Suara.com - Aktor Korea Lee So Hyuk akan kembali ke layar kaca lewat drama berjudul Tomorrow. Intip bocoran penampilan Lee Soo Hyuk di Tomorrow yang tak lama lagi akan dirilis episode perdananya.
Drama Korea Tomorrow rencananya akan tayang pada bulan Maret 2022 ini. Dalam drama ini, Lee Soo Hyuk berperan sebagai seorang malaikat maut.
Tentu saja, dengan pesona Lee Soo Hyuk yang tinggi dan punya struktur wajah tajam, aktor ini memiliki karakter peran yang dingin dan perfeksionis.
Tak usah menunggu berlama-lama lagi, langsung saja kepoin potret Lee Soo Hyuk di Tomorrow yang cocok banget jadi malaikat maut. Simak fakta tentang peran serta potretnya seperti dikutip dari Soompi, Instagram resmi MBC dan sumber lainnya. Awas kepincut!
1. Di Tomorrow, Lee Soo Hyuk akan berperan sebagai Park Joong Gil, pemimpin elit Tim Manajemen Pemandu di markas manajemen roh monopoli akhirat yang disebut Joomadeung. Park Joong Gil memiliki kepribadian yang dingin dan perfeksionis. Potret satu ini menangkap aura gelapnya sebagai malaikat maut yang kuat dan menakutkan.
2. Diangkat dari webtoon populer yang berjudul sama, Tomorrow adalah drama fantasi baru MBC yang menceritakan kisah Choi Joon Woong (Rowoon SF9) yang mengalami kecelakaan saat mencari kerja dan akhirnya berpapasan dengan malaikat maut. Selain Rowoon SF9, drama ini juga dibintangi oleh Kim Hee Sun (Goo Ryun), Lee Soo Hyuk (Park Joong Gil) dan Yoon Ji On (Lim Ryoong Goo).
3. Park Joong Gil sangat teguh dalam mematuhi aturan makanya dia selalu bentrok dengan Tim Manajemen Krisis. Pasalnya Goo Ryun selalu ingin menyelamatkan orang-orang yang mengakhiri hidup, sementara Park Joong Gil percaya bahwa pekerjaan Tim Manajemen Krisis menyimpang dari tugas mereka sebagai malaikat maut.
4. Berbeda dengan pemimpin Tim Manajemen Krisis, Goo Ryun (Kim Hee Sun) yang dingin di luar tapi hangat di dalam, Park Joong Gil benar-benar dingin. Meskipun Park Joong Gil dingin dan punya aura gelap yang kuat, namun dia adalah malaikat yang terbaik dalam pekerjaannya membimbing almarhum.
5. Dilansir dari Soompi, Lee Soo Hyuk mengungkap alasannya membintangi drama Tomorrow. Dia bilang dia menikmati menonton karya sang sutradara, serta menyukai cerita dan pesan dari webtoon aslinya. Dramanya menjadi lebih menarik karena Lee Soo Hyuk memperhatikan aspek Park Joong Gil dari webtoon dan mengekspresikannya dengan cara baru.
Baca Juga: Berjiwa Dermawan, Lee Je Hoon Sumbang 100 Juta KRW untuk Korban Kebakaran
6. Potret transformasi Lee Soo Hyuk menjadi Park Joong Gil menuai banyak tanggapan positif. Sang aktor pun berterima kasih sekaligus merasa bertanggung jawab. Lee Soo Hyuk berusaha menciptakan karakter Park Joong Gil dengan mendiskusikan detail dengan sutradara, penulis, stylist, dan penata rias.
7. Park Joong Gil adalah seseorang yang memiliki konflik dengan Tim Manajemen Krisis jadi Lee Soo Hyuk pun mencoba untuk menjaga ketegangannya. Aktor 33 tahun ini mengaku banyak belajar dari Kim Hee Sun karena sang aktris selalu membuat suasana di lokasi syuting menyenangkan dan penuh semangat.
Itu dia beberapa potret Lee Soo Hyuk di Tomorrow, drama barunya sebagai malaikat maut yang dingin dan perfeksionis. Jangan lupa saksikan dramanya yang akan tayang perdana pada 25 Maret 2022 di MBC dan Netflix. Jangan lupa nonton dramanya ya! Idola siapa nih?
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar
Tag
Berita Terkait
-
Foto Terbaru di Instagram Disorot, Publik Berharap Jin BTS Bermain Drama Korea
-
5 Fakta Kim Sejeong, Pemeran Drama Korea 'A Business Proposal'
-
Kocak, 6 Potret Persahabatan Kim Sejeong dan Seol In-A di Belakang Layar
-
Han So Hee Tak Mau Ikut Campur Atas Utang Ibunya, Banjir Dukungan Warganet
-
Berjiwa Dermawan, Lee Je Hoon Sumbang 100 Juta KRW untuk Korban Kebakaran
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
6 Fakta Menarik Jodoh 3 Bujang yang Bikin Jadi Raja di Netflix
-
Hotman Paris Ledek Firdaus Oiwobo yang Diminta Copot Toga oleh Hakim MK
-
Top 5 Serial Netflix Hari Ini: Drama Korea Mendominasi, Serial Indonesia Bertengger di Tiga Besar
-
Sinopsis The Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Film Dukun Magang: Ketika Logika Mahasiswa Skeptis Terpaksa Berguru pada Ilmu Gaib
-
7 Drama Kim Woo Bin, Aktor yang Siap Menikah dengan Shin Min Ah
-
5 Rekomendasi Drakor Populer Tentang Balas Dendam, Terbaru Taxi Driver 3 Tayang Hari Ini
-
Review Film Wicked: For Good, Penutup Manis yang Kadang Terasa Kurang Bumbu
-
SinopsisThe Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Backtrace: Upaya Sylvester Stallone Mengungkap Perampokan Misterius, Malam Ini di Trans TV