Suara.com - Penyanyi Dinda Ghania baru saja merilis single berjudul "Teman Rasa Pacar". Lagu ini ditulis oleh musisi ternama Melly Goeslaw dan suaminya, Anto Hoed sebagai komposer.
Lagu "Teman Rasa Pacar" ini diangkat dari pengalaman pribadi Dinda Ghania. Bercerita tentang seorang laki-lakinya yang menyukai sahabatnya namun ditolak karena usia mereka dinilai belum cocok untuk berpacaran.
"Iya lagu ini soal curhatan aku, waktu itu aku main ke rumah tante Melly. Aku curhat ke dia karena ada teman yang mau ajak aku pacaran, tapi aku tolak karena aku mau teman saja. Kata tante curhatan aku bagus buat jadi lagu," kata Dinda Ghania, di acara rilis algu "Teman Rasa Pacar" di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (8/9/2021).
Sementara Melly Goeslaw mengaku tertantang membuat lirik lagu untuk Dinda Ghania. Di usia Ghani yang masih masih menginjak 11 tahun, pelantun lagu "Ada Apa Dengan Cinta?" ini ingin memberikan lagu yang bisa dinikmati semua kalangan umur.
"Tantangan buat kami sebagai composer membuat lagu untuk anak 11 tahun adalah di liriknya ya. Bagaimana kita bisa bikin anak kecil menikmati lagi remaja atau dewasa. Kita nggak bisa bikin lagu yang terlalu anak-anak, tapi nggak bisa yang liriknya terlalu vulgar," ujar Melly Goeslaw.
"Waktu itu aku mikir apa ya lirik yang pas buat Dinda. tapi yang bisa dinikmati orangtua kayak kita," kata Melly Goeslaw menambahkan.
Menceritakan tentang cinta di antara anak remaja, Melly Goeslaw menyisipkan pesan di dalam "Lagu Teman Rasa Pacar".
"Memang seumuran Dinda sudah mulai suka-sukaan, katanya ada yang sudah suka tapi untuk pacaran merasa belum tepat. Jadinya ya kepikiran gimana masih bisa terus bersahabat, tapi levelnya di atas sahabat. Deg-degannya rasa pacaran, makanya munculah 'Teman Rasa Pacar'," imbuh Melly Goeslaw.
"Teman Rasa Pacar" adalah lagu keempat Dinda Ghania. Single perdananya merupakan recycle lagu "Sempurna" bersama Andra Ramadhan. Kemudian disusul single kedua, "I Love You Bunda" dan ketiga "Berteman Saja".
Baca Juga: Diet, Eddies Adelia Minta Bantuan Dokter yang Pernah Tangani Melly Goeslaw
Berita Terkait
-
Tonton Film Agak Laen Menyala Pantiku, Melly Goeslaw Beri Pesan Khusus ke Korban Bencana Sumut
-
Suara Lantang Melly Goeslaw di Senayan: Desak Audit Menyeluruh dan Revolusi Digital di Tubuh LMKN
-
Muncul di Unggahan Melly Goeslaw, Laudya Cynthia Bella Bikin Heboh Netizen!
-
Melly Goeslaw Unggah Foto Bareng BBB, Potret Terbaru Laudya Cynthia Bella Bikin Penasaran
-
Curhat Ditinggal Teman, Pendidikan SMA Melly Goeslaw Disentil Psikolog Lita Gading
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
-
Kasus Perantara Calon Akpol, Adly Fairuz Terancam Jadi Tersangka
-
Ridwan Kamil Wajib Nafkahi Putri Semata Wayangnya Zahra Rp20 Juta per Bulan Usai Bercerai
-
Heboh Nagita Slavina Diduga Makan Ramen Nonhalal
-
Inara Rusli Sebut Janda Tak Perlu Wali Nikah, Ceramah Ustaz Khalid Basalamah Kembali Viral
-
Ibrahim Risyad Dihujat di Sosmed, Salshabilla Adriani Pilih Tutup Kolom Komentar
-
Beli Tiket Film Penerbangan Terakhir di M-Tix, Ada Promo Buy 1 Get 1 Free
-
Nadin Amizah Alami Gangguan Saraf Langka, Kualitas Vokal Turun Drastis
-
Kepalanya Bocor saat Umrah, Arie Untung: Mungkin Sujudnya Kurang
-
Inara Rusli Menyesal Pernah Bilang, Tak Ada Perempuan Baik-Baik yang Mau Sama Suami Orang