Suara.com - Spoiler One Piece 1044 sudah ditunggu oleh penggemar. Di bab sebelumnya, Kaidou mengalahkan Luffy, dan Luffy terbaring karena menerima serangan mematikan dari Kaidou.
Bahkan, Kaidou menyatakan bahwa Luffy sudah mati dan dia adalah pemenangnya. Benarkah demikian? Info tentang spoiler One Piece 1044 berikut ini akan memberikan penjelasannya.
Penundaan One Piece 1044
Ketika manga mendekati saat-saat terakhir serangan Onigashima, tentunya Anda penasaran dengan spoiler One Piece 1044. Sebab, penggemar harus bersabar untuk membaca kelanjutan chapter.
Telah diinformasikan secara resmi bahwa One Piece Chapter 1044 akan ditunda perilisannya, tidak akan diterbitkan pada hari Minggu ini.
Dikutip dari devdiscourse.com, penundaan One Piece Chapter 1044 karena mangaka atau sang kreator Eiichiro Oda akan beristirahat selama seminggu. Karena itulah, Shonen Jump mengganti tanggal rilis One Piece 1044.
Awalnya, One Piece Chapter 1044 seharusnya dirilis pada 20 Maret 2022. Akan tetapi, karena keputusan penundaan itu, maka penggemar harus menunggu beberapa hari lagi. Bahkan penggemar juga harus bersabar untuk mendapatkan spoiler resmi One Piece 1044 dan pemindaian mentah, yang biasanya datang dua hingga tiga hari sebelum tanggal rilis.
Spoiler One Piece 1044
Untuk sementara, dilihat dari alur ceritanya, plot One Piece 1044 akan menjadi lebih menarik. Dalam One Piece Chapter 1043, gajah raksasa, Zunisha memberi tahu Momo bahwa dia mendengar suara yang belum pernah dia dengar selama 800 tahun. Dia juga berseru, "Joy Boy telah kembali!"
Baca Juga: 5 Karakter Perempuan Terkuat di Anime, Tidak Kalah dari Laki-laki!
Ketika kalah dalam pertempuran, Luffy menghilang dengan senyum di wajahnya yang membuat penggemar merasakan plot twist yang sangat tajam. Semakin kuat dugaan bahwa Luffy memang Joy Boy.
Di sisi lain, Kaidou mengancam agen CPO bahwa dia akan membunuhnya. Kawamatsu meminta semua orang untuk meninggalkan tempat itu karena dikelilingi oleh api. Dengan demikian, saat ini, Luffy adalah satu-satunya harapan untuk menyelamatkan semua orang dari situasi yang mengerikan.
Penggemar dengan penuh semangat menunggu untuk mengetahui lebih banyak tentang kisah Luffy. Mudah-mudahan, penulis Eiichiro Oda tidak melakukan penundaan perilisan lagi.
Ekspektasi One Piece Chapter 1044
Spoiler One Piece 1044 menyatakan kemungkinan bahwa chapter ini menampilkan latar belakang Kaidou secara lengkap terlebih dahulu sebelum melihat kebangkitan Luffy. Kilas balik ini juga akan menunjukkan lebih banyak tentang Joy Boy.
Kaidou akan mengenali Luffy dan memprediksi dia pantas menjadi 'Joy Boy.' Anda masih ingat bukan, bahwa Joy Boy adalah tokoh yang sangat relevan dari Void Century yang memainkan peran penting dalam sejarah Pulau Manusia Ikan.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sinopsis Film Belum Ada Judul: Guru Dihujat Demi Lindungi Rahasia Murid
-
Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen, Film Now You See Me 3 Tayang 12 November 2025 di Bioskop
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati
-
Sinopsis Alls Fair, Drama Terbaru Kim Kardashian yang Dapat Rating Nol Persen dari Rotten Tomatoes
-
Perayaan 20 Tahun JAFF, Opera Jawa Garin Nugroho Kembali Diputar Pakai Format Seluloid Langka
-
Fakta dan Sinopsis Die, My Love: Kisah Cinta yang Gelap dan Kacau