Suara.com - Vino G. Bastian merasakan gugup saat menjalani jumpa pers virtual film Buya Hamka. Itu karena, suami Marsha Timothy tersebut akan berhadapan dengan keluarga besar sang sastrawan.
"Sekarang lagi deg-degan, ada keluarga Buya Hamka," ungkap Vino dalam konferensi pers virtual, Jumat (17/12/2021).
Di kesempatan itu, Vino G. Bastian juga menuturkan bagaimana terkejutnya ia saat terpilih memerankan tokoh terkenal, Buya Hamka.
"Pertama kali ditawarkan saya kaget kenapa dipilih," ucap bintang film Wiro Sableng tersebut.
Setelah bertemu pihak keluarga, lawan main Herjunot Ali ini menerima. Lebih dari itu, antara Vino G. Bastian dan Buya Hamka ternyata punya kedekatan yang unik.
"Ini seperti jalan yang diberikan oleh Allah SWT. Ibu saya mualaf, dan yang mengislamkannya Buya Hamka, di masjid Al Azhar dekat Blok M," ujar Vino.
Tidak hanya itu, menurut Vino, seorang Buya Hamka banyak mengoleksi buku dan novel. Salah satunya adalah novel Wiro Sableng. Sebaliknya Bastian Tito, ayah kandung Vino mengoleksi buku karangan Buya Hamka.
"Saya juga menonton TV, waktu itu pak Irfan mengatakan, Buya Hamka mengkoleksi berbagai macam buku, salah satunya karya ayah saya Wiro Sableng. Dan buku-buku Buya sudah menjadi koleksi buat ayah saya," ujar Vino.
Sutradara film Buya Hamka, Fajar Bustomi mengungkapkan, kalau film Buya Hamka dipastikan bakal tayang di bioskop.
Baca Juga: 15 Potret Adu Gaya Artis di Festival Film Indonesia 2021, Pesta Kain Tradisional
"Sejak awal konsep film ini, akan tayang di bioskop, dan belum berubah sampai saat ini. Saya berharap bukunya sukses, dan bisa menginspirasi banyak orang, dan nanti setelah filmnya tayang, penontonnya banyak," terangnya.
Film Buya Hamka merupakan drama biografi Indonesia tentang Abdul Malik Karim Amrullah atau Hamka, seorang ulama Indonesia.
Selain Vino G. Bastian sebagai Hamka beberapa artis lain seperti Laudya Cynthia Bella, Desy Ratnasari, Donny Damara, Ayudia Bing Slamet, dan Ben Kasyafani turut membintangi film tersebut.
Rencananya film Buya Hamka bakal tayang pada awal 2022 dalam dua judul.
Berita Terkait
-
Film Lupa Daratan Bikin Vino G. Bastian Lupa Cara Akting, Masa Sih?
-
Muncul di Unggahan Melly Goeslaw, Laudya Cynthia Bella Bikin Heboh Netizen!
-
Melly Goeslaw Unggah Foto Bareng BBB, Potret Terbaru Laudya Cynthia Bella Bikin Penasaran
-
Review Film Shutter: Ada Setan di Foto yang Meneror Lewat Dosa Masa Lalu
-
Sinopsis Shutter, Adaptasi Film Horor Thailand Tayang 30 Oktober 2025
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Ada 'Drama El Clasico' di Rumah Tangga Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah
-
Tom Cruise Raih Penghargaan Oscar Kehormatan, Kenang Perjalanan Panjang di Dunia Film
-
Orangtua Lesti Kejora Masih Jualan Mi Ayam, Ayah Ojak dan Umi Kalsum Disentil
-
Marissa Anita Resmi Gugat Cerai Andrew Trigg Setelah 17 Tahun Pernikahan, Sidang Digelar Pekan Depan
-
Ahmad Dhani Jajal Motor Impian Soeharto, Menguak Kembali Kisah SMI Expressa
-
Prinsip 26 Tahun Rocket Rockers Tampil Organik: Sequencer Cuma Buat Kaum Lemah!
-
Beredar Foto Habib Bahar Dampingi Melahirkan, Keluarga Helwa Bachmid Sebut karena Dipaksa
-
Ahmad Dhani Murka Banyak Berita Hoax Tentang Hidupnya, Sebut Penyebar Fitnah 'Binatang'
-
Monoplay Melati Pertiwi Siap Digelar, Hidupkan Kembali Perjuangan 6 Pahlawan Perempuan Nusantara
-
Soleh Solihun Soroti 'Jakarta Sentris', Dorong Kunto Aji Wujudkan Jambore Musisi Nasional