Suara.com - Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin tengah menantikan anak pertama. Siti dan Krisjiana diketahui resmi menikah pada 25 Juli 2019.
Setelah penantian selama dua tahun, janin kini sedang berkembang di dalam kandungan Siti Badriah.
Saat pertama kali mengetahui Siti Badriah hamil, Krisjiana menangis terharu sambil bersujud penuh syukur. Krisjiana mengaku ia dan sang istri memang begitu mendambakan momongan.
Seperti apa perjalanan Siti Badriah hingga akhirnya hamil anak pertama? Yuk simak cerita selengkapnya berikut ini.
1. Gosip Hamil Duluan
Siti Badriah tak pernah gembar-gembor soal rencana pernikahannya. Oleh sebab itu, pernikahan Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin sempat diterpa isu hamil duluan. Namun gosip tersebut kemudian terpatahkan karena Siti memang tidak hamil.
2. Tudingan Mandul
Karena tak kunjung hamil, tudingan tidak bisa punya anak alias mandul pun sempat didengar Siti Badriah. Tudingan tersebut ditanggapi Siti dengan santai. Namun diam-diam, Siti rupanya menangis karena sedih mendengar tudingan itu. Beruntung, Krisjiana selalu menenangkan Siti dengan mengatakan bahwa mereka masih diberi waktu pacaran oleh Tuhan. Krisjiana juga tak pernah memaksa Siti untuk segera punya momongan.
3. Periksa ke Dokter
Baca Juga: 7 Momen Tasyakuran 4 Bulanan Siti Badriah, Bumil Makin Glowing
Setelah setahun menikah, Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin memeriksakan diri mereka ke dokter. Siti dan Krisjiana sebenarnya santai apabila belum diberi kepercayaan untuk dihadirkan momongan dalam rumah tangga mereka. Namun kedatangan keduanya ke dokter hanya untuk memastikan kondisi baik-baik saja.
Dokter pun mengungkap kondisi organ reproduksi Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin sama-sama baik. Dokter juga menawarkan Siti dan Krisjiana untuk program hamil. Namun pasangan penyanyi-aktor ini menolak karena masih ingin berusaha sendiri dengan izin Tuhan. Siti juga mulai mengurangi aktivitasnya agar segera dikaruniai momongan.
4. Sempat Depresi
Kendati begitu, Krisjiana Baharudin tak memungkiri apabila ia dan Siti Badriah sempat stres. Krisjiana menyebut Siti sampai depresi karena terus mendengar desakan untuk segera punya momongan. Namun masa-masa tersebut telah mereka lalui dengan sabar. Selanjutnya Krisjiana dan Siti bersikap santai dengan mempercayai waktu tepat yang ditentukan Tuhan.
5. Hamil setelah 2 Tahun Nikah
Siti Badriah memang selalu melakukan tes kehamilan ketika telat datang bulan. Rutinitas tersebut juga dilakukan Siti seminggu sebelum anniversary pernikahan ke-2 pada Juli 2021. Siti mengaku terkejut dan tak tahu harus berbuat apa ketika melihat garis dua di test pack yang dipegangnya kala itu.
Berita Terkait
-
Pendapat 4 Suami Artis Bila Istri Pilih Jadi IRT, Kembali Disorot Gara-Gara Ibrahim Risyad
-
Sempat Divonis Mandul, Kini Krisjiana dan Siti Badriah Dikaruniai Dua Putri
-
Saling Umpat Jadi Love Language Krisjiana Baharuddin dan Siti Badriah
-
Dapat Hadiah Anniversary dari Siti Badriah, Krisjiana Baharuddin Malah Curiga: Ini Uang Siapa Yah?
-
Hadiri Sidang Nikita Mirzani, Siti Badriah Terpaksa Dukung Reza Gladys Karena Kakak Ipar?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Andien Ungkap Trauma Masa Lalu Usai Membaca Buku 'Broken Strings' Aurelie Moeremans
-
Ceritanya Viral, Begini Cara Beli Buku Fisik Broken Strings Karya Aurelie Moeremans
-
Mengenal Sosok Tata Cahyani: Mantan Menantu Soeharto yang Kini Jadi Mertua DJ Patricia Schuldtz
-
ALPHA DRIVE ONE Resmi Debut, Arno Absen Tampil Akibat Patah Tulang
-
Iklan Lawas Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Viral, Diduga Awal Kisah Buku Broken Strings
-
Timothy Ronald Dipolisikan Kasus Dugaan Penipuan Kripto, Kerugian Tembus Rp 3 Miliar
-
Inara Rusli Sebut Janda Tak Wajib Pakai Wali Nikah, Ustaz Derry Sulaiman: Tidak Sah Hukumnya!
-
BoA Hengkang dari SM Entertainment, Tutup Perjalanan Seperempat Abad
-
Kepala Putus hingga Masuk Peti, Prilly Latuconsina Syok Baca Naskah Danur: The Last Chapter
-
Film Suka Duka Tawa Tawarkan Buy 1 Get 1 Free di m.tix, Cek Syaratnya