Suara.com - Unggahan Rizky Billar kembali jadi sorotan. Suami Lesti Kejora itu membagikan informasi tentang berita acara pemeriksaan (BAP) yang tak seharusnya menjadi konsumsi publik.
"Lagi iseng-iseng baca berita ternyata dapat ilmu baru. Lumayan bagi saya yang awam hukum," tulis Rizky Billar di unggahan Instagram story, Rabu (11/1/2023).
Meski tak secara gamblang menyebutkan apa perkaranya, Rizky Billar tampaknya mempermasalahkan bagaimana BAP terkait laporan Lesti Kejora pada September 2022 lalu. Saat itu Lesti melaporkan suaminya atas dugaan KDRT.
Dari surat BAP yang bocor ke wartawan, Lesti Kejora mengaku dicekik dan dibanting oleh Rizky Billar. Meski berakhir damai, hingga kini Billar selalu tersinggung jika ada yang menyebutnya mencekik dan membanting Lesti.
Lewat unggahan ini, Rizky Billar seolah menyindir pihak-pihak yang diduga telah membocorkan BAP laporan KDRT sang istri ke publik.
"BAP dalam proses penyidikan tidak untuk konsumsi publik sebab dapat mengganggu proses hukum. Itu juga bisa berdampak pada terganggunya penyidikan dengan calon tersangka melarikan diri, menghilangkan barang bukti, atau mengganggu saksi," bunyi kutipan yang dibagikan Rizky Billar.
"Pembocor BAP itu melanggar etika. Bahkan, kalau berakibat mengganggu proses penyidikan, itu bisa kena pasal menghalangi proses penanganan perkara," terang potongan artikel unggahan ayah satu anak itu lebih lanjut.
Hanya beberapa menit setelah diunggah, postingan tersebut dihapus oleh Rizky Billar. Wah, kenapa ya?
Kontributor : Chusnul Chotimah
Baca Juga: 9 Gaya Penyanyi Dangdut Ketika Berhijab, Makin Adem saat Dilihat
Berita Terkait
-
9 Gaya Penyanyi Dangdut Ketika Berhijab, Makin Adem saat Dilihat
-
5 Fakta Lesti Kejora Gagal Tampil di Acara HUT Indosiar, Pilih Fokus Perbaiki Diri
-
Lesti Kejora Sebenarnya Dicekal Artis Sehingga Batal Ramaikan HUT Indosiar, Benarkah?
-
CEK FAKTA: Lesti Dibacok Orang Tak Dikenal dan Tewas di Tempat
-
Merasa Difitnah, Rizky Billar Sebut Sudah Sepatutnya Istri Patuh Pada Suami
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kembalikan Hadiah Hingga Sebut 'Suami', Curhatan Dearly Joshua soal Ari Lasso Singgung Preman Pasar
-
Diterpa Isu Child Grooming, Roby Tremonti Diduga Buka Endorsement
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled