Suara.com - Aktor Tommy Kurniawan mendadak dilarikan ke rumah sakit pada Rabu (18/5/2022). Hal itu tejadi setelah dirinya jatuh ke got hingga harus menerima 14 jahitan.
Cerita ini dibagikan langsung oleh Tommy Kurniawan di akun Instargam pribadinya.
"Qodarullah 10 jahitan luar, 4 bagian dalam. Ceritanya pulang salat subuh di masjid mau olahraga, sebelum olahraga saya mau pemanasan dulu dengan kegiatan lain," kata Tommy Kurniawan mengawali.
"Terus saya jalan eh nggak taunya besi buat nutup atas saluran air posisinya lagi nggak pas dan saya injaklah jedaarrrr jeblos masuk ke dalam kaki saya," sambungnya lagi.
Besi tersebut langsung mengenai wajah Tommy Kurniawan dan membuat dagunya robek.
"Dan besi ujungnya naik ke arah muka saya dan terjadilah dagu saya robek 4,5 cm dalam 2.5 cm. Dan saya langsung lari ke dalam rumah dan panggil istri pergi ke UGD terdekat," bebernya.
Setibanya di rumah sakit, pihak medis menyebut luka yang dialami Tommy Kurniawan harus segera dijahit.
"Setelah penanganan pertama dari UGD bilang dagu saya harus dijahit dan cari dokter bedah plastik. Pagi-pagi banget harus cari dokter yang bisa jahit luka saya," ungkapnya.
Mengingat suasana masih pagi, Tommy Kurniawan sempat panik. Beruntung dia akhirnya menemukan dokter bedah di Rumah Sakit Brawijaya yang bisa langsung menanganinya.
Baca Juga: TAG Golden Child Dikabarkan Kritis Akibat Gagal Hati
"Dan alhamdulillah fiiuuhhhh cerita pagi hari ini yang luar biasa. Panik, sakit dan macem-macem lainnya," jelas Tommy Kurniawan.
Sebagai penutup, dia pun berharap kejadian ini bisa menjadi penggugur dosanya. Dia juga ingin lekas pulih seperti sedia kala.
"Semoga ini jadi penggugur dosa-dosa saya amin. Doain semoga cepat pulih yaa saya. Makasih istriku juga pagi-pagi belum mandi sudah nyetir dan ke rumah sakit," ujarnya mengakhiri.
Berita Terkait
- 
            
              Andien Ungkap Pernah Dibully Artis Senior Sampai Nangis Saat Live di TV
 - 
            
              Trauma Nikah Singkat, Salmafina Sunan Punya Aturan Ketat Buat Calon Suami: Harus Mau ke Psikolog
 - 
            
              Kondisi Terakhirnya Mengkhawatirkan, Britney Spears Hapus Akun Instagram
 - 
            
              Murka Dilecehkan Sekelompok Pria, Poppy Sovia Ancam Serang Balik Pelaku: Mikir!
 - 
            
              Masih Ingat Bibi Lung? Ini 7 Potret Terbaru Carman Lee yang Makin Glowing di Usia 59 Tahun
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
 - 
            
              The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
 - 
            
              Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
 - 
            
              Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
 - 
            
              Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
 - 
            
              Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
 - 
            
              Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
 - 
            
              Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
 - 
            
              Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
 - 
            
              Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika