Suara.com - Tom Holland kembali ke layar lebar. Bukan sebagai Spider-Man, tapi menjadi pemburu harta karun di film Uncharted. Bersama Mark Wahlberg keduanya akan bersaing dengan Antonio Banderas.
Sama halnya seperti Tom Holland, Antonio Banderas kali ini tidak berperan sebagai Zoro si pahlawan. Melainkan sebagai sosok pemburu keji bernama Santiago Moncada.
Film Uncharted diadaptasi dari sebuah gim dan diarahkan sutradara Ruben Fleishcher. Sang sineas juga menggarap Venom, Gangster Squad hingga Zombieland.
Selain bertabur tiga aktor Hollywood tersebut, film yang mengucurkan dana 120 juta dolar ini menghadirkan artis lainnya. Mereka adalah Sophia Ali hingga Tati Gabrielle.
Lalu seperti apa cuplikan dari film Uncharted? Berikut kilasannya.
Sinopsis Uncharted mengisahkan Nathan Drake bersama kakaknya yang mencuri peta dari ekspedisi Magellan. Namun sang kakak ditangkap dan menghilang.
Belasan tahun kemudian, Nathan Drake (Tom Holland) yang sudah dewasa bekerja sebagai bartender. Ia direkrut oleh seorang pencuri bernama Victor 'Sully' Sullivan (Mark Wahlberg).
Tidak ada ketegangan hingga saat ini, sebab yang tersaji hanya aksi debat dua orang tersebut yang cukup menghibur.
Sampai akhirnya mereka harus mencuri kunci berbentuk salib dalam sebuah pelelangan. Di sini, muncul sosok Santiago Moncada (Antonio Banderas).
Baca Juga: Sebelum Debut 18 Februari, Uncharted Sudah Meraup Pemasukan Rp308,4 miliar
Sebagai pencuri baru, Nathan terlibat adu jotos dengan orang suruhan Santiago. Tapi ia berhasil melarikan diri bersama Sully.
Uncharted tak hanya membawa keseruan serta rasa tegang. Tapi juga menyuguhkan pemandangan dari satu negara ke negara lain.
Setibanya mereka di Barcelona, Nathan diperkenalkan dengan pencuri lainnya, Chloe Frazer (Sophia Ali). Disini, kecurigaan teman jadi lawan dihadirkan.
Tak hanya berpijak di Spanyol, Uncharted juga menjelajah Filipina. Ini menjadi lokasi harta karun berada.
Tapi sebelum mendapatkan harta karun, Nathan menemukan fakta ironi dari seorang Sully. Termasuk mendapat pengkhianatan dari Chloe.
Lantas, berhasilkah perburuan ini? Simak kisah Uncharted selengkapnya di bioskop. Film ini sudah mulai tayang di Indonesia sejak hari ini, Rabu (16/2/2022).
Tag
Berita Terkait
-
Terungkap Alasan Tom Holland Tak Akan Pernah Jadi James Bond Pengganti Daniel Craig
-
Mark Wahlberg Siap Kembali Beraksi lewat The Family Plan 2, Ini Trailernya
-
2 Guns: Denzel Washington dan Mark Wahlberg Jadi Agen Rahasia Bikin Kekacauan, Malam Ini di Trans TV
-
Akui Tak Tertarik, Mark Wahlberg Enggan Perankan Karakter Superhero di Film
-
Tom Holland Buka Suara Usai Gegar Otak di Lokasi Syuting Spider-Man
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Raditya Dika Akui Punya Utang Budi pada Andien, Jasa 20 Tahun Lalu yang Tak Terlupakan
-
Gegara Dress Mini, Penampilan Olla Ramlan di Kampung Halaman Jadi Gunjingan
-
Yura Yunita Ungkap Pengalaman Menegangkan Saat Liputan di Penjara Nusakambangan
-
Barbie Kumalasari Klaim Rugi Ratusan Juta Rupiah Hingga Demam Tinggi Buntut Hinaan 'Nenek-Nenek'
-
Pantau Kondisi, Raffi Ahmad Ungkap Alasan Operasi Fahmi Bo Tertunda
-
Melly Goeslaw Unggah Foto Bareng BBB, Potret Terbaru Laudya Cynthia Bella Bikin Penasaran
-
Mertua Jennifer Coppen Ungkap Alasan Jarang Posting Bareng Kamari, Takut Disangka Manfaatkan Cucu
-
Kontras Banget! Raisa Pecinta Anabul, Sabrina Alatas Malah Anti Kucing
-
Pengakuan Hamish Daud Beda Spesies dengan Raisa Viral Lagi: Menyakitkan Banget
-
Prediksi Grammy Awards 2026: 5 Pendatang Baru yang Siap Rebut Piala Best New Artist!