Suara.com - Ustaz Solmed resmi mempolisikan panitia pengajian yang mengatur jadwalnya berceramah. Laporan polisi itu ditujukan pada Suwarna dan Tisna sebagai Lurah Cisewu, Garut, Jawa Barat.
Suwarna yang laporkan suami April Jasmine itu merasa bingung. Ia kemudian menjelaskan versi ceritanya yang jauh berbeda dengan pernyataan Ustaz Solmed.
“Awal mulanya beliau menjemput dari jam 4 sore, terus Ustaz Solmed bilang ‘Sudah duluan saja, dekat ini kok’ dan mohon maaf kami tidak ada perdebatan. Seperti disampaikan Ustaz Solmed katanya ada perdebatan waktu mau jalan," kata Suwarna saat ditemui di Kawasan Kebon Siri, Jakarta Pusat, Selasa (5/10/2021).
"Sama sekali tidak ada (perbedabatan). Di situ hanya bilang ‘Hanya 1,5 jam, saya istirahat dulu abis itu ke hotel beres-beres dulu, abis itu Magrib saya berangkat,” sambungnya.
Suwarna kemudian memberikan sisa pembayarannya pada supir Ustaz Solmed sesuai arahan penceramah kondang tersebut. Di awal, pihaknya hanya menyerahkan uang senilai Rp 2 juta sebagai bentuk tanda jadi.
“Rp 2 juta saya DP untuk mengunci jadwal beliau, Rp 6 juta pelunasan disaksikan oleh pak ketua. Dan saya uang itu saya serahkan ke Remo, supirnya Ustaz Solmed karena itu diperintahkan oleh Ustaz Solmed uangnya diserahkan ke Remo,” terangnya.
Setelahnya Suwarna menuju lokasi dengan satu orang yang akan menjemput Ustaz Solmed. Setibanya, mereka diminta Ustaz Solmed untuk pergi duluan.
“Sehabis itu saya berangkat duluan dengan penjemput, karena beliau memutus kami untuk duluan,” sambungnya.
Pada pukul 20.00 WIB, Suwarna dibuat kaget dengan Ustaz Solmed. Ia secara tiba-tiba membatalkan kunjungannya ke Kampung Cisamak, Desa Cisewu, Kecamatan Cisewu, Kabupaten Garut, Jawa Barat.
Baca Juga: Intip Penghasilan Ustaz Solmed, Jual Rokok Herbal hingga Bos Properti
Ustaz Solmed mengatakan dirinya memutar arah ke Jakarta. Pihak panitia pun dibuat panik lantaran warga mulai rusuh menantikan kedatangan pemilik nama asli Sholeh Mahmoed Nasution itu.
“Warga sudah mulai mengepung, warga sudah mulai guncang dan di situ lah kami langsung diamankan di Polsek didampingi oleh Pak Lurah, ada Pak RW juga, saya di situ alhamdulillah diamankanlah dari amukan warga,” tutur Suwarna.
Laporan polisi Ustaz Solmed masuk ke Polda Jawa Barat. Ia membuat laporan atas pasal pencemaran nama baik dan fitnah melalui media elektronik.
Berita Terkait
-
Rokok SIN Ustaz Solmed Terbuat dari Apa? Air Rendamannya Diklaim Bisa Jadi Skincare
-
April Jasmine Klaim Air Rendaman Rokok Ustaz Solmed Bisa Untuk Skincare Hingga Detoks Penyakit
-
Curhat April Jasmine, Ustaz Solmed Jarang Pulang Saat Ramadan Bak Bang Toyib
-
Taksiran Tarif Ceramah Ustaz Solmed, Disebut Istri Jarang Pulang Jelang Lebaran: Bang Toyib
-
Ngeluh Undang Doktif, Dewi Perssik Kini Ditodong Rating TV setelah Datangkan Ustaz Solmed
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
Terkini
-
Ahmad Dhani Ogah Kasih Wejangan ke El Rumi yang Baru Lamaran, Cuma Kirim Konten Motivasi Pernikahan
-
Helikopter yang Ditumpangi Sempat Oleng, Raffi Ahmad Sudah Pasrah: Hidup dan Mati di Tangan Allah
-
Materi Mens Rea Disoal, Pandji Pragiwaksono Sentil Kemunduran Literasi Komedi Indonesia
-
Namanya Disebut di Mens Rea Pandji Pragiwaksono, Raffi Ahmad: Udah Biasa Digituin
-
Sejarah Manchester United Siap Diangkat Jadi Serial Drama, Keuntungannya Ditaksir Jutaan Pound
-
Guru di Gorontalo Ditegur Saat Live TikTok di Jam Kerja, Panik dan Minta Maaf
-
Transformasi Mike Octavian: Dari Jalanan Pasar Baru ke Panggung Mode
-
Mengenal Sosok Mike Octavian, Si Manusia Silver yang Kini Jadi Model Profesional
-
Apa Itu Kehamilan Surrogate? Metode Pinjam Rahim yang Digunakan Meghan Trainor untuk Anak Ke-3
-
Viral Guru Honorer di Muaro Jambi Jadi Tersangka Gara-Gara Rambut Siswa, Kasus Kini Berakhir Damai