Suara.com - Aksi Raden Roro Istiati Wulandari alias Rara Si Pawang Hujang mencuri perhatian Indonesia, bahkan dunia saat berlangsungnya balap MotoGP di Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB, pada 20 Maret lalu. Ia pun kini muncul di podcast Deddy Corbuzier, Close The Door.
Video yang diunggah hari ini, Kamis (24/3/2022) mengupas beberapa sisi dari sosok Rara Si Pawang Hujan. Salah satunya soal bayaran yang ia terima sebagai seorang pengendali hujan.
Rara mengakui, ia sempat mendapat bayaran terbesar seumur hidupnya saat menjadi pawang hujan ketika konser Guns N Roses di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta pada 8 November 2018.
"(Bayaran tertinggi) Rp 50 juta. Bukan satu hari itu, enam jam. Konser Guns N Roses 2018," kata Rara.
Deddy Corbuzier pun cukup terkejut. Apalagi sebelumnya Rara mengaku kalau untuk Mandalika, ia hanya dibayar Rp 5 juta.
"Ya itu hitungannya murah sih mas, karena Rara mengabdi membantu tidak saja untuk pengaspalan, sampai taman segala macam," ujar Rara.
Namun Rara Si Pawang Hujan menerima tawaran tersebut bukan semata-mata karena uang. Tapi untuk menyelamatkan pekerjaan pawang hujan itu sendiri.
"Saya sih lebih terpanggil kemaren karena ada profesi pawang hujan yang sampai menuntut pemerintah, yang sampe lapor ke polisi. Karena katanya dia lagi enggak tugas saat itu, tapi orang-orang bilang dia gagal (melakukan pekerjaannya)," imbuh Rara.
Selain itu, Rara juga ingin membantu pagelaran MotoGP di Mandalika berjalan sukses dan lancar. "Apalagi sudah menghabiskan banyak uang dari situ," tutur Rara.
Baca Juga: Tak Terima Dianggap Gagal Jalankan Tugas, Ada Pawang Hujan Laporkan Pemerintah ke Polisi
Berita Terkait
-
Kronologi Rara Pawang Hujan Diusir Security BLACKPINK: Tak Punya ID, Outfitnya Mentereng
-
Bukan Mbak Rara, Ini Sosok Weather Engineer di Balik Konser BLACKPINK Bebas Hujan
-
Viral Momen Mbak Rara Kendalikan Cuaca di Pemakaman Raja Pakubuwono XIII
-
Ikut Terawang Nasib Rumah Tangga Ridwan Kamil, Rara Pawang Hujan: Saya Mohon Maaf
-
Firdaus Oiwobo Pamer Bisa Pindahkan Hujan dalam 5 Menit, Hasilnya?
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
6 Artis Wanita Kuliah di Australia, Terbaru Amel Carla Bakal Lanjut S2
-
Bangkitkan Gairah Musik Anak, Iva Deivanna Tuai Pujian Lewat Single Sisa Waktu Senja
-
Belum Tayang, Film Na Willa Karya Ryan Adriandhy Diserang Buzzer Danur
-
5 Prediksi Nominasi Best Actress Oscar 2026, Bersaing Ketat!
-
Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku? Diklaim Drama Religi yang Tak Lebay
-
5 Fakta Menarik Drakor No Tail to Tell yang Dibintangi Kim Hye Yoon
-
Bikin Panik, Pevita Pearce Salah Sangka Bunyi Token Listrik Dikira Bom
-
Resmi Cerai, Viral Ridwan Kamil Asyik Main Padel di Bali
-
Pacaran Beneran, Jerome Kurnia Ngaku Baru Ciuman dengan Nadya Arina demi Film Penerbangan Terakhir
-
Keluarga Umay Shahab Kuasai Sinemaku Pictures, Alasan Prilly Latuconsina Pamit?