Suara.com - Melissa Aryani atau dikenal dengan Chaca Sitohang bercerita tentang perjalanan spiritualnya hingga kemudian pilih memeluk agama Kristen tahun 2003. Petunjuk hidup itu didapatnya di tengah kejenuhan menjalani rutinitas sebagai pramugari.
Chaca merupakan istri dari publik figur, Choky Sitohang. Keduanya menjalin hubungan berstatus pacaran sejak tahun 2006, setelah saling mengenal pada akhir 2005.
Chaca kemudian menikah dengan Choky pada tahun 2010. Kala itu, banyak yang mengira bahwa Chaca pindah Agama setelah dekat dengan Choky.
Namun ternyata, sebuah fakta diungkap Chaca ketika hadir bersama Choky dalam channel youtube Daniel Mananta Network. Chaca berbagi cerita tentang masa mudanya ketika hidup di Bali dalam konten "Daniel Tetangga Kamu".
Chaca pernah menjadi pramugari yang terbang dari satu negara ke negara lain di Asia, khususnya Asia Tenggara. Chaca menikmati profesi ini hingga akhirnya titik jenuh mulai mendatanginya.
Chaca pun bercerita bahwa kejenuhan menjalani profesi sebagai pramugari, kemudian mengantarkannya pada kehidupan baru. Sebuah kehidupan yang tak dikenalnya dari kecil bersama keluarga besar.
"Sebelumnya gue non Kristen, keluarga besar semua enggak ada yang berbeda," kata Chaca membuka obrolan bersama Daniel Mananta dalam channel youtube yang tayang belum lama ini.
Perkenalannya pada agama baru terjadi ketika dia memiliki teman yang beragama Kristen. Ketika hidup dalam satu kamar, Chaca kerap mendengarkan lagu rohani yang diputar temannya.
Namun, pada satu waktu, ketika sedang di kamar sendiri, Chaca tergerak ingin mendengarkan lagu milik temannya. Lagu itu didengarkan ketika mengalami titik jenuh bekerja tahun 2003.
Baca Juga: 5 Fakta Nora Alexandra yang Ngaku Pindah Agama Usai Ribut dengan Haters
"Jadi gue dituntun untuk dengerin lagu rohani, dimana latar belakang keluarga gue tuh enggak ada kita dengar-dengarin begituan. Sampai akhirnya gue iseng dengar kaset punya teman gue," tuturnya.
Setelah lama mendengarkan lagu-lagu tersebut, Chaca yang hobi membaca mulai mempelajari hal lain. Dia kemudian membaca Alkitab milik temannya.
"Sampai akhirnya gue lagi sendiri di susunan buku teman gue digerakin untuk ambil Alkitab. Gue ngerasa ingin belajar, sampai akhirnya gue buka dari halaman pertama perjanjian lama terus kok menarik banget," ungkap Chacha.
Chaca pun kemudian membeli Alkitab sendiri, setelah berkali-kali meminjam milik temannya. Dia membawa Alkitab tersebut ketika bekerja dan menjalankan aktivitas lain.
Dari kebiasaan itu, Chaca kemudian mulai menikmati kesendirian di kamar. Dia senang mendengarkan lagu rohani sembari membaca cerita-cerita dalam Alkitab.
"Padahal gue ngga bisa sendiri, terus gue merasa kok merasa tenang, saat itu merasa ngga butuh apa-apa, jadi mulai menikmati, saat itu gue ngga paham apa, sampai akhirnya gue baca perjanjian baru. Enam bulan gue selesai baca injil, ada banyak yang gue enggak paham tapi gue baca aja," paparnya.
Berita Terkait
-
5 Fakta Nora Alexandra yang Ngaku Pindah Agama Usai Ribut dengan Haters
-
Ribut dengan Haters, Nora Alexandra Akhirnya Ngaku Pindah Agama
-
Tak Lagi Beragama Islam, Kakak Alyssa Soebandono Ikut Ramaikan Buka Bersama Keluarga Besar
-
Sudah Beda Agama, Intip Momen Manis Kakak Alyssa Soebandono Bukber Bareng Keluarga Besar
-
Pindah Agama, Salmafina Ungkap Pertama Kali Kenal Yesus: Kebaikan Tuhan Itu Nyata
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
Terkini
-
Beda Reaksi Ibu dan Mertua saat Alyssa Daguise Hamil, Ada yang Cuek?
-
Siapa Pria yang Diduga Selingkuhan Inara Rusli? Ini Profil Insanul Fahmi yang Ternyata Pengusaha
-
Tak Bisa Hadir di Pernikahan Fahmi Bo, Raffi Ahmad Janji Kirim Hadiah
-
Alyssa Daguise Hamil, Maia Estianty Siapkan Panggilan Unik Buat Cucu
-
Pembunuh Aktor Sandy Permana Divonis 12 Tahun Penjara dan Restitusi Rp269 Juta
-
Aksi Surya Insomnia Aspal Jalan Berlubang Viral, Pemkot Tangsel Kena Sindir
-
Sah! Fahmi Bo Resmi Menikah Lagi dengan Mantan Istri
-
Reaksi Prilly Latuconsina Dituduh Menangkan Omara Esteghlal di FFI 2025
-
Dari Kaset Langka Hingga Kolaborasi Mengejutkan: Momen Paling 'Memorable' di Soundrenaline Makassar
-
Inara Rusli Dituduh Jadi Selingkuhan Suami Orang, Istri Sah Lapor Polisi