Suara.com - Wulan Guritno mengumumkan bahwa film terbaru yang dibintanginya, Jakarta vs Everybody, ditunda penayangannya di bioskop. Penundaan dilakukan menyusul angka kasus covid-19 yang makin tinggi di Indonesia.
Sedianya, film yang juga dibintangi oleh Jefri Nichol itu bakal tayang perdana pada Kamis (24/6/2021) besok.
"Penundaan penanyangan @jakartavseverybody.film. Everybody Vs Covid," tulis Wulan di awal caption.
Penundaan penayangan film sebagai solusi terbaik yang dipilih. Wulan dan tim produksi tak mau mengambil risiko penularan covid-19.
"Merespons situasi yang terjadi pada saat ini, tentang meningkatnya penyebaran Covid – 19. Serta aturan pembatasan yang telah diberlakukan pada beberapa kota, maka dengan berat hati kami memutuskan menunda penayangan film Jakarta Vs Everybody," ungkap Wulan.
Kapan film tersebut akan diputar, Wulan Guritno tak bisa memastikan. Semua tergantung pada situasi terkini di lapangan.
"Sampai dengan batas waktu yang belum dapat ditentukan. Besar harapan kami situasi ini bisa segera membaik, karena kami tahu bagaimana sulitnya Bioskop bertahan hidup di masa - masa pandemic ini," ujarnya.
"Mari bersama - sama kita menaati semua prosedur kesehatan yang telah di tetapkan , agar kita bisa segera bertemu di Bioskop. Peluk erat untuk semua pecinta Film Indonesia," sambung Wulan.
Beberapa warganet merespons pengumuman tersebut.
Baca Juga: Heboh Sinetron Zahra, Borok Alvin Faiz Diungkap Larissa Chou
"Selamat mbak Wulan. Nggak sabar mau nonton. Berharap covid ini segera lenyap," tulis Kelly Tandiono dalam bahasa Inggris.
"Can't waiting, semangat," sambung akun @arie_khayz.
Namun ada juga beberapa warganet yang justru mengomentari foto Wulan Guritno.
"Mba Wulan munduran. Cakepnya kelewatan," komentar akun @ricohasibuan449.
"Makin tua makin jadi," sambung akun @bang.day.
Berita Terkait
-
Rejuran S Bantu Wulan Guritno Atasi Bopeng, Terungkap dalam Insecurity Uncovered Zap Premiere
-
Wulan Guritno Buka-Bukaan Soal Jerawat dan Bekas Luka di Wajahnya: Saya Pernah Benci Cermin
-
Wulan Guritno Pamer Wajah Mulus tanpa Edit, Balas Viral Muka Bopeng: Aku Gak Mau Sembunyi Lagi
-
5 Rekomendasi Bedak untuk Wanita 40 Tahun, Ampuh Sembunyikan Bekas Luka Seperti Wulan Guritno
-
Wulan Guritno Sentil Haters Soal Tekstur Wajahnya: Kita Juga Manusia
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Perankan Dono Warkop DKI, Sosok dan Watak Desta Dibandingkan dengan Sang Legenda
-
Terjawab Aturan Hamish Daud dan Raisa soal Anak dan Harta Gana-gini usai Sepakat Cerai
-
Detik-Detik Miss Universe 2025 Ricuh: Miss Meksiko Disebut 'Bodoh', Para Finalis Kompak Walk Out
-
Curhat Pilu Hamish Daud, Baru Keluar Rumah Sakit Selepas Operasi Langsung Dihantam Isu Selingkuh
-
3 Puteri Indonesia Siap Harumkan Nama Bangsa di Ajang Kecantikan Internasional
-
Cerai, Hamish Daud Sebut Hubungannya dengan Raisa Baik-Baik Saja: Dia Best Friend Saya
-
Hamish Daud Jawab Isu Selingkuh dengan Sabrina Alatas, Sudah Saling Kenal 10 Tahun Lalu
-
5 Fakta Misteri Hilangnya Bilqis, Diduga Diculik saat Sang Ayah Bermain Tenis
-
Raffi Ahmad Akhirnya Tiba di Nusakambangan Bareng Irfan Hakim, Penuhi Janji Jenguk Ammar Zoni?
-
Siapa Junko Furuta? Nessie Judge Dikecam karena Pajang Fotonya di Konten Nerror