Suara.com - Chikita Meidy adalah salah satu mantan artis cilik Indonesia yang kiprahnya begitu legendaris di era 90-an. Kini ia sudah bertansformasi jadi seorang ibu loh. Intip potret transformasi Chikita Meidy yang dulu tenar lewat lagu Kuku Ku.
Di tahun 1995, Chikita Meidy berhasil merilis tiga album. Beberapa lagu yang ngehits banget di kalangan anak-anak kala itu adalah Kampuang Nan Jauh di Mato, Kuku Ku, dan Gigi Gigi.
Seiring bertambahnya usia, Chikita pun tak terlalu sering tampil. Kini ia telah dewasa dan menjadi seorang istri. Chikita menikah dengan pria bernama Indra Adhitya pada 2018, dan telah dikaruniai buah hati berjenis kelamin laki-laki.
Biar kamu nggak penasaran, berikut ini transformasi Chikita Meidy dari masa ke masa!
1. Chikita Meidy lahir pada 22 Oktober 1990 dengan nama lengkap Chika Cecilia Oktaviany. Seperti inilah parasnya saat masih bayi, lucu dan menggemaskan.
2. Populer sejak berusia 5 tahun, Chikita Meidy pernah foto bareng Kak Seto saat ia masih duduk di bangku TK. Sementara Chikita tampak menggemaskan, Kak Seto bikin salfok karena masih terlihat sangat muda.
3. Beranjak remaja, Chikita Meidy tumbuh jadi sosok yang cantik. Dalam potret yang diunggah pada tahun 2013 ini, tampak pelantun Kampuang Nan Jauh Di Mato tersebut dengan penampilan yang lebih bergaya.
4. Chikita makin bergaya di usia 15 tahun. Bintang sinetron Pengen Jadi Bintang ini mulai tampil dengan makeup, membuat aura kecantikannya semakin terpancar dari dalam dirinya.
5. Foto bareng rekan artis cilik lainnya, Chikita yang saat itu berusia 16 tahun tak kalah memesona, lho. Rachel Amanda dan Tasya Kamila juga tampak sama cantiknya dengan Chikita.
Baca Juga: Interview: Cerita Chikita Meidy Rawat Anak Tanpa Babysitter
6. Chikita dipersunting pria bernama Indra Adhitya pada 2018. Dandan ala wanita India di salah satu pemotretan untuk pernikahannya, Chikita cantik banget dan manglingi!
7. Hamil anak pertama, Chikita Meidy justru makin cantik dan glowing. Penampilannya pamer baby bump dalam balutan busana hitam mendapat banyak pujian dari netizen.
8. Chikita melahirkan anak pertamanya pada 25 Maret 2019, dan ini adalah potret yang diambilnya setahun kemudian. Dari penyanyi cilik, pelantun single Kau Pantas tersebut berubah jadi mama muda yang menawan.
Itulah potret transformasi Chikita Meidy mantan penyanyi cilik yang kini sudah berusia 31 tahun dan menjadi seorang ibu.
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
-
5 Mantan Artis Cilik Jadi Sutradara, Film Umay Shahab Laris Banget
-
8 Artis Jebolan Disney Channel, Masih Populer Sampai Sekarang
-
Siapa Umay Shahab? Sutradara Film Kukira Kau Rumah yang Masih Berusia 20 Tahun
-
Awali Karier Sebagai Artis Cilik, Ini 5 Aktris Korea Selatan yang Masih Eksis hingga Sekarang
-
Aktor Cilik Matt White Meninggal Dunia, Tiba-tiba?
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
5 Film dan Series Bollywood Terbaru yang Tayang di Netflix November 2025
-
4 Potret Penampakan Pasca Ledakan di SMA 72, Kotak Amal Pecah hingga Siswa Dibopong
-
Run Hide Fight: Ketika Trauma Jadi Kekuatan Melawan Teroris, Malam Ini di Trans TV
-
Lebih Keren Mana: Jungle Hunter vs City Hunter di Film Predator?
-
Segera Disidang, Bos Mecimapro Tersangka Penggelapan Dana Konser TWICE Minta Maaf
-
Bos Mecimapro Akhirnya Respons Laporan Dugaan Penggelapan Dana Konser Twice
-
Penggemar Wajib Tahu! Ini Rundown Lengkap Konser The Boyz di ICE BSD Besok
-
Mohon Doa, Fahmi Bo Siap Jalani Operasi Batu Empedu pada Sore Ini
-
Kronologi Rara Pawang Hujan Diusir Security BLACKPINK: Tak Punya ID, Outfitnya Mentereng
-
7 Fakta Mencekam Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Terjadi 2 Kali saat Salat Jumat