Suara.com - Calum Scott merilis lagu baru berjudul "Heaven" yang merupakan kolaborasi dengan penyanyi Tanah Air, Lyodra Ginting. Lagu tersebut diciptakan langsung oleh Calum Scott dan merupakan karya dengan makna mendalamnya tahun ini. "Heaven" telah dirilis pada 9 Juni 2022 lalu.
Selain itu Scott dijadwalkan akan menggelar konser di Bengkel Space SCBD, Jakarta pada 25 Oktober 2022. Siapa sebenarnya Calum Scott? Yuk simak profil Calum Scott.
Profil Calum Scott
Calum Scott lahir di Beverley, Inggris pada 12 Oktober 1988 adalah penyanyi dan penulis lagu Inggris yang menarik perhatian publik setelah tampil sebagai kontestan dalam acara televisi "Britain's Got Talent" pada tahun 2015. Ia kemudian merilis single "Dancing On My Own" yang merupakan aransemen lagu Robyn. Single itu mencapai posisi kedua dalam UK Single Charts.
Sebelum menjadi penyanyi terkenal, Calum Scott pernah bekerja di bidang sumber daya manusia. Ia menuturkan bahwa saat ini sudah bisa menyesuaikan diri dengan seni dan menjadi artis.
"Saya bukan Calum dari Hull dengan pekerjaan sumber daya manusia lagi. Saya Calum Scott. Saya merasa lebih Calum Scott sekarang daripada sebelumnya," kata penyanyi 33 tahun itu.
Karier Calum Scott
Sebenarnya karier Calum Scott bermula ketika dirinya memenangkan kompetisi pencarian bakat "Mail's Star Search 2013". Setelahnya Calum Scott ditunjuk sebagai penyanyi yang ikut keliling Inggris bersama Maroon 5.
Namun kepopulerannya dimulai ketika Calum Scoot menjadi kontestan di "Britain's Got Talent" 2015. Berkat menyanyikan "Dancing on My Own", penggemar Calum Scott langsung membludak dan followers Twitter dari 400 menjadi lebih dari 25 ribu.
Baca Juga: Lyodra Ginting Rilis Lagu Bareng Calum Scott Berjudul Heaven
Di tahun 2016, Calum Scott merilis cover lagu "Dancing on My Own" dan meledak di internet. Pada tahun 2017, Calum Scott juga merilis lagu "You Are The Reason" dan mengerjakan album pertama bertajuk "Only Human".
Aktivis
Calum Scott merupakan orang yang mendukung tentang kesadaran kesehatan mental dan pencegahan bunuh diri. Pada 2020, Calum Scott tampil live untuk mendukung Mind for Mental Health Awaraness dan menyumbangkan semua hasilnya ke Mind, sebuah organisasi kesehatan mental di Inggris.
Kehidupan Pribadi
Calum Scott secara terbuka mengaku dirinya adalah seorang gay. Walau begitu, Calum tak pernah terbuka tentang hubungan asmara dengan seseorang. Ia mengaku menjadi lebih terbuka tentang seksualitasnya saat mulai tenar.
"Saya ingin menulis lagu yang menginspirasi orang untuk menjadi diri mereka sendiri. Saya mengalami masa sulit ketika saya masih muda ketika saya mencoba untuk berbicara dengan teman-teman tentang seksualitas saya," kata Calum Scott.
Berita Terkait
- 
            
              Lyodra Ginting Rilis Lagu Bareng Calum Scott Berjudul Heaven
 - 
            
              Calum Scott Kolaborasi dengan Lyodra di Lagu "Heaven", Baru Rilis Kemarin
 - 
            
              Kolaborasi dengan Calum Scott, Lyodra: Ini Kehormatan Besar bagi Saya
 - 
            
              Tur Konser Asia, Calum Scott Tampil di Jakarta 25 Oktober
 - 
            
              Lyodra Ginting Kenakan Kebaya Anggun nan Glamor, Cantiknya Bikin Melting
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
 - 
            
              Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
 - 
            
              Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
 - 
            
              Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
 - 
            
              Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
 - 
            
              Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
 - 
            
              Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
 - 
            
              Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika
 - 
            
              Beda Perlakuan Hotman Paris ke Raisa Vs Sabrina Alatas Jadi Gunjingan
 - 
            
              Bukti Rose BLACKPINK Humble: Angklung dari Fans Indonesia Jadi Pajangan di Rumah Mewahnya!