Suara.com - Kim Go Eun kembali menyapa penggemar lewat drama barunya yang berjudul Yumi's Cells. Aktris cantik kelahiran 1990 itu tampil imut dengan rambut bob pendek berponi. Fashion item yang dikenakan Kim Go Eun di Yumi's Cells juga bisa jadi inspirasi OOTD kamu lho.
Yumi's Cells menceritakan kehidupan sehari-hari Yumi melalui mata sel-sel di kepalanya. Ceritanya sering berganti setting antara kehidupan nyata Yumi dan di dalam pikirannya di mana sel mewakili setiap emosi dan dorongannya.
Namun sel-sel cinta Yumi dalam keadaan koma setelah hubungan yang gagal. Drama ini akan melacak pertumbuhan dan perubahannya saat sel-sel otaknya membangunkan sel-sel cinta.
Karakter Yumi yang diperankan Kim Go Eun adalah seorang pekerja kantoran biasa. Selain baju kantoran seperti kemeja dan semacamnya, gaya Yumi cukup sederhana. Berikut ini koleksi fashion item Kim Go Eun di Yumi's Cells dilansir dari akun Instagram @kdrama_fashion.
1. Kita mulai dari outfit Yumi ke kantor di episode pertama. Kim Go Eun memadukan dress putih Jude McCall seharga Rp2,67 juta dengan blazer DKNY yang dibanderol sekitar Rp6,5 juta.
2. Kim Go Eun membuat tampilan kantoran ini sempurna dengan tas So Cool MM in Jumping Calf dari DELVAUX yang dijual sekitar Rp53,4 juta. Tas berwarna krem ini terlihat manis dikenakan Yumi.
3. Masih gaya kantoran Yumi, Kim Go Eun memakai anting-anting dari Elle Peut dengan bentuk yang berbeda. Kalau kamu ingin kembaran dengan Kim Go Eun, anting-anting ini dijual sekitar Rp3,6 juta.
4. Untuk gaya kantoran Yumi lainnya, Kim Go Eun mengenakan cardigan dari LOEWE. Cardigan berwarna hijau tua itu dibanderol sekitar Rp10,7 juta dan kini sudah tidak ada di peredaran alias sold out atau ludes terjual.
5. Kim Go Eun terlihat memakai sepatu Converse pink seharga Rp1,1 juta. Sepatu ini melengkapi gaya kasual Yumi dengan celana denim, t-shirt putih dan blazer. Sepatu tampak mencolok untuk gaya kasual bernuansa monokrom ini.
Baca Juga: Sinopsis Drama Korea Yumi's Cells September 2021
6. Tas yang dikenakan Kim Go Eun ini merupakan salah satu fashion item dari ROH, brand lokal Korea Selatan. Aline Large Shoulder Bag berwarna coklat tersebut dijual sekitar Rp4,7 juta.
7. Kim Go Eun juga terlihat mengenakan dress putih simple dari Gouache. Sayangnya dress yang dibanderol sekitar Rp2,3 juta ini juga sudah ludes terjual. Modelnya memang simple, cocok dipakai sehari-hari.
8. Untuk gaya Yumi di rumah, Kim Go Eun memakai sweatshirt abu-abu dari Sub_Urban Riot. Sweatshirt memang biasa dipakai sebagai outfit rumahan di drama Korea. Punya Kim Go Eun ini dibanderol sekitar Rp728 ribu jika kamu tertarik membelinya.
9. Kemeja Polo Ralph Lauren ini dikenakan Kim Go Eun untuk salah satu konten promosi Yumi's Cells di mana di diwawancarai bersama Ahn Bo Hyun. Kemeja putih berbahan linen tersebut dijual sekitar Rp1,4 juta.
10. Untuk pemotretan poster Yumi's Cells, Kim Go Eun tampil cute mengenakan dress merah bunga-bunga dari brand Realisation. Kamu juga bisa tampil cute seperti Kim Go Eun dengan merogoh kocek sekitar Rp3 juta untuk dress-nya saja.
11. Nah, kalau kamu ingin kembaran blazer juga dengan Kim Go Eun, blazer ini dibanderol sekitar Rp4,6 juta oleh brand Tetu. Padanan blazer dan dress merah bunga-bunga ini memang menghasilkan tampilan yang cute abis.
Berita Terkait
-
Ulasan The Price of Confession: Duet Gelap Kim Go Eun dan Jeon Do Yeon
-
The Price of Confession: Jeon Do Yeon dan Kim Go Eun Terlibat Kasus Pembunuhan, Tayang d Netflix
-
Sinopsis dan Fakta Menarik You and Everything Else, Drakor Baru Kim Go Eun di Netflix
-
Gabung Yumi's Cells 3, Kim Jae Won Bawakan Karakter Shin Soon Rok
-
Tayang Tahun 2026, Kim Go Eun Dikonfirmasi Bintangi Yumi Cells Season 3
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Gisel Jadi Korban Love Bombing, Langsung Pergi Begitu Sadar
-
Reza Arap Janji Wujudkan Impian Lula Lahfah: Enggak Ada Waktu Sedih
-
'Capek Banget!' Deddy Mizwar Isyaratkan Mundur dari Para Pencari Tuhan setelah 25 Tahun
-
Lama Tak Terdengar, Hana Eks Gugudan Jalani Profesi Baru sebagai Pramugari
-
Viral Ibu Ini Jual Emas Koleksinya 23 Tahun Lalu, Beli Rp41 Juta Kini Dijual Rp927 Juta
-
Sentuhan Folk dan Sastra: Judika Hidupkan Puisi Melinda E Lewat Single 'Terpikat Pada Cinta'
-
Profil Shandy Logay, Kreator Konten Lakukan Child Grooming Berkedok Konten Kini Dipenjara
-
Lomon Jadikan Son Heung Min dan Zlatan Ibrahimovic sebagai Inspirasi di Drakor No Tail To Tell
-
Program Ramadan SCTV 2026: Sajian Religi Ikonik hingga Aksi Berbagi Baim Wong
-
Jangan Tonton Film Surat untuk Masa Mudaku Tanpa Persiapan, Ini Alasannya