Suara.com - Sejak menjadi istri pengusaha di Malang, Momo Geisha kini disibukkan dengan urusan rumah tangganya. Tak terkecuali mencuci baju. Seperti apa kira-kira gaya Momo Geisha cuci baju di kediamannya yang mewah? Simak ulasannya berikut.
Setelah sebelumnya sukses mencuri perhatian dengan fotonya di gerobak bakso, kini Momo Geisha kembali menjadi sorotan karena potret cantiknya saat sedang me-laundry pakaian di ruang cuci baju. Penasaran bagaimana potret Momo Geisha cuci baju yang langsung menjadi topik pembicaraan hangat ini? Yuk kepoin di sini!
1. Memiliki suara yang merdu, paras yang cantik, dan punya jiwa sosial yang tinggi, Momo Geisha selalu berhasil mencuri perhatian dan menuai pujian dari banyak orang.
2. Beberapa hari lalu, Momo Geisha berhasil mencuri perhatian warganet saat mengunggah potret dirinya sedang mencuci baju di mesin cuci. Bukan masalah cuci bajunya, pose dirinya dalam potret tersebut lah yang bikin heboh warganet.
3. Alih-alih memasukkan pakaian ke dalam mesin cuci bukaan depan di ruang cuci baju, Momo Geisha justru melakukan pemotretan dengan masuk ke dalam mesin cuci tersebut.
4. Bisa dilihat dari potret Momo Geisha cuci baju ini, sebagian kakinya masuk ke dalam mesin cuci hingga hampir selutut. Sementara bagian atas tubuhnya tampak berada di depan mesin cuci dengan beralaskan sprei berwarna putih yang hendak dicucinya.
5. Setelah bermalas-malas, Momo Geisha yang sedang mengenakan kaus putih oversize dengan gambar karakter lucu di bagian depan kausnya tersebut akhirnya mulai memasukkan pakaian-pakaian yang akan dicucinya ke dalam mesin cuci.
6. Sambil menunggu cuciannya selesai, Momo Geisha kembali berpose duduk di atas mesin cuci. Tidak sedikit warganet yang memuji Momo Geisha yang masih saja terlihat cantik meski sedang melakukan pekerjaan rumah tangga.
7. Momo Geisha bahkan mengajak putra bungsunya yang masih berusia 8 bulan untuk ikut mencuci baju, loh. Gemes banget ya ibu dan anak melakukan pekerjaan rumah tangga bareng gini?
Baca Juga: 8 Potret Momo Geisha Liburan ke Bali Naik Jet Pribadi, Disentil Gegara Masker
8. Abercio Mikaelmoza Samudra tampak seperti boneka menggemaskan saat duduk di keranjang cucian berisikan pakaian putih yang akan dicuci di putaran selanjutnya. Boneka Abe juga mau dicuci juga, nih?
9. Begitu pakaian berwarna tersebut selesai dicuci, Momo bersiap untuk mengeluarkannya dan ganti mencuci pakaian dan sprei berwarna putih. Ia tampak berpose dengan ekspresi lelah setelah mencuci pakaian. Sementara tangan kanannya memegang keranjang laundry berisikan sprei, tangan kirinya tampak menyeka keringat di dahinya.
10. Meskipun demikian, potret tersebut memancing keraguan warganet. Banyak yang tidak percaya kalau Momo Geisha yang super kaya dan memiliki sejumlah asisten rumah tangga tersebut mencuci pakaiannya sendiri.
11. Rupanya, kecurigaan warganet ada benarnya, loh. Potret Momo Geisha cuci baju itu ternyata dalam rangka mempromosikan Quarantine White T-shirt produksi Momosays by Momo yang sedang ia kenakan. Campaign-nya cerdas dan gokil, ya?
Itulah sederet potret Momo Geisha cuci baju yang langsung menjadi topik pembicaraan hangat.
Kontributor : Wahyu Panca Handayani
Berita Terkait
-
6 Potret Rumah Penyanyi Istri Pengusaha, Dilengkapi Lapangan Golf hingga Danau Buatan
-
Koki Pribadi Momo Geisha dan 4 Berita Lifestyle Menarik Lainnya
-
Sultan Abis! Momo Geisha Punya Koki Pribadi yang Masak di Rumah Setiap Hari
-
Duh! Unggah Foto Lagi Liburan di Bali, Momo Geisha Malah Kena Sentil Warganet
-
8 Potret Momo Geisha Liburan ke Bali Naik Jet Pribadi, Disentil Gegara Masker
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Momen Atta Halilintar Salat di Emperan Toko Saat Liburan ke Tiongkok Picu Perdebatan
-
Sinopsis The Snitch: Persaingan Panas Jaksa dan Polisi di Balik Kasus Narkoba
-
Sinopsis Jangan Buang Ibu, Film Tentang Nasib Ibu di Panti Jompo
-
Berburu Tiket Gala Premiere Film Alas Roban Diskon 50 Persen, War Mulai Hari Ini!
-
Goyang Maut di Panggung Bundaran HI, Lia Ladysta Tak Lupa Kirim Doa buat Korban Bencana
-
Gara-Gara Lukisan Ini, Muncul Isu Terbaru Aura Kasih dan Ridwan Kamil Sudah Menikah?
-
Agak Laen: Menyala Pantiku! Jadi Film Indonesia Ketiga yang Tembus 10 Juta Penonton
-
8 Rekomendasi Film Hollywood Bernuansa Tahun Baru yang Tak Lekang Waktu
-
Top 10 Film Netflix Indonesia Terpopuler Akhir 2025, Jumbo Nomor Satu
-
5 Fakta Menarik Undercover Miss Hong, Park Shin Hye Comeback dengan Peran Ganda