Suara.com - Akun Twitter @Cinefoxxid membagikan cuitan terkait bantuan masyarakat untuk menandatangani petisi penggunaan flash warning pada film Pengabdi Setan 2: Communion.
"Halo semuanya, Minfoxx mau minta bantuan kepada kalian untuk menandatangani + menyebarkan petisi ini
Dimana perlu ditambahkan flash warning pada Pengabdi Setan 2 di seluruh bioskop Indonesia ," tulis akun tersebut, Senin (8/8).
Flash warning ini, tambah akun itu, sangat penting untuk ditambahkan, lantaran Pengabdi Setan 2 memiliki beberapa adegan dengan penggunaan flashing lights yang sangat banyak.
Joko Anwar pun kemudian menerima usulan tersebut dan mengumumkan soal peringatan flash warning ini.
Ditambahkannya peringatan ini sebagai langkah preventif untuk para penonton photosensitive yang akan menonton film tersebut.
Lalu, apa itu flash warning? Simak penjelasan selengkapnya berikut ini.
Arti Flash Warning
Flash warning merupakan peringatan akan pemakaian flashing lights atau cahaya yang berkedip. Ini penting untuk ditampilkan dalam film yang memiliki banyak cahaya kelap-kelip.
Baca Juga: Joko Anwar Ungkap Misteri Angka 4-17 di Pengabdi Setan 2, Ada Kaitannya dengan Ayat Pertaubatan?
Flashing lights sendiri berpotensi menyebabkan penonton yang sensitif kejang-kejang atau epilepsi. Dengan adanya flash warning, mereka bisa waspada dan melakukan langkah baik untuk mencegah akibat tersebut.
Berdasarkan pengalaman pemilik akun @CinefoxxID, orang yang tidak sensitif cahaya pun bisa merasa pusing begitu melihat adanya cahaya kelap-kelip di film.
"Saya sebagai orang yang tidak sensitif akan flashing lights merasa pusing pada saat menonton film ini," kata pemilik akun.
Maka dari itu, penggunaan flash warning dinilai penting di film Pengabdi Setan 2: Communion. Dengan begitu, masyarakat Indonesia dari segala latar belakang bisa menyaksikan film ini dengan nyaman.
Permintaan itu akhirnya direspon Joko Anwar selaku penulis dan sutradara film Pengabdi Setan 2. Ia menyatakan bahwa penggunaan flash warning sudah diberlakukan di seluruh bioskop, mulai hari ini, Selasa (9/8).
"Terima kasih sudah mengingatkan kami, teman-teman. Mulai hari ini peringatan flash warning mulai dipasang di bioskop-bioskop seluruh Indonesia," tulis Joko Anwar melalui akun Twitter pribadinya, @jokoanwar, hari ini.
Tag
Berita Terkait
-
Joko Anwar Ungkap Misteri Angka 4-17 di Pengabdi Setan 2, Ada Kaitannya dengan Ayat Pertaubatan?
-
Banyak Fans Petualangan Sherina Protes ke Joko Anwar, Kok Bisa?
-
5 Fakta Mencengangkan Film Pengabdi Setan 2: Communion, Karya di Luar Nalar
-
7 Fakta Observatorium Bosscha dan Sejarahnya, Viral Usai Muncul di Pengabdi Setan 2
-
Profil Muzakki Ramdhan, Pemeran Wisnu di Pengabdi Setan 2 yang Juga Pengisi Suara Animasi Populer
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Syuting Film Extraction: Tygo di Tangerang, Anak-Anak Jadi 'Petugas' Dadakan Bantu Atur Lalu Lintas
-
Review Bridgerton Season 4 Part 1, Romansa Benedict dan Sophie Terlihat Menjanjikan
-
Produksi Prekuel John Rambo Resmi Dimulai, Noah Centineo Gantikan Sylvester Stallone
-
Sinopsis Take Charge of My Heart, Kisah Cinta Unik Pria dengan Jantung Buatan dan Wanita Listrik
-
Beredar Isu Ressa Rizky Rosano Anak Denada Pernah Menikah dan Cerai, Nama Dini Kurnia Terseret
-
Rekaman CCTV Ungkap Kehadiran Reza Arap Saat Lula Lahfah Meninggal, Bawa Dokter ke Apartemen
-
Tayang di Indonesia, Sutradara Terharu Papa Zola The Movie Didukung Kreator Animasi Asia Tenggara
-
Teka-teki Kematian Lula Lahfah Terjawab, Polisi Resmi Hentikan Penyelidikan
-
Irfan Hakim Klarifikasi Usai Diserang Gegara Diduga Bela Denada yang Tak Akui Ressa Anak Kandung
-
Voyagers Malam Ini: Eksperimen Psikologis: Apa yang Terjadi Jika Manusia Bebas dari Kontrol?