Suara.com - Sosoknya Menghilang Di Tengah Kasus Dugaan Penipuan, Keluarga Akui Medina Zein Kini Dirawat di Rumah Sakit Jiwa
Medina Zein tiba-tiba menghilang di tengah ramainya kasus dugaan penipuan yang menyeret namanya. Pihak keluarga akhirnya muncul dan menguak fakta terbaru.
Menurut keluarga, Medina Zein saat ini tengah dirawat di rumah sakit jiwa di Bandung. Hal itu lantaran sakit bipolar Medina disebut sudah akut.
"Saya selaku kakeknya Medina Zein, jadi keadaan Medina Susani atau Medina Zein sekarang lagi di rawat di Rumah Sakit Jiwa Pemerintah Daerah Provinisi Jawa Barat," ujar kakek Medina Zein, Pujho Nistianto, saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Senin (16/5/2022).
Ade Anggareni selaku kuasa hukum dari pihak keluarga Medina Zein menyebut Medina sudah masuk di RS Jiwa di Bandung sejak awal Mei lalu. Namun, pihaknya tak bisa membocorkan lokasi dan nama RS detailnya.
"Poinnya Medina sekarang dirawat di RS Provinsi Jabar. Sudah masuk itu sejak tanggal 6 Mei sampai dia sembuh," ujar Ade.
Ade diminta keluarga untuk menjawab segala macam persoalan yang selama ini ditanyakan ke pihak keluarga Medina Zein terkait dugaan penipuan. Padahal, keluarga juga tidak tahu masalah tersebut.
"Saya kuasa hukum dari pihak keluarga, mereka meminta saya mengklarifikasi bagaimana keadaan dari Medina dan bagaimana keinginan dari pihak keluarga meminta maaf kepada semua pihak yang merasa dirugikan selama ini," katanya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Medina Zein menjadi sorotan lantaran diduga melakukan penipuan. Mulai dari Denise Chariesta dan Uya Kuya mengaku menjadi korban penipuan Medina Zein yang berkedok jual beli mobil.
Baca Juga: Istri Uya Kuya Ngamuk Medina Zein Bawa-Bawa Bipolar: Enggak Ada Hubungan Sama Nipu!
Selain itu, muncul dugaan bahwa Medina Zein melakukan penipuan dengan mencatut KTP Raffi Ahmad. Raffi Ahmad pun telah melakukan konsultasi hukum dengan kuasa hukumnya terkait pencatutan nama ini.
Berita Terkait
-
Medina Zein Gandeng Dokter Ganteng! Terungkap Awal Mula Cinta Bersemi di Klinik Kecantikan
-
Tetap Harus Bekerja Saat Keluar dari Penjara, Medina Zein Akui Minder
-
Baru Punya Pacar, Medina Zein Ogah Buru-Buru Menikah Lagi: Gak Dulu!
-
Dulu Dijemput Saat Keluar Bui, Medina Zein Merasa Berdosa Belum Jenguk Isa Zega di Penjara
-
2 Tahun di Penjara, Medina Zein Beberkan Pelajaran Pahit dan Teman yang Sejati
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
Terkini
-
Kado Ultah ke-76, El Manik Terharu Terima Piala Lifetime Achievement FFI 2025 Saat Masih Hidup
-
Mahalini Ramai Disentil soal Galungan Usai Posting Umrah, Responsnya Tak Terduga
-
8 Pasangan Artis Korea yang Menikah Setelah Pacaran Lama, Terbaru Kim Woo Bin dan Shin Min Ah
-
Omara Esteghlal Raih Piala Citra Pertama, Ucapan Manis buat Prilly Bikin Baper
-
Tabola Bale, dari FYP TikTok ke Panggung Bergengsi AMI Awards
-
Gaun Maudy Ayunda di FFI 2025 Jadi Sorotan, Intip Detail Kupu-Kupu di Punggungnya
-
5 Potret Miss Palestina dengan Gaun Bergambar Al-Aqsa, Bikin Dunia Terpukau
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak