Suara.com - Farhat Abbas kembali menjadi sorotan setelah memberi komentar aksi panggung Bunda Corla saat Konser yang digelar belum lama ini.
Mantan suami penyanyi Nia Daniaty itu memberi komentar aksi panggung Bunda Corla tidak layak bahkan dinilai mengarah ke bentu pornografi.
Terlepas dari hal tersebut, Farhat Abbas dikenal orang sering menuai kontroversi lantaran pernyataannya di media sosial.
Beberapa kali pernyataannya menjadi kontroversi. Namun diduga semua dilakukan demi kariernya sebagai seorang politisi. Pasalnya dia beberapa kali mencalonkan diri sebagai seorang kepala daerah. Bahkan dia pernah mencalonkan diri sebagai seorang presiden.
Lantas seperti apa kontroversi Farhat Abbas yang membuatnya semakin disorot publik? Berikut rangkumannya.
1. Isu Nikah Siri
Farhat Abbas dikabarkan diam-diam menikah siri dengan dengan sahabat Nia Daniati yang bernama Ani Muryadi pada 2005 silam. Saat itu Farhat diancam akan diceraikan Nia yang tak bersedia dimadu. Farhat lebih memilih Nia dan masalah ini pun mereda.
2. Dituding Telantarkan Anak
Selain Ani Muryadi, Farhat Abbas juga dituding menikah siri dengan Rita Tresnawati dan memiliki anak bernama Gusti Rayhan. Kepada publik, Gusti mengaku tak pernah diakui anak oleh Farhat selama 12 tahun. Gusti Rayhan terjun ke dunia seni peran dan ikut membintangi film Dilan 1991.
Baca Juga: Mau Damai dan Hidup Tenang, Bunda Corla Minta Netizen Setop Bully Anak Nikita Mirzani
3. Rumor Selingkuh dengan Asisten
Pada 2013, santer beredar kabar bahwa Farhat Abbas berselingkuh dengan asistennya, Regina Andriane Saputri. Suami Regina, Ilal Ferhard membenarkan kabar tersebut dengan mengatakan bahwa sang isri dan Farhat pernah digerebek saat berduaan. Namun Farhat membantah tegas rumor ini.
4. Ingin Mencalonkan Diri Jadi Presiden RI
Farhat Abbas tiba-tiba ingin mencalonkan diri sebagai presiden pada pemilihan presiden (Pilpres) 2014. Farhat sesumbar, mengaku ditawari jadi capres oleh dua partai sekaligus. Namun ucapannya tidak terbukti mengingat tidak ada namanya sebagai capres di Pilpres 2014.
5. Rasis Terhadap Ahok
Farhat Abbas pernah tersandung kasus dugaan rasisme buntut dari cuitan berisi keluhan tentang kebijakan Gubernur DKI Jakarta saat itu, Basuki Tjahaja Purnama. Tak hanya keluhan, Farhat juga menulis umpatan rasis. Kasus ini berbuntut panjang hingga ke meja hijau,
Berita Terkait
-
Syuting "Mertua Ngeri Kali": Naysilla Mirdad Akui Tantangan Terberat Bukan Adegan Sulit, Tapi...
-
Naysilla Mirdad Lagi Serius Akting Nangis, Malah Digoda Bunda Corla: Ih Cantik Kali Kau Ya!
-
Tak Cuma Bikin Ngakak, Film Mertua Ngeri Kali Punya Pesan Mendalam tentang Keluarga
-
Viral! Kisah Haru Raihan Diangkat Jadi Anak oleh Bunda Corla
-
Farhat Abbas Desak Polisi Segera Tangkap Roy Suryo hingga Beathor PDIP: Mereka Bawel Banget!
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
6 Fakta Menarik Jodoh 3 Bujang yang Bikin Jadi Raja di Netflix
-
Hotman Paris Ledek Firdaus Oiwobo yang Diminta Copot Toga oleh Hakim MK
-
Top 5 Serial Netflix Hari Ini: Drama Korea Mendominasi, Serial Indonesia Bertengger di Tiga Besar
-
Sinopsis The Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Film Dukun Magang: Ketika Logika Mahasiswa Skeptis Terpaksa Berguru pada Ilmu Gaib
-
7 Drama Kim Woo Bin, Aktor yang Siap Menikah dengan Shin Min Ah
-
5 Rekomendasi Drakor Populer Tentang Balas Dendam, Terbaru Taxi Driver 3 Tayang Hari Ini
-
Review Film Wicked: For Good, Penutup Manis yang Kadang Terasa Kurang Bumbu
-
SinopsisThe Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Backtrace: Upaya Sylvester Stallone Mengungkap Perampokan Misterius, Malam Ini di Trans TV