Suara.com - Rochimah tak terima dengan ucapan istri baru Kiwil, Venti Figianti yang menuduh dirinya berzina dengan Kiwil. Rochimah merasa telah difitnah.
Pernyataan itu sendiri keluar dari mulut Venti Figianti karena Kiwil menginap di rumah Rochimah beberapa hari. Venti yang mungkin cemburu, kemudian mengeluarkan pernyataan yang tak mengenakkan untuk Rochimah.
"Masalahnya, dia ngomong begini, 'jangan-jangan surat cerainya palsu. Dia (Kiwil) masih tidur di sana, masih berhubungan'. Itu saya marah banget. Itu kan fitnah, sudah fitnah berujung ke zina," kata Rochimah di acara Rumpi Trans TV, baru-baru ini.
Padahal kata Rochimah, selama Kiwil menginap di rumah, ia menjaga jarak dengan komedian 49 tahun ini. Lagi pula kata Rochimah, Kiwil menginap untuk menghabiskan waktu bersama anak-anaknya.
"Kalau nginep, ada saya rasa khawatir dari tetangga juga, takut ada omongan. Kalau saya ngomong, Bang Kiwil bilang, 'Saya kan tidak ngapa-ngapain.' Kalau saya debatin, Bang Kiwil jadi tidak ada perhatian ke anak-anak," ujar Rochimah.
Selain itu, Rochimah juga dibuat kesal dengan pernyataan Venti Figianti soal rumah. Venti menyebut, Kiwil masih ada hak terhadap rumah yang ditempati Rochimah bersama anak-anaknya.
"Masalah rumah jangankan dari Bang Kiwil, kakak-kakak ipar saya aja nggak pernah nyebut. Bagi saya dia orang lain ya, kok bisa nyebut gitu maksudnya apa? Masalah surat cerai marah dong saya. Karena sudah ngerembet kemana-mana," imbuh Rochimah.
Sebelumnya, Venti Figianti mencurahkan kekesalannya di media sosial. Sebabnya, ia mempertanyakan sikap Kiwil yang masih bermalam di rumah Rochimah, yang merupakan mantan istri.
"Sudah lah kalau memang ingin tinggal kembali ke Parung nggak usah pulang lagi ke Bandung," tulis Venti di Instagram, Sabtu (9/10/2021).
Baca Juga: Surat Cerainya Dicurigai Palsu oleh Istri Baru Kiwil, Rochimah Murka
Venti merasa pertanyaan itu sangat wajar untuk seorang istri ketika melihat suami ada di rumah mantan istri.
"Semua ada batasannya. Apakah nengok anak harus tinggal berhari-hari di sana? Silakan jawab pemirsa. Sudahi semuanya," tutur Venti Figianti.
Berita Terkait
-
Meggy Wulandari Galau, Suami Tak Tulus Sayang dengan Anak Tiri?
-
Profil Eva Belisima, Mantan Istri Kiwil yang Surati Gubernur Kalbar Terkait Masalah Listrik
-
Kampungnya Tak Ada Listrik, Eva Belisima eks Istri Kiwil Bikin Surat Terbuka Buat Gubernur Kalbar
-
Pilih Minta Maaf daripada Izin Poligami ke Istri, Sikap Kiwil Jadi Perbincangan
-
Jarang Muncul di TV, Ini Kesibukan Kiwil Sekarang
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?
-
Alasan Netflix Tak Hapus Mens Rea Pandji Pragiwaksono Meski Ada Laporan Polisi
-
Geram Fisik Anaknya Dibully Buntut Mens Rea, Istri Pandji Pragiwaksono Ancam Lapor Polisi
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Hubungannya dengan Tompi, setelah Kena Kritik Sang Dokter Bedah
-
Film Surat ke-8 Angkat Potret Gap Generasi Lewat Akting Aurora Ribero dan Arief Didu
-
Sinopsis How to Become a Tyrant di Netflix: Membongkar "Buku Panduan" Diktator Paling Kejam
-
Reuni 13 Tahun, Rio Dewanto dan Michelle Ziudith Kuras Emosi di Sinetron Jejak Duka Diandra
-
SAS: Red Notice, Hadirkan Aksi Die Hard di Bawah Selat Inggris, Tayang Malam Ini di Trans TV