Suara.com - Popularitas anak artis kini sudah bukan rahasia lagi seiring dengan terekspose-nya si kecil lewat akun Instagram orang tua. Kepopuleran ini juga terjadi pada bayi-bayi anak artis blasteran, salah satunya adalah anak artis blasteran Belanda berikut ini.
Pesona dan kelucuan bayi-bayi ini sering jadi perhatian warganet sampai dijuluki sebagai keponakan online. Selain orang tua mereka yang sering jadi sorotan, tapi kelucuan anak artis keturunan Belanda ini memang menggemaskan.
Siapa saja deretan anak artis blasteran Belanda ini? Simak ulasannya.
1. Kiano dan Kenzo, anak pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven, ini tak perlu diragukan lagi popularitasnya. Apalagi, wajah kakak beradik ini memang sangat menggemaskan dan cukup khas yang diwarisi dari sang ibu. Paula Verhoeven sendiri merupakan blasteran Jawa, Tionghoa, dan Belanda.
2. Ini dia Kiyomi, Kenji, dan Kiyoji, ketiga anak pasangan Jennifer dan Irfan Bachdim yang sangat menawan dan selalu menuai pujian dari warganet. Tak hanya mewarisi darah Tionghoa dan Jerman dari sang ibu, mereka juga mewarisi darah Arab dan Belanda dari sang ayah, lho.
3. Lahir pada tanggal 24 Maret 2021 lalu, Baby Blair Willow Pangalila tampak sangat cantik dan menggemaskan. Apalagi, putri sulung Randy Pangalila ini juga mewarisi darah campuran Manado, Jawa, dan Belanda dari sang ayah, ditambah dengan darah Kanada dari sang ibu.
4. Anak artis berdarah Belanda satu ini tak pernah berhenti bikin warganet gemas dan semakin sayang. Nggak hanya tingkahnya yang menggemaskan, Saka, putra bungsu Andhika Pratama dan Ussy, ini juga sangat ganteng berkat warisan darah Belanda yang dimiliki oleh ayah Andhika Pratama, Weddy Subagyo.
5. Dipersunting oleh Emil Dardak, Wakil Gubernur Jawa Timur, Arumi Bachsin kini telah memiliki dua orang anak yang cerdas dan menawan . Kakak beradik bernama Lakeisha dan Alkeinan ini bahkan tak kalah memesona dari sang ibu yang memang berdarah Belanda, lho.
6. Setelah lama menanti, Asmirandah dan Jonas Rivanno akhirnya dikaruniai seorang putri yang menggemaskan pada Desember 2020 lalu. Genap berusia satu tahun, bayi mungil yang akrab dipanggil Chloe tersebut semakin menunjukkan pesonanya yang kebule-bulean berkat darah Belanda dari sang ibu.
Baca Juga: 7 Artis Dikaruniai Anak Pertama di 2021, Zaskia Sungkar Butuh Penantian Panjang
7. Meskipun masih baru lahir, putra bungsu komedian Sule yang bernama Adzam Ardiansyah Sutisna ini sukses memikat hati banyak orang. Nggak hanya memiliki paras yang ganteng, Baby Adzam juga memiliki hidung mancung yang diwarisinya dari sang bunda, Nathalie Holscher, yang memang blasteran Belanda.
Itulah anak artis berdarah Belanda. Meskipun masih kecil-kecil, mereka sudah menampakkan pesona yang nggak ada tandigannya, ya? Kira-kira mereka bakal mengikuti jejak orang tuanya terjun ke dunia entertainment nggak ya?
Kontributor : Wahyu Panca Handayani
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Sinopsis Film Send Help: Teror Bertahan Hidup di Pulau Terpencil Versi Sam Raimi
-
6 Film Rachel Amanda, Suka Duka Tawa Baru Tayang di Bioskop
-
NCTzen Merapat! Ini Daftar Harga Tiket Konser Solo Taeyong NCT di Jakarta
-
Siap-Siap! Korea 360 Mulai Kirim E-Ticket Gratis Konser HUG K-Pop Concert
-
Pandji Pragiwaksono Dilaporkan Angkatan Muda NU dan Muhammadiyah, Terkait Materi Mens Rea
-
Sekuel Resmi Digarap, Igor Saykoji Unggah Foto Langka di Balik Layar Film 5 CM
-
Demi Peran di Algojo, Arya Saloka Rela Ubah Fisik Secara Ekstrem
-
Pendapat 4 Suami Artis Bila Istri Pilih Jadi IRT, Kembali Disorot Gara-Gara Ibrahim Risyad
-
Tinggalkan Zona Nyaman, Arya Saloka Jadi Anjelo dan Preman di Series Algojo
-
Stranger Things 5 Disebut Punya Fake Ending, Bakal Ada Episode Baru?