4. Baby (2015)
Baby merupakan film bergenre thriller aksi spionase yang tayang pada 2015. Film Baby merupakan film terbaik Akshay Kumar yang memeroleh respons positif dari berbagai kalangan berkat aktingnya. Akshay Kumar menjadi bintang utama dalam film Baby dengan memerankan karakter Ajay Singh Rajput.
Sebagai Ajay Singh, Akshay Kumar menjadi perwira yang tergabung dalam Unit Kontra Intelijen Rahasia. Grup tersebut dinamai Baby untuk membasmi terorisme di India. Mereka melakukan perjalanan dari Nepal hingga Istanbul. Baby lalu berhasil menangkap gembong teroris dan membawanya pulang ke India.
5. Toilet - Ek Prem Katha (2017)
Berbeda dengan film-film sebelumnya, Akshay Kumar juga berperan dalam sebuah film komedi satire yang berjudul Toilet - Ek Prem Katha. Dalam film ini, Akshay Kumar berperan sebagai Keshav Sharma. Akshay Kumar juga mengambil peranan sebagai produser dalam film ini.
Film ini mengisahkan tentang program pemerintah dalam menggalakkan sosialisasi pengadaan toilet-toilet di daerah pedesaan untuk membantu memperbaiki kesehatan masyarakat. Film ini mengandung banyak pesan moral dan kritik yang terkandung untuk menyadarkan para koruptor.
6. Bell Bottom (2021)
Film Bell Bottom termasuk film terbaru dari Akshay Kumar yang tayang pada Agustus 2021 lalu. Film ini terinspirasi dari peristiwa nyata tentang pembajakan di India selama tahun 1980-an. Salah satunya pembajakan Indian Airlines. Akshay Kumar berperan sebagai Anshul Malhotra, seorang agen Bell Bottom.
Kisah dalam film ini berawal dari pembajakan yang terjadi pada pesawat Indian Airlines IC 691 yang lepas landas pada 24 Agustus 1984 dari New Delhi.
Baca Juga: Sinopsis Outcast: Aksi Nicolas Cage Bantu Anak Raja Rebut Takhta Kekuasaan
Perdana Menteri Indira Gandhi saat itu sangat marah dan ingin menyelamatkan 210 penumpang sekaligus menangkap pelaku pembajakan. Kisah selanjutnya berkisar pada misi rahasia untuk menyelamatkan penumpang Indian Airlines IC 691 di Dubai.
Itulah deretan film terbaik Akshay Kumar yang sayang kalau dilewatkan. Tertarik nonton yang mana dulu nih?
Kontributor : Agatha Vidya Nariswari
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
Sama-Sama Ogah Nikah Lagi, Riyuka Bunga dan Deddy Corbuzier Mau Tinggal di Panti Jompo Bareng
-
Video Lama Viral, Pernyataan Setia Habib Bahar ke Istri Pertama Kontras dengan Pernikahan Barunya
-
Fajar Sadboy Lemot Tiap Diajak Bicara, Amanda Manopo Duga Gegara Pernah Koma 13 Hari
-
Donny Damara Kritik Gen Z, Anggap Mudah Mengadu dan Tersinggung
-
Demi Cuan, Sarwendah Rela Live Streaming Sampai 14 Jam Sehari
-
Frans Faisal Sambut Peran Baru sebagai Ayah, Siap Ambil Jatah Begadang
-
Membandingkan Didikan Guru, Donny Damara: Dulu Ditampar Tanda Sayang, Sekarang Dianggap Kekerasan
-
Helwa Bachmid Merasa Ditelantarkan Habib Bahar, Ustaz Derry Ingatkan Tantangan Hidup Poligami
-
Daehoon Pilih Kabur Usai Sidang Cerai, Sempat Bertemu Jule Sebelum Gugatan Didaftarkan
-
Kisah Paradoks Bucek Depp: Putus Sekolah di SMA, Ternyata Jadi Guru Selama 24 Tahun