Suara.com - Fakta baru mengenai kasus Laura Anna semakin melebar. Kakak mendiang Laura, Greta Irene baru-baru ini membeberkan soal sikap ibunda Gaga Muhammad yang membuatnya kesal, termasuk memangkas rambut Laura Anna.
Dari penuturan Greta Irene, rambut Laura Anna dicukur bondol oleh ibunda Gaga Muhammad. Greta juga mengungkapkan bahwa di kepala Laura juga terdapat beberapa luka hingga berdarah, tapi ibunda Gaga berkata bahwa itu hanya luka lecet.
“Dia tadi bilang luka Laura lecet, itu jelas-jelas robek. Rambut Laura penuh darah digunting sama dia (Ibunda Gaga). Rambut Laura bondol digunting sama Mamanya Gaga karena penuh darah, jadi gak bisa dibilang itu lecet,” katanya dilansir dari kanal YouTube Star Story pada Selasa, (28/12/21).
Greta juga geram karena pihak Gaga membahas visum dan membandingkan luka yang dialami Laura dengan Gaga. Menurut Greta, luka Laura dengan Gaga tidaklah sebanding.
“Yang dibahas malah visum, jelas-jelas Laura udah keliatan kan kayak begitu gimana. Dan dia masih ngebahas visum, ngebandingin luka, ya kali mau dibandingin lukanya.”
Greta juga menyebut Gaga Muhammad ‘ilang-ilangan’ dan tidak setia menemani Laura Anna.
“Nemenin mah nemenin, tapi gak nemenin yang kaya mereka bilang tadi. Ilang-ilangan. Gak ada yang dia setiap malam nginep di rumah, dia pasti pulang,” kata Greta.
Dalam kesempatan yang sama, Greta Irene juga membahas pertanggungjawaban dalam bentuk materil dari pihak Gaga. Ia menyebut Laura Anna membutuhkan dana sebesar Rp250 juta untuk operasi. Namun, pihak Gaga tak membantu sama sekali dari segi materil.
“Ya kan gak mungkin pada hari H Laura harus dioperasi kita harus langsung sedia 250 juta, masa kita yang ngemis-ngemis ke tetangga? Kan dia yang perbuat, ya dia harusnya tanggung jawab juga dong. Dia gak ngebantuin sama sekali,” katanya.
Baca Juga: Gaga Muhammad Disomasi 12,5 M, Keluarga Laura Anna Beri Penjelasan
“Gausah ngebahas duit. Kalau gue matre, gue langsung tembak aja Rp100 M. Ngapain cuma 12 (miliar), buat ganti kaki adek gue? Apa perlu gue minta ganti kaki dia juga? Kan gak mungkin.” ungkapnya kesal.
Berita Terkait
-
Gaga Tak Mampu Bayar Rp 12 Miliar, Ayah Laura Anna Minta Jaminan Sertifikat
-
Gaga Muhammad Bantah Keterangan Dokter yang Menanganinya setelah Kecelakaan
-
Dokter yang Tangani Kecelakaan Gaga Muhammad dan Laura Anna Bersaksi di Sidang
-
Kakak Laura Anna Tolak Damai dengan Gaga Muhammad
-
Sehari Setelah Laura Anna Jalani Operasi, Gaga Muhammad Menghilang
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
Terkini
-
Video Lama Viral, Pernyataan Setia Habib Bahar ke Istri Pertama Kontras dengan Pernikahan Barunya
-
Fajar Sadboy Lemot Tiap Diajak Bicara, Amanda Manopo Duga Gegara Pernah Koma 13 Hari
-
Donny Damara Kritik Gen Z, Anggap Mudah Mengadu dan Tersinggung
-
Demi Cuan, Sarwendah Rela Live Streaming Sampai 14 Jam Sehari
-
Frans Faisal Sambut Peran Baru sebagai Ayah, Siap Ambil Jatah Begadang
-
Membandingkan Didikan Guru, Donny Damara: Dulu Ditampar Tanda Sayang, Sekarang Dianggap Kekerasan
-
Helwa Bachmid Merasa Ditelantarkan Habib Bahar, Ustaz Derry Ingatkan Tantangan Hidup Poligami
-
Daehoon Pilih Kabur Usai Sidang Cerai, Sempat Bertemu Jule Sebelum Gugatan Didaftarkan
-
Kisah Paradoks Bucek Depp: Putus Sekolah di SMA, Ternyata Jadi Guru Selama 24 Tahun
-
Kisah Iwan Fals: Dulu Bolos Sekolah Demi Gitar Hingga Jadi Guru Karate Sejak 1987