Suara.com - Selebgram Marissya Icha menyayangkan perilaku Doddy Sudrajat yang tiba-tiba datang serombongan ke rumah Haji Faisal untuk menjemput Gala Sky. Menurut Icha, cara silaturahmi seperti itu tidak berperikemanusiaan.
"Iya betul (Doddy) memang kakeknya, tapi kan cara baiknya sesuai perikemanusiaan jangan langsung nodong begitu," kata Marissya Icha, ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (17/1/2022).
Menurutnya, jika Doddy Sudrajat niat bertamu seharusnya datang memberi kabar lebih dahulu. Bukan malah tanpa komunikasi dan membawa rombongan, termasuk pengacara.
"Diobrolin aja dua pengacara, terus silaturahmi berdua tanpa media, kekeluargaan, dan tanpa orang yang tidak berkepentingan, nanti malah makin recok," ujar Marissya Icha.
Marissya Icha menyayangkan sikap Doddy Sudrajat karena terkesan memaksakan. Padahal, selama ini Gala Sky juga tak dekat padanya.
"Ya amat sangat disayangkan caranya seperti itu. Memang betul kakeknya tapi kan selama ini Gala tidak mendekat. Toh waktu Vanessa sama Bibi masih ada, keluarganya jarang banget jenguk," ucap pengusaha tambang ini.
"Mungkin enam bulan sekali ada kali dijenguk gitu," katanya menyambung.
Oleh sebab itu, wajar jika Gala Sky tak langsung diizinkan H Faisal bertemu keluarga Doddy Sudrajat. Menurut Icha, baiknya Doddy melakukan pendekatan pelan-pelan demi psikologis Gala Sky.
"Jadi wajar apabila Gala perlu pendekatan dulu. Jangan tiba-tiba datang membawa orang banyak, kan kasihan jiwa psikis anak," tutur Marissya Icha.
Minggu (16/1/2022) Doddy Sudrajat bersama keluarga besar dan pengacaranya datang ke rumah H Faisal dengan alasan ingin mengajak Gala Sky jalan-jalan. H Faisal tidak mengizinkan karena kondisi Gala tengah tidur dan ia khawatir cucunya itu tak nyaman di lingkungan yang asing.
Saat bicara kepada wartawan, baik H Faisal dan Doddy Sudrajat tampak baik-baik saja dan akrab. Tapi sesaat kemudian, bocor video pertemuan "di belakang layar", yang memperlihatkan ada ketegangan antara H Faisal dan Doddy. Warganet pun geram dan curiga ada niat yang tidak baik yang akan dilakukan Doddy.
Tag
Berita Terkait
-
Dituding Abaikan Gala Sky, Fuji: Keluargaku Happy, Kamu Gak Diajak
-
Dituduh Lebih Sibuk Liburan dengan Anak Erika Carlina Dibanding Sama Gala, Fuji Beri Balasan Menohok
-
Setahun Bebas dari Penjara, Mantan Sopir Vanessa Angel Tubagus Joddy Lamar Kekasih
-
Disentil Suka Ikut Nimbrung, Apa Jabatan Marissya Icha di Kantor Hukum yang Bela Inara Rusli?
-
Fuji Tak Nyaman Rumahnya Sering Didatangi Orang Asing: Tolong Hargai Aku
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings
-
Hesti Purwadinata dan Suami Dapat Ancaman Usai Dukung Aurelie Moeremans
-
Drama Masih Berlanjut, Ari Lasso Desak Dearly Joshua Hapus Foto di Bali: Saya yang Bayar!
-
Profil Roby Tremonti, Aktor Terseret Dugaan Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Indro Warkop Bandingkan Kasus Pandji Pragiwaksono dengan Era Kritik Warkop DKI