Suara.com - Film Pengabdi Setan yang awalnya pernah tayang pada tahun 1980, kembali akan meramaikan bioskop pada 4 Agustus 2022 mendatang, dengan judul "Pengabdi Setan 2: Communion".
Setelah berhasil menggemparkan jagad perfilman lewat film sekuel pertamanya yang rilis pada 2017 lalu, kini sutradara Joko Anwar bersama para aktor dan aktris ternama lainnya siap merilis sekuel terbaru Pengabdi Setan.
Diketahui film Pengabdi Setan yang pertama berhasil menembus pasar internasional dan tayang di berbagai negara. Film itu juga berhasil mendapatkan apresiasi yang begitu tinggi, sehingga pencapaian itu tentu akan dipertahankan Joko Anwar dalam sekuel terbarunya.
Simak inilah 5 fakta film Pengabdi Setan 2: Communion berikut.
1. Kolaborasi pemain lama dan pemain baru
Deretan bintang film yang sebelumnya juga sudah berperan di film ini antara lain Tara Basro, Endy Arfian, dan Ayu Laksmi kini akan beradu peran bersama deretan pemain baru.
Sebut saja seperti aktor muda Fatih Unru, aktris legenda Ratu Felisha, serta aktor pendatang baru dari film Kukira Kau Rumah, yakni Jourdy Pranata. Mereka semua ikut ambil peran di film Pengabdi Setan 2 ini.
2. Lokasi syuting di rusun 15 lantai yang terbengkalai
Melalui konferensi pers para pemain Pengabdi Setan 2 yang dilakukan di salah satu bioskop di Jakarta, Tara Basro mengungkap dirinya sempat tidak percaya bahwa lokasi syuting Pengabdi Setan 2 akan benar-benar dilakukan di rusun terbengkalai tersebut.
Baca Juga: 4 Fakta Pengabdi Setan 2, Ada Cerita Menyeramkan di Lokasi Syuting yang Lama Tak Dihuni
Ia juga mengaku rusun tersebut juga memberikan nuansa yang berbeda karena terasa hawa horror karena sudah lama tidak ditinggali. Alhasil, suasana tersebut membuatnya lebih menjiwai peran dalam film horor ini.
Tak hanya itu, di kesempatan yang sama, Joko Anwar selaku sutradara juga mengungkap, penjaga rusun telah meminta para pemain serta kru untuk tidak memasuki lantai 7 rusun tersebut karena satu dan lain hal.
3. Telan biaya lebih besar dibanding sekuel sebelumnya
Joko Anwar yang juga menyutradarai film Pengabdi Setan yang pertama secara lugas menyebutkan biaya yang dikeluarkan demi merealisasikan film Pengabdi Setan 2, lebih mahal dari sebelumnya.
Salah satu penyebabnya adalah lamanya proses syuting yang memakan waktu hingga 35 hari sehingga membuat biaya operasional membengkak.
Walau tidak menyebutkan berapa nominalnya, namun Joko mengakui bahwa dirinya optimis film ini akan lebih booming dibanding sekuel sebelumnya.
Tag
Berita Terkait
-
4 Fakta Pengabdi Setan 2, Ada Cerita Menyeramkan di Lokasi Syuting yang Lama Tak Dihuni
-
Tara Basro Kaget Syuting Film Pengabdi Setan 2: The Communion di Rusun yang 15 Tahun tak Ditinggali
-
Peringatan Dini BMKG, Gelombang Tinggi Diprediksi Terjadi di Perairan Selatan Pulau Jawa
-
Cerita Joko Anwar Temui Apartemen Lokasi Syuting Pengabdi Setan 2 yang Angker
-
Catat Ya! "Pengabdi Setan 2: The Communion" Rilis Trailer, Tayang 4 Agustus 2022
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Dibongkar Indro Warkop, Banyak Aktor Top Mundur Perankan Dono
-
Raisa Siapkan Konser Tunggal Lagi di 2026, Usung Konsep yang Beda
-
Ammar Zoni Tiba-Tiba Minta Surat Nikah Padahal Belum Sah, Dokter Kamelia Kaget
-
Asal-usul Habib Bahar yang Rahasiakan Pernikahannya dengan Helwa Bachmid, Keturunan Rasulullah?
-
5 Dosa Masa Lalu Habib Bahar bin Smith, Ulama yang Rahasiakan Pernikahannya dengan Model
-
Ikuti Jadwal Geng The Prediksi, Boiyen Rela Rombak Tanggal Nikah
-
Sempat Dikhawatirkan Bakal Cerai, Potret Terbaru Audi Marissa dan Anthony Xie Bikin Lega
-
Terungkap Rincian Mahar Pernikahan Boiyen, Punya Makna Mendalam di Balik Angka Cantik
-
Sambil Menangis, Deni Apriadi Rahman MUA Dea Klarifikasi Usai Viral sebagai Sister Hong Lombok
-
Perjalanan Saeruroh, Penjual Sosis yang Tampil di 2025 Panggung JFW dan Dipeluk Dian Sastro