Suara.com - Lesti Kejora datang ke Polres Metro Jakarta Selatan saat Rizky Billar diperkenalkan sebagai tersangka KDRT, Kamis (13/10/2022).
Datang dengan kawalan ketat serta didampingi Sandy Arifin selaku kuasa hukum, Lesti Kejora masuk lewat pintu belakang dan langsung naik lewat lift.
Tidak ada kata-kata yang terucap dari Lesti Kejora saat tiba di Polres Metro Jakarta Selatan. Sang pedangdut hanya tertunduk sambil buru-buru berjalan masuk lift.
Kedatangan Lesti Kejora di Polres Metro Jakarta Selatan ternyata diketahui Rizky Billar. Sebab hadirnya pelantun Sekali Seumur Hidup sempat membuat gaduh awak media yang sedang meliput giat rilis di lobi.
Rizky Billar sendiri sempat berkomentar tentang maksud kedatangan sang istri ke Polres Metro Jakarta Selatan.
"Istri saya mau cabut laporan," kata Rizky Billar saat digiring kembali ke ruang tahanan.
Namun belum ada penjelasan lebih rinci dari Rizky Billar tentang maksud sebenarnya di balik kedatangan Lesti Kejora.
Sebagaimana diketahui, rumah tangga Rizky Billar dan Lesti Kejora jadi sorotan usai muncul laporan KDRT di Polres Metro Jakarta Selatan pada 28 September 2022.
Dalam laporan tersebut, Lesti Kejora mengaku dianiaya usai menemukan bukti dugaan perselingkuhan Rizky Billar.
Baca Juga: Wajah Sendu Rizky Billar Dengan Orange
Dijelaskan juga dalam surat laporan bagaimana bentuk kekerasan yang diduga dilakukan Rizky Billar. Mulai dari mencekik hingga membanting tubuh Lesti Kejora berkali-kali.
Oleh penyidik Polres Metro Jakarta Selatan, Rizky Billar ditetapkan sebagai tersangka usai memberikan keterangan ke penyidik sebagai saksi terlapor pada 12 Oktober 2022.
Per hari ini, Rizky Billar juga resmi ditahan dengan alasan agar yang bersangkutan tidak mengulang aksi KDRT lagi.
Berita Terkait
-
Tak Terima Kehamilan Ketiga Lesti Kejora Dinyinyir, Rizky Billar Balas Menohok
-
Rizky Billar Bongkar Ngidam Unik Lesti Kejora: Dari Villa Kini Minta Klinik Kecantikan
-
Rizky Billar Ungkap Ngidam Unik Lesti Kejora: Hamil Ketiga Mau Klinik!
-
Ngidam Lesti Kejora Gak Ada Obat! Dulu Minta Villa, Kini Mau Dibuatkan Klinik Kecantikan
-
Jarak Kehamilan Lesti Kejora Dinyinyiri, Rizky Billar Pasang Badan: Dokter Sudah Kasih Lampu Hijau
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Hot Mama! 6 Potret Tengku Dewi Putri Pamer Hasil Operasi Dada dan Pengencangan Perut
-
Kisah Christine Hakim Dituduh Pakai Dukun untuk Menang Piala Citra
-
Rundown Lengkap Konser Blackpink di Jakarta, Jangan Sampai Ketinggalan!
-
Alasan Irish Bella Kepincut Haldy Sabri di Luar Dugaan, Singgung 'Bau Badan'
-
Baru Terungkap, Souvenir Mewah di Pernikahan Amanda Manopo Capai Hampir Rp10 Juta per Tamu
-
Kondisi Terkini Tukul Arwana Usai Rayakan Ultah ke-62, Disebut Makin Gemuk dan Semringah
-
Aktor Lee Chae Min Siap Gelar Fan Meeting Perdana di Jakarta, Ini Detail Lengkapnya!
-
Tampil Tegar di Tengah Proses Cerai, Raisa Pamer Senyum Merekah di Konser Babyface
-
Pernikahannya dengan Haldy Sabri Dianggap 'Lavender Marriage', Irish Bella Cuma Tertawa
-
Arie Untung Miris Lihat Kasus Perundungan Anak, Singgung soal Mafia Pendidikan Jual Agama