Suara.com - Cha Joo Young menjadi salah satu artis yang curi atensi di The Glory Part 2. Aktingnya yang ciamik bakal kembali terlihat di drama terbaru bertajuk, Young di The Real Has Come,
Young di The Real Has Come merupakan drama terbarunya yang bakal tayang mulai 25 Maret 2023 mendatang.
Selain The Glory, Cha Joo Young juga pernah membintangi drama hits lainnya. Sebut saja Again My Life, Alice the Final Weapon, dan The Heavenly Idol.
Di drama The Real Has Come atau The Real One Has Appeared ini, Cha Joo Young akan beradu akting dengan Baek Jin Hee, Ahn Jae Hyun, dan Jung Eui Jae. Drama akhir pekan di KBS2 ini bakal dipimpin oleh sutradara Han Joon Seo dan penulis Jo Jung Joo.
Sudah siap kenalan dengan karakter baru Cha Joo Young di drama ini? Berikut ulasannya.
1. Ini poster utama drama The Real Has Come yang menampilkan keempat pemeran utamanya yaitu Baek Jin Hee, Ahn Jae Hyun, Cha Joo Young, dan Jung Eui Jae. Drama ini berkisah tentang seorang ibu tunggal yang menjalin hubungan kontrak dengan seorang pria yang tidak tertarik untuk menikah.
2. Baek Jin Hee berperan sebagai Oh Yeon Doo, seorang instruktur bahasa yang sedang populer di industri kuliah online. Ahn Jae Hyun menjadi Gong Tae Kyung, dokter obgyn yang bertekad untuk tidak menikah. Cha Joo Young akan muncul sebagai Jang Se Jin, dan Jung Eui Jae memerankan Kim Joon Ha.
3. Jang Se Jin adalah cinta pertama Gong Tae Kyung yang bekerja sebagai kepala sekretaris, sementara Kim Joon Ha adalah mantan pacar Oh Yeon Doo yang merupakan seorang pakar investasi. Hubungan rumit keempat pemeran utamanya ini sudah bikin penasaran, bukan?
4. Yup, karakter Cha Joo Young yaitu Jang Se Jin adalah seorang kepala sekretaris di sebuah perusahaan besar. Dia adalah seorang wanita yang cakap, percaya diri, dan profesional dalam pekerjaannya. Jang Se Jin mampu tetap bersikap tenang untuk menyelesaikan tugasnya dalam situasi apa pun.
Baca Juga: Potret di Balik Layar The Glory Part 2, Song Hye Kyo Kompak Bareng Cast Lain!
5. Potret yang dirilis menampilkan sisi lembut Jang Se Jin yang tersembunyi di balik penampilan luarnya yang tampak tangguh. Dia terlihat menatap sedih ke seseorang di kejauhan. Jang Se Jin sepertinya memiliki masalah sendiri yang harus dihadapi di luar kehidupan profesionalnya.
Itu dia deretan pesona Cha Joo Young di The Real Has Come, drama Korea barunya yang patut dinanti setelah The Glory.
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar
Berita Terkait
-
3 Drama China Adaptasi Novel Qian Shan Cha Ke, Ada The Glory
-
6 Karakter Penting dalam Drama The Glory, Dibintangi Chen Duling
-
5 Drama China yang Dibintangi Xin Yunlai, Terbaru The Glory
-
6 Drama China dengan Judul Glory, Mana Favoritmu?
-
4 Drama China Kolosal yang Dibintangi Jinna Fu, Terbaru The Glory
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
Terkini
-
Letto Sulap Lagu Sandaran Hati Jadi Koplo di Synchronize Festival 2025
-
Ashanty Dilaporkan Mantan Karyawan, Diduga Dalangi Perampasan Aset
-
Richard Lee Cecar Hasan Nasbi: Jadi Komisaris BUMN karena Kedekatan atau Utang Jasa?
-
The Cottons Bahas Isu Keracunan MBG di Synchronize Fest, Ada 'Perdebatan' Kecil
-
Aksi Hindia di Synchronize Fest 2025, Bendera Palestina Berkibar di Layar Besar
-
Nonton Foo Fighters, Soleh Solihun Terkesan dengan Gaya Interaksi Dave Grohl
-
Nunung Srimulat: Kalau Gak Ditangkap, Mungkin Saya Sudah Mati
-
Sinopsis dan Alasan Nonton Genie, Make a Wish: Drama Baru Kim Woo Bin dan Bae Suzy di Netflix
-
Belum Lunasi Pembayaran Pembelian Lahan, Taqy Malik Disentil Pakai Kisah Sahabat Nabi Muhammad
-
Dituduh Tabrak Lari Sampai Dicap Pembunuh, Nadya Almira Sampai Takut ke Alfamart