Suara.com - Nama Mario Markoneng cukup terkenal di dunia artis. Maklum, lelaki yang biasa disapa Oneng tersebut selama ini bertindak sebagai manajer dari sejumlah artis ternama seperti Richard Kyle, Miller Khan, Ririn Ekawati, hingga Sophia Latjuba.
Tapi rupanya, Mario Markoneng tidak puas hanya berada "di belakang layar". Kekinian, Oneng mulai memberanikan diri di depan layar sebagai host dan bintang sinetron.
Awalnya, Mario Markoneng punya program talkshow dengan nama "Neng Gowes" yang tayang di channel YouTube-nya. Kerja sama dengan brand inc, Neng Gowes yang menampilkan sejumlah artis, mendapat respons yang cukup positif.
"Ternyata nge-host itu nggak gampang, jadi kayak belajar, belajar untuk percaya diri di depan kamera. Nah terus punya program juga di GoPlay ini namanya Neng Kepo, itu berapa episode ngehost sendiri, akhirnya sekarang sudah ada temen yang jadi cohostnya. Alhamdulillah dibantu," kata Mario Markoneng, ditemui di Jakarta, baru-baru ini.
Sukses dengan dua program talkshow, Mario Markoneng kembali mendapat kesemaptan emas. Ia ditawari untuk membintangi web series berjudul Twisted 2. Web series garapan MNC grup ini bertema horor dan jadi tantangan menarik bagi Oneng.
"Kan ini akting perdana nih, waduh gila sih kayak dikasih kesempatan itu, senang banget.
Apalagi ini bukan akting yang kayak sinetron, yang katanya sih kalau one take oke dan ini benar-benar memperdalam, kayak kita juga ada readingnya juga," imbuh Mario Markoneng.
"Senang banget sih, apalagi syuting perdana ini horor yang gue suka banget. Akting horor itu enggak gampang," kata Oneng menambahkan.
Lagi-lagi, di akting ini juga Mario Markoneng kembali mendapat kemudahan. Sutradara Twisted 2 digarap oleh Chiska Doppert, sosok yang sudah cukup akrab bagi Oneng. Selain itu, di web series ini juga dibintangi Olivia Noor, Andri Mashadi, dan Shakira Jasmine, di mana ketiganya sangat membantu Oneng dalam berakting.
"Nah ini Shakira Jasmine ini partner gue yang memang harus ketemu terus. ketika syuting sama Shakira juga itu ngebantu banget saat gue akting. Saat gue kayak latihan pun dia juga ngebantu gitu loh. Karena menurut gue dia orang yang udah pengalaman dari gue, dan menurut gue dia multitalenta, bagus banget aktingnya," ucap Mario Markoneng memuji Shakira Jasmine.
Baca Juga: Shakira Jasmine hingga Rizky Febian Diminta Promosikan Kota Cimahi
Saat latihan atau reading, Mario Markoneng juga mengaku sangat terbantu dengan kehadiran Shakira Jasmine.
"Gue kepancing dan gue suka banget ketika reading dan kami ngobrol. Dari awal itu gue cemistri sama dia itu dapat banget. Terus anaknya baik, mau dengerin gitu. Kayak gue ungkin banyak salah pada saat akting, itu dia mau ngerti itu, 'udah nggak papa.' Sementra gue orangnya kayak, 'aduh enggak enak banget ya'," kata Mario Markoneng memaparkan.
Mario Markoneng menegaskan bahwa ia serius menjalani karier di dunia entertainment di depan layar. Ia bahkan menegaskan ingin kembali mendapat tantangan berakting seperti di film layar lebar.
"Kedepannya gue bakal mau mau lagi sih. Maksudnya pengin banget untuk cobain di depan layar, jadi bukan cuma akting di web series. Aku juga pengin main film, pengin striping sinetron," ucap Mario Markoneng.
"Ya semoga ini jalan apa ya namanya, ya perubahan ketika transisi. Kemarin jadi manager sekarang beralih menjadi aktor atau di depan layar," katanya melanjutkan.
Meski sangat nyaman di depan layar, Mario Markoneng menegaskan tidak akan meningalkan profesinya sebagai manajer artis.
Berita Terkait
-
Seru-seruan, Talkshow Asyik Bergaya Tongkrongan Bareng Oza, Sastra dan Shakira Jasmine
-
Shakira Jasmine Buka Suara Video Digoda Desta Viral: Please Be Smart
-
4 Rekomendasi Series Dibintangi Shakira Jasmine, The One Teranyar
-
Ngorbit: Cerita Dibalik Lagu 'Cinta Tlah Terlambat' Stevan Pasaribu dan 'Just A Crush Thing' Shakira Jasmine
-
5 Momen Rizky Billar dan Lesti Kejora Main Badminton, Lincah Seperti Anak ABG
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Omara Esteghlal Raih Piala Citra Pertama, Ucapan Manis buat Prilly Bikin Baper
-
Tabola Bale, dari FYP TikTok ke Panggung Bergengsi AMI Awards
-
Gaun Maudy Ayunda di FFI 2025 Jadi Sorotan, Intip Detail Kupu-Kupu di Punggungnya
-
5 Potret Miss Palestina dengan Gaun Bergambar Al-Aqsa, Bikin Dunia Terpukau
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak
-
4 Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon, Taxi Driver 3 Tayang Besok di Viu