Suara.com - Artis Korea, Kim Seo Hyung ulang tahun ke-49 menurut usia internasional, Jumat (28/10/2022). Perempuan yang lahir pada 28 Oktober 1973 sudah membuktikan aktingnya yang berkualitas di sejumlah drama dan film.
Beberapa perannya yang mengesankan seperti di Temptation of Wife (2008), Late Spring (2014), The Villainess (2017), SKY Castle (2018), Mine (2021), dan masih banyak lagi.
Nah berikut sinopsis dan karakter drama yang pernah dimainkan Kim Seo Hyung seperti dilansir dari Soompi dan sumber lainnya.
1. SKY Castle (2018-2019)
Tak dipungkiri karakter yang dimainkan Kim Seo Hyung di SKY Castle sangat membekas di ingatan. Ini merupakan drama sukses tahun 2018-2019 lalu yang meraih rating tinggi di JTBC hingga mencapai 23,7 persen untuk episode terakhirnya.
Drama ini berkisah tentang sekelompok wanita dan suami mereka di lingkungan mewah SKY Castle yang akan menghalalkan segala cara agar anak-anak mereka menonjol di dunia akademis yang kompetitif. Kim Seo Hyung memerankan koordinator ujian masuk yang kejam bernama Kim Joo Young.
2. Nobody Knows (2020)
Nobody Knows adalah drama misteri polisi yang menyoroti soal anak-anak muda yang hidupnya mungkin berubah jika dikelilingi oleh orang dewasa yang baik, dan orang dewasa yang melakukan yang terbaik untuk melindungi mereka. Kim Seo Hyung berperan sebagai seorang detektif yang bernama Cha Young Jin.
Cha Young Jin sudah mengabaikan kehidupan pribadinya selama 19 tahun untuk mencapai satu tujuan. Dia mungkin terlihat dingin dari luar, tetapi sebenarnya dia memiliki hati yang hangat. Drama ini juga dibintangi oleh Ryu Deok Hwan, Park Hoon, Ahn Ji Ho, Yoon Chan Young dan lainnya.
Baca Juga: 6 Drama Terbaru Oh Na Ra, Aktris Cantik SKY Castle yang Ulang Tahun ke-48 Hari Ini!
3. Mine (2021)
Mine merupakan drama terbaru Kim Seo Hyung tahun 2021 lalu yang dibintanginya bareng Lee Bo Young, Lee Hyun Wook, Ok Ja Yeon, Cha Hak Yeon, Jung Yi Seo, Park Hyuk Kwon, Park Won Sook dan lainnya. Drama ini menyoroti tentang wanita kuat dan ambisius yang mengatasi prasangka publik untuk mendapatkan apa yang benar-benar milik mereka.
Lee Bo Young memerankan Seo Hee Soo, mantan aktris papan atas dan istri dari putra kedua keluarga konglomerat Hyowon Group. Kim Seo Hyung berperan sebagai Jung Seo Hyun, istri putra sulung dari keluarga Hyowon Group yang cerdas dan elegan.
4. Recipe for Farewell (2022)
Recipe for Farewell atau It May Be a Little Spicy Today adalah drama terbaru Kim Seo Hyung yang akan tayang di Watcha pada bulan Desember 2022 mendatang. Drama ini mengangkat kisah mengharukan tentang seorang suami yang memasak makanan untuk istrinya yang didiagnosis menderita kanker usus besar.
Kim Seo Hyung akan memerankan Da Jung, kepala perusahaan penerbitan yang didiagnosis menderita kanker stadium akhir. Peran suaminya jatuh ke tangan Han Suk Kyu sebagai Chang Wook, penerjemah dan instruktur humaniora yang berusaha menyiapkan makanan setiap hari untuk istrinya yang kesulitan makan.
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Drama Korea yang Wajib Ditonton Ulang, dari Romansa Ikonis hingga Kisah Keluarga
-
3 Rekomendasi Drama Korea yang Dibintangi Han Seok Kyu, Terbaru Ada Doubt
-
Inspiratif! 5 Rekomendasi Drama Korea untuk Pelajar yang Mencari Motivasi
-
3 Drama Jepang Bergenre Thriller yang Tayang Juli 2024, Ada Sky Castle
-
3 Drama Korea Dark School Terbaik yang Harus Kamu Tonton Selain 'Hierarchy'
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
4 Fakta BTS Comeback Maret 2026, Konsep Album Baru dan Sinyal Tur Dunia
-
Wardatina Mawa Koar-Koar Soal Zina, Pihak Inara Rusli Kasih Peringatan
-
Ungkap Sulitnya Jadi Janda, Aura Kasih Mau Cari Suami yang Pandai Mengaji
-
Hyun Bin Ungkap Kisah di Balik Karakter Baek Ki Tae di Drakor Made in Korea
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama