datang dari dunia musik tanah air. Vokalis Band Steven and Coconuts Treez, Steven Nugraha Kaligis atau yang dikenal sebagai Tepeng, meninggal dunia, Selasa (22/6/2021).
Kepergian Tepeng diketahui dari akun unggahan Instagram resmi band Steven and Coconut Treez.
"Innalillahi wa'innailahi roji'un. Telah berpulang saudara kami Steven N. Kaligis (Tepeng) pada hari Selasa, 22 Juni 2021 pukul 07.30 WIB," tulis akun @stevenandcoconuttreez.
Berikut profil Tepeng vokalis Steven and Coconut Treez.
Profil Tepeng vokalis Steven and Coconut Treez
Tepeng lahir di Pekan Baru pada 3 Januari 1973 silam. Namanya melejit setelah menelurkan sejumlah hits dengan band Steven and Coconut Treez.
Selain sebagai vokalis, ia merupakan pendiri dari Steven and Coconut Treez. Band yang mengusung genre Reggae tersebut dibentuk pada 2005.
Bersama A Ray Daulay, Tedy Wardhana, Teguh Wicaksono, Aci, dan Rival Himran, Steven merilis lagu-lagu yang booming di pasaran seperti Welcome to My Paradise hingga Bebas Merdeka.
Sepak terjangnya di dunia musik, membuatnya dikenal sebagai salah satu sosok yang membuat musik Reggae mendapatkan banyak peminat di tanah air.
Baca Juga: Tepeng Vokalis Steven and Coconut Treez Meninggal Dunia
Salah satu siasatnya memopulerkan musik Jamaika di tanah air adalah dengan kolaborasi bersama sejumlah musisi seperti The Paps, Gangsta Rasta, Matahari, Richard & The Gills hingga Tony Q Rastafara, untuk membuat album bertajuk "Indonesian Reggae Revolution".
Meninggal dunia di usia 46 tahun
Steven meninggal dunia di usia 46 tahun. Hingga artikel ini disusun, belum diketahui secara pasti penyebab berpulangnya sang vokalis.
"Semoga amal ibadah almarhum ditermia di sisi Allah SWT, dilapangkan dan diterangi kuburnya serta segala kekhilafan alhamrhum diampuni All SWT. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan. Amin ya Robbal Alamin," tulis akun Instagram @stevenandcoconutreez.
Kabar meninggalnya Steven menjadikan duka mendalam bagi sahabat dan orang terdekat. Bassist Slank, Ivanka, turut menyampaikan bela sungkawa.
"Innalilahi wa innalillaihi roji'un. Allahummaghfirlahu warhamhu wa'afihi wa'fu'anhu. Kaget banget pagi ini denagr kabar kepergian sahabat gue Steven Nugraha Kaligis (Tepeng Coconut Treez). Semoga damai selaly bro dan mendapatkan tempat yang paling mulia di sisi Allah SWT," tulis Ivanka.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Final Score Malam Ini: Ketika Dave Bautista Hidupkan Kembali Formula Die Hard di Stadion Sepak Bola
-
Wajib Tonton Titip Bunda di Surga-Mu, Drama Keluarga Lintas Generasi yang Kuras Air Mata
-
Lebih dari Kisah Persahabatan, Surat Untuk Masa Mudaku Ajak Penonton Sembuhkan Trauma Masa Kecil
-
Hellboy (2019): Si Anak Iblis yang Berusaha Balas Dendam pada Penyihir Kuno, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Shining Drakor Baru Jinyoung GOT7: Masinis yang Galau karena Cinta Masa Lalu
-
Netflix Kantongi Hak Distribusi Film Gundam, Bakal Dibintangi Sydney Sweeney dan Noah Centineo
-
Nikita Mirzani Minta Denada Jangan Berkelit: Akuin Aja Itu Anak Lo, Gitu Aja Repot
-
Di Pesantren saat Longsor, Santri Ini Harus Terima Kenyataan Pilu Seluruh Keluarga Meninggal
-
Terungkap! Alasan Kim Hye Yoon Bintangi Drakor No Tail To Tell
-
Di Depan Istri, Sahrul Gunawan Sebut Intan Nuraini Mantan Terindah