Suara.com - Bunga Citra Lestari baru saja menggelar konser di Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat (27/1/2023). Di momen spesial ini, penyanyi yang akrab disapa BCL mengenang suaminya, Ashraf Sinclair.
"Dulu masih muda, masih berapi-api, Bertemu laki-laki ini di Malaysia kok ganteng banget. Ini siapa. Akhirnya saya berkenalan," kata Bunga Citra Lestari dikutip dari TikTok @pikaxxi16_, Minggu (29/1/2023).
Bunga Citra Lestari yang pertama kali bertemu dengan Ashraf Sinclair langsung jatuh hati. Perjalanan cinta mereka mulus hingga dikaruniai satu anak.
Tapi Februari 2020 menjadi mimpi buruk bagi Bunga Citra Lestari. Kepegian Ashraf Sinclair menjadi duka mendalam baginya, bahkan hingga sampai saat ini.
"Saya kehilangan the love of my life," tutur BCL.
Bagi Bunga Citra Lestari, momen itu adalah titik terendah dalam hidupnya. "Bukan perkara yang mudah bagi saya bicara di sini, tapi saya hanya ingin membagi memori yang ada," kata pelantun Sunny ini.
Seakan tidak mau menghapus kenangan bersama Ashraf Sinclair, Bunga Citra Lestari menyediakan kursi kosong di jajaran keluarga. Ada pula mawar putih sebagai memori saat suaminya selalu memberikan bunga di setiap konser sang artis.
Masih dalam suasana mengenang, BCL mengatakan ia sangat bahagia memiliki Ashraf Sinclair sebagai suami. Menurutnya, bapak satu anak itu adalah pria yang nyaris sempurna.
Tak hanya Ashraf Sinclair, bintang film Habibie ini juga bersyukur memiliki keluarga baru setelah menikah. Terlebih setelah suaminya tiada, mereka tetap menemani Bunga Citra Lestari.
Baca Juga: Bunga Citra Lestari Puji Ashraf Sinclair Sangat Dekat dengan Sempurna
"Buat saya, bertemu Ashraf itu bukan hanya bersama seseorang yang amat sangat dekat dengan sempurna, tapi juga bisa bertemu keluarga yang begitu mencintai saya sampai sekarang," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Bunga Citra Lestari Puji Ashraf Sinclair Sangat Dekat dengan Sempurna
-
Konser Disaksikan Keluarga Ashraf Sinclair, Outfit Bunga Citra Lestari Jadi Omongan
-
Ariel NOAH Elus Perut Bunga Citra Lestari Picu Isu Hamil Lagi, Cek Faktanya
-
Gosip Ariel Noah dan BCL Kian Santer, Ini Lirik Lagu "Menghapus Jejakmu" yang Dinyanyikan Ariel dan BCL
-
Meleleh Ditatap oleh Peserta Indonesian Idol, Bunga Citra Lestari sampai Tersipu Malu dan Sulit Berkata
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
Terkini
-
Deretan Film dan Drama Yoo Seon Ho yang Akui Pacaran dengan Shin Eun Soo
-
Heboh Temuan Tabung Pink Saat Lula Lahfah Meninggal, Polisi Tegaskan Tak Ada Unsur Pidana
-
Sunda Emperor, Film 100 Persen Berbahasa Sunda yang Siap Tayang di Bioskop 2026
-
Ubah Luka Jadi Karya, Saphira Adya Rilis Album Debut Heart String dari Catatan Diary Pribadi
-
Lisa BLACKPINK Syuting Film Extraction: Tygo di Tangerang, Pintu Air 10 Bakal Mendunia
-
Hotman Paris Geram, Sebut Minta Maaf ke Penjual Es Tak Hapus Dosa Aparat
-
Curhat Warga Memutar Jalan 1 Jam Lebih Lama Imbas Syuting Film Lisa BLACKPINK di Tangerang
-
Syuting Film 'Tygo' Lisa Blackpink di Pintu Air 10 Tangerang Dimulai Besok, Mobil Properti Siaga
-
Penantian Panjang EXO-L Berakhir, EXO Siap Gelar Konser Lagi di Indonesia
-
Kesaksian Bu RT Soal Lokasi Syuting Film Tygo Lisa BLACKPINK di Pintu Air 10 Tangerang