Suara.com - Vicky Prasetyo bakal kembali ke ring tinju. Tapi kali ini lawannya bukan satu, melainkan tiga orang.
Lawan Vicky Prasetyo adalah Doddy Sudrajat, Razman Arif Nasution serta Lord Rangga. Mereka bakal dipersatukan dalam gelaran sportainment Ring Merah: Gladiator Ring Merah.
Sebelum acara digelar pada 19 November 2022, duel panas terjadi di panggung konferensi pers. Doddy Sudrajat yang berhadapan dengan Vicky Prasetyo tiba-tiba mendorong Sang Gladiator.
Aksi ini bukan tanpa sebab, Doddy Sudrajat rupanya memang pernah ditantang Vicky Prasetyo.
"Saya sebenarnya nggak ada masalah dengan gladiator ini. Tapi di media sosial, Vicky pernah nantangin saya untuk tinju," kata Doddy Sudrajat dalam acara yang digelar di Pluit, Jakarta Utara, Rabu (19/10/2022).
Namun kala itu Doddy Sudrajat tak menggubris ocehan Vicky Prasetyo. Baru saat kesempatan tiba, ia akhirnya menerima tantangan mantan suami Kalina Oktarani tersebut.
"Saatnya lah sekarang. Jadi Vicky jual, saya beli," ucap ayah almarhumah Vanessa Angel ini.
Sementara, Vicky Prasetyo pun tidak gentar meski akan melawan tiga orang sekaligus.
"Untuk tiga lawan satu ini belum pernah ada di dunia. Nah itu mau saya coba seperti apa," kata Vicky Prasetyo.
Presenter 38 tahun ini tidak menutup kemungkinan akan babak belur. Meski begitu, ia tetap mengambil risiko ini.
"Nggak mau terlalu percaya diri, bisa juga saya hancur," ujarnya.
Berita Terkait
-
Dari Gladiator ke Pengusaha: Vicky Prasetyo Investasi 23 Vila Mewah di Wonosobo!
-
Vicky Prasetyo Ngaku Pernah Dibayar Rp1,8 Miliar Cuma untuk Pura-Pura Pacaran
-
Penyesalan Terdalam Vicky Prasetyo: Malu ke Anak hingga Akui 20 Kali Nikah Settingan
-
Vicky Prasetyo Dikabarkan Rogoh Kocek Rp 1,5 Miliar Bantu Nunung Buka Usaha Kuliner
-
Siap Nikah Akhir Tahun, Vicky Prasetyo Sebut Calon Istri Mirip Bibi Lung
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Mantan Istri Ardhito Pramono Bikin Konten Suami Gay, Langsung Klarifikasi Usai Viral
-
Sayembara Logo Projo Ramai Antusias dari Warganet, Hasilnya di Luar Dugaan
-
Baru Gugat Cerai Hamish Daud, Raisa Sudah Kangen dengan Pria Lain
-
2 Hari Konser di Indonesia, BLACKPINK Diprediksi Kantongi Penghasilan Rp 378 Miliar
-
Profil Rama Duwaji, Istri Zohran Mamdani Kini Jadi First Lady Termuda NYC
-
Nafa Urbach Tetap Dihukum MKD, Dianggap Kurang Peka Jadi Wakil Rakyat
-
Soroti Kasus Orang Tidur di Masjid Dikeroyok, Habib Jafar: Ini Kegilaan Macam Apa!
-
5 Poin Perjalanan Kasus Uya Kuya di DPR hingga Kembali Diaktifkan Jadi Anggota Dewan
-
Sinyal Putus Makin Kuat, Jefri Nichol dan Ameera Khan Kompak Hapus Foto Kebersamaan
-
Ini Keputusan Lengkap MKD untuk Ahmad Sahroni, Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya