Suara.com - Kabar duka datang dari industri musik Tanah Air. Musisi sekaligus gitaris ternama Donny Suhendra dilaporkan meninggal dunia.
Hal itu terungkap dalam postingan terbaru Indra Lesmana di Instagram pada Minggu (19/6/2022). Sembari memasang potret Donny Suhendra, dia menyampaikan duka citanya.
"Kami baru saja kehilangan gitaris paling soulful yang pernah dimiliki Indonesia, my beautiful friend Donny Suhendra," tulis Indra Lesmana sebagai caption.
Di akhir tulisannya, Indra Lesmana juga memberikan tagar bertuliskan "#RIPDonnySuhendra".
Di unggahan berikutnya, Indra Lesmana juga mengenang kebersamaan bareng Donny Suhendra.
"Kang Dodon. Ini adalah salah satu penampilan solo terbaik Anda dari lagu album Sabda Prana JavaJazz Crystal Sky," kata Indra Lesmana.
"Kami akan sangat merindukanmu," imbuhnya lagi.
Tidak menunggu lama, postingan itu langsung dibanjiri komentar belasungkawa dari netizen dan rekan musisi lainnya.
"Berduka sedalam-dalamnya #ripdonnysuhendra," ujar @rizariri.
Baca Juga: Kabar Duka, Ayah Kunto Aji Meninggal Dunia
"Selamat Jalan Kang Donny, seneng awal May kemarin sempet ngobrol cukup lama di Lawang. Rest In Love," timpal @nikitadompas.
"Turut berdukacita sedalam-dalamnya untuk kepergian kang Donny," imbuh @oncemekelofficial.
Seperti diketahui, Donny Suhendra dikenal sebagai musisi berbakat. Dia meninggal di usia 61 tahun.
Donny Suhendra sendiri memulai kariernya sejak 1977. Sepanjang berkarya, dia sudah membentuk banyak band termasuk Krakatau, Adegan dan masih banyak lainnya.
Di samping itu, dia juga merupakan pendiri sekolah musik, Gladiresik Music Lab.
Tag
Berita Terkait
-
Reza Arap Tak Kuasa Menahan Diri, Tersungkur di Makam Lula Lahfah dan Ingin Ikut Sang Kekasih
-
Tangisan Pilu Reza Arap di Pemakaman Lula Lahfah: Kenapa Enggak Dengerin Gue!
-
Keanu AGL dan Dara Arafah Tangisi Jenazah Lula Lahfah Jelang Disalatkan
-
Tak Dibawa Pulang, Jenazah Lula Lahfah Disemayamkan di Rumah Duka Sentosa RSPAD Gatot Subroto
-
Polisi Dalami Kematian Lula Lahfah, Jenazah Dievakuasi dari Apartemen Essence
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Final Score Malam Ini: Ketika Dave Bautista Hidupkan Kembali Formula Die Hard di Stadion Sepak Bola
-
Wajib Tonton Titip Bunda di Surga-Mu, Drama Keluarga Lintas Generasi yang Kuras Air Mata
-
Lebih dari Kisah Persahabatan, Surat Untuk Masa Mudaku Ajak Penonton Sembuhkan Trauma Masa Kecil
-
Hellboy (2019): Si Anak Iblis yang Berusaha Balas Dendam pada Penyihir Kuno, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Shining Drakor Baru Jinyoung GOT7: Masinis yang Galau karena Cinta Masa Lalu
-
Netflix Kantongi Hak Distribusi Film Gundam, Bakal Dibintangi Sydney Sweeney dan Noah Centineo
-
Nikita Mirzani Minta Denada Jangan Berkelit: Akuin Aja Itu Anak Lo, Gitu Aja Repot
-
Di Pesantren saat Longsor, Santri Ini Harus Terima Kenyataan Pilu Seluruh Keluarga Meninggal
-
Terungkap! Alasan Kim Hye Yoon Bintangi Drakor No Tail To Tell
-
Di Depan Istri, Sahrul Gunawan Sebut Intan Nuraini Mantan Terindah