Suara.com - Nania Yusuf memutuskan kembali memeluk Islam, agama awalnya. Proses pembacaan syahadat dibimbing Gus Miftah.
Nania Yusuf mendatangi Omah Asa, tempat yang disebut Pusat Kebajikan dan didirikan Gus Miftah. Ia hadir dengan menggunakan baju hitam lengkap dengan kerudung berwarna gading.
Gus Miftah lantas menanyakan soal niat Nania Yusuf kembali masuk Islam. Ia menegaskan tidak ada paksaan siapapun, termasuk dari dirinya.
"Mungkin saya tanya, tidak ada paksaan mba Nania? Ini semua kehendak sendiri dan bukan karena paksaan dari Gus Miftah?" tanya Gus Miftah, Sabtu (21/5/2022)
Nania Yusuf lantas dengan mantap mengatakan, "tidak."
Maka kini, tiba saat Gus Miftah membimbing Nania Yusuf mengucapkan kalimat syahadat, sebagai syarat masuk Islam.
"Perkenankan saya menuntun Nania, Kurniawati Yusuf bahwa beliau pengin kembali menjadi seorang muslim," ucap Gus Miftah.
Gus Miftah membaca basmalah dan dilanjutkan dengan lafadz kalimat syahadat. "Asyhadu an laa," kata Gus Miftah yang diikuti Nania Yusuf.
"Ilaaha illallaahu," ucapnya lagi.
Baca Juga: Bukan karena Mimpi, Nania Idol Masuk Islam Kembali usai Bertemu sang Ibu: Ini Kebenaran
Ia melanjutkan, "wa asyhaduanna, muhammadar Rasuulullah."
Setelahnya, Gus Miftah yang diikuti Nania Yusuf membacakan arti dari kalimat syahadat tersebut.
"Aku bersaksi bahwa tidak ada Tuhan melainkan Allah. Dan aku bersaksi bahwa Nabi Muhammad adalah utusan Allah," tuturnya.
Selesai mengucapkan kalimat itu, tangis Nania Yusuf pecah. Ia memeluk istri Gus MIftah yang berada di samping dan sekaligus menjadi saksi.
"Plong banget rasanya hilang beban, semuanya itu perjalanan hidup yang harus kita lewati," pungkas Nania Yusuf.
Sebagai informasi, penyanyi yang juga dikenal dengan nama Nania Idol ini lahir sebagai seorang muslimah. Namun pada 2009, ia memutuskan pindah agama dan memeluk Kristen.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
Pilihan
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
Terkini
-
Pernyataan Tommy Lee Jones Usai Sang Anak Ditemukan Meninggal Dunia di Kamar Hotel
-
Istri Ditabrak, Fiersa Besari Murka Usai Pelaku Remehkan Kondisi dan Tawarkan Uang Damai Rp200 Ribu
-
Park Bo Gum Diterpa Isu Gay, Orientasi Seksualnya Picu Perdebatan Panas
-
Dituduh Lebih Sibuk Liburan dengan Anak Erika Carlina Dibanding Sama Gala, Fuji Beri Balasan Menohok
-
Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
-
Agak Laen: Menyala Pantiku Jadi Film Indonesia Terlaris, Posisi Avengers Endgame Terancam
-
Beredar Deretan Judul Proyek Stranger Things Cinematic Universe, Ini Faktanya
-
Akhirnya Comeback, Fiersa Besari Bawa Lagu Baru hingga Sindir Pemerintah
-
5 Film dan Series Prime Video Tayang Januari 2026, Ada Drakor Spring Fever
-
Lirik Lagu Tak Diberi Tulang Lagi: Benarkah Milik Kuburan Band untuk Lawan Slank?