Suara.com - Skandal Kim Seon Ho kini tengah disorot. Bintang Hometown Cha-Cha-Cha itu akhirnya buka suara soal rumor aktor K yang memaksa kekasihnya untuk melakukan aborsi.
Lewat unggahan Instagram, Kim Seon Ho meminta maaf lantaran sempat bungkam. Ia tak menampik pernah menjalin asmara dengan perempuan yang mengaku diminta aborsi oleh mantan kekasih.
Kini, Kim Seon Ho harus menerima kenyataan diboikot oleh sejumlah brand buntut isu aborsi sang mantan kekasih. Untuk lebin jelasnya, simak deretan fakta skandal Kim Seon Ho.
1. Pengakuan A
Skandal Kim Seon Ho mencuat ke publik setelah seorang warganet berinisial A mengunggah pengakuan di internet, menyebut dirinya dipaksa aborsi oleh mantan kekasih yang merupakan seorang aktor terkenal.
A mengaku diiming-imingi janji pernikahan. Namun sikap K disebutkan berubah dan cenderung kasar hingga menyebabkan keduanya putus.
2. Nama Kim Seon Ho terseret
Warganet A tidak pernah secara rinci menyebut siapa aktor K. Namun, publik menduga sosok itu adalah Kim Seon Ho. Hal ini berawal dari media lokal mengunggah foto blur seorang artis yang ternyata milik Kim Seon Ho.
Di sisi lain, seorang jurnalis sekaligus YouTuber asal Korea, Lee Jin Ho, menyebut aktor K yang dimaksud memang benar Kim Seon Ho.
Baca Juga: Terjerat Skandal Aktor K, 4 Sumber Kekayaan Kim Seon Ho
3. Sikap Salt Entertainment
Agensi yang menaungi Kim Seon Ho, Salt Entertainment, akhirnya buka suara pada Selasa (19/10/2021) soal rumor aktor K yang jadi perbincangan hangat. Dalam pernyataannya, Salt hanya meminta maaf dan berjanji bakal segera mengungkap fakta-fakta yang ada.
Di tengah belum adanya konfirmasi dari Salt maupun sang aktor, publik dikejutkan dengan kabar yang menyebut kontrak Kim Seon Ho dengan Salt Entertainment telah berakhir sejak September 2021 mendatang.
4. Klarifikasi Kim Seon Ho
Rumor aktor K akhirnya menemui titik terang setelah Kim Seon Ho memberikan klarifikasi pada Rabu, (20/10) pagi. Ia meminta maaf atas kegaduhan yang terjadi. Ia juga mengakui menjalin cinta dengan perempuan A.
Menurut Kim Seon Ho, hubungannya dengan A kala itu memburuk. Tanpa mengungkap detail, lawan main Shin Min Ah itu mengatakan ia telah menyakiti hati sang kekasih.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026
-
Killerman: Liam Hemsworth Jadi Pencuci Uang Amnesia dan Diburu Polisi Korup, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Tarung Sarung di Vidio: Pertarungan Harga Diri dan Cinta dalam Tradisi Budaya
-
Bloodshot Malam Ini: Vin Diesel Bangkit dari Kematian dan Jadi Robot dengan Kekutan Super