Suara.com - Abidzar Al Ghifari sering kali mendapat kritik yang tidak sedap dari warganet. Diduga karena latar belakang orangtuanya sebagai seorang alim ulama membuatnya harus sempurna di dalam segala hal.
Salah satu hal yang kerap kena kritik warganet adalah soal penampilan. Abidzar Al Ghifari sering kali berpenampilan yang sepertinya tidak disukai oleh beberapa follower-nya.
Bahkan belum lama ini dia kena sindir setelah memposting foto dengan anting di telinga sambil memegang sebatang rokok.
Warganet pun menilai bila hal tersebut tidak pantas dilakukannya karena dia merupakan keturunan dari seorang alim ulama.
Gerah dengan kritik yang terus dialamatkan padanya, Abidzar pun memberikan tanggapan menohok lewat unggahannya di Instagram.
Dari caption panjang yang ditulis, Abidzar seolah ia mengungkapkan bahwa ia selalu berada dalam posisi serba salah karena menjadi anak dari seorang ustaz ternama.
Penasaran seperti apa potret Abidzar yang terlihat anak nakal? Berikut rangkumannya.
1. Diidolakan Banyak Perempuan
Abidzar Al Ghifari tengah sibuk dengan promosi film Balada Si Roy yang rilis pada Jakarta Film Week pertengahan Oktober lalu. Abidzar yang sudah berkarier sejak tahun 2014, kini menjadi aktor muda yang banyak diidolakan oleh kaum hawa. Adik dari Adiba Khanza ini memiliki tubuh jangkung dengan wajah ganteng. Tak heran jika banyak yang terpikat, akting ciamiknya juga kerap menuai pujian.
Baca Juga: Penampilannya Sering Dikritik Netizen, Abidzar Al Ghifari Beri Tanggapan Menohok
2. Hobi Naik Motor
Sama seperti sang ayah, Abidzar juga memiliki hobi naik motor gede alias moge. Ia bahkan bergabung dengan klub motor bernama Bikers Dakwah. Di sela syuting, aktor yang akrab disapa Abi ini kerap touring bareng klubnya. Tak hanya sekali, Abidzar sering membagikan keseruannya saat touring dengan motor kesayangannya.
3. Selalu Jadi Sorotan
Sejak terjun ke dunia hiburan, Abidzar tak pernah lepas dari sorotan publik. Sebab banyak yang berharap jika putra Umi Pipik ini anak melanjutkan jejak sang ayah sebagai pendakwah. Namun, Abi justru memilih untuk menjadi seorang aktor sebagai jalan kariernya.
4. Terima Banyak Kritik
Akibatnya banyak yang mengkritiknya, mulai dari penampilan hingga sikapnya. Abi yang memilih tampil dengan style ala bad boy jadi sasaran empuk nyinyiran netizen. Tak hanya sekali, ia sering menerima hujatan karena penampilannya. Termasuk saat ia tampil dengan tindik di telinga, yang ternyata adalah properti untuk keperluan syuting.
Berita Terkait
- 
            
              4 Fakta Film A Business Proposal, Pernah Diboikot Hingga Kini Trending Nomor 1 di Netflix
 - 
            
              A Business Proposal Nomor 1 di Netflix, Nyesel Nggak Nonton di Bioskop
 - 
            
              Umi Pipik dan Abidzar Geram! Laporkan 2 Akun Medsos ke Polisi, Ada Apa?
 - 
            
              Sebagai Bentuk Menjaga Ibu, Abidzar Al Ghifari Dampingi Umi Pipik Lapor Polisi
 - 
            
              Mendadak Umi Pipik dan Abidzar Datangi Polda Metro Jaya, Ada Apa Gerangan?
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
 - 
            
              Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
 - 
            
              Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
 - 
            
              Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
 - 
            
              Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
 - 
            
              Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
 - 
            
              Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika
 - 
            
              Beda Perlakuan Hotman Paris ke Raisa Vs Sabrina Alatas Jadi Gunjingan
 - 
            
              Bukti Rose BLACKPINK Humble: Angklung dari Fans Indonesia Jadi Pajangan di Rumah Mewahnya!
 - 
            
              Tawari Raisa Nyanyi di 73 Holywings, Hotman Paris Skakmat Hamish Daud: Daripada Sama Mokondo!