Suara.com - Fatin Shidqia Lubis, juara ajang pencarian bakat X-Factor Indonesia, bercerita soal Ramadhannya tahun ini.
Penyanyi 27 tahun ini mengaku tidak ada perbedaan yang berarti. Pasalnya dia berseloroh tetap masih sendiri.
“Enggak ada, masih sendiri, sendiri aja. Sama orang tua, sama kucing. Sama aja sih,” ujar Fatin Shidqia saat ditemui di kawasan Kapten Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Saat ditanya apakah tidak ingin mengakhiri masa jomblonya, Fatin Shidqia punya jawaban sendiri. Yang pasti, dia cuma minta doa terbaik.
“Itu juga jadi pertanyaan di aku ya, aku juga bingung cara menjawab (pertanyaan) seperti itu," tuturnya lantas tertawa.
"Karena nggak ada kunci jawabannya, gak ada kisi-kisinya, jadi doain aja ya,” sambungnya lagi.
Ditambah alih-alih mencari pacar, Fatin Shidqia lebih tertarik dengan kucing. Dia lebih senang menghabiskan waktu bersama kucing kesayangannya di rumah.
“Suka kucing sebenarnya karena mereka lucu pada umumnya. Namun pas akhir-akhir ini pelihara kucing, mereka tuh personality-nya kayak angkuh gitu, jadi aku lebih nyamperin. Jadi aku lebih gemes aja lebih geregetan sama mereka,” ungkap pelantun Aku Memilih Setia ini.
Selain menghabiskan waktu untuk bekerja, berkumpul bersama keluarga dan bermain dengan kucing, dia juga mengaku sedang tertarik dengan game.
Baca Juga: Tiap Ramadhan, Fatin Shidqia Kembali Jadi Anak Kecil
Akhir-akhir ini ia kerap bermain game bersama Arafah Rianti, salah satu teman artis yang punya kesamaan menyukai game seperti dirinya.
“Kalau aku main GTA, aku satu game sama si Arafah. Cuma dia lagi jarang main sih,” ujarnya.
Sekadar mengingatkan, Fatin Shidqia kini disibukkan dengan jadwal manggung dengan lagu terbarunya Bukan Kamu yang rilis September 2022 lalu.
Berita Terkait
-
Tiap Ramadhan, Fatin Shidqia Kembali Jadi Anak Kecil
-
Dari Uang Rp30 Ribu, Wajah Fatin Shidqia Kini Terpajang di Billboard Times Square New York
-
Lagu Bukan Kamu Milik Fatin Shidqia dan Ghea Indrawari Dianggap Mirip Kisah Cinta Kaesang Pangarep
-
Ghea Indrawari dan Sohwa Halilintar Rayakan Ulang Tahun Fatin Shidqia: Arafah Rianti Gak Diajak?
-
Fatin Shidqia Ngeluh saat Mudik ke Kampung Halaman: Susah Sinyal, Minimarket Agak Jauh
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Rekam Jejak Jeffry Simatupang, Mundur sebagai Pengacara Helwa Bachmid untuk Melawan Habib Bahar
-
Sinopsis Leak 2: Jimat Dadong, Teror Ilmu Hitam Bali yang Tayang Hari Ini
-
Soundrenaline 2025 Gebrak Medan: 4 Lokasi Jadi Saksi Festival Musik Multi-Genre di Jantung Sumatera!
-
Bak Karyawan di Rumah Sendiri, 2 Artis Ini Terima Nafkah dari Suami Pakai Sistem Reimburse
-
24 Tahun Berlalu, Begini Kondisi Terbaru Rumah Tao Ming Tse Meteor Garden
-
Viral dan Raih AMI Awards, Lagu Tabola Bale Telah Mengubah Hidup Seorang Siprianus Bhuka
-
Remake Berbagi Suami Sedang Disiapkan, Masih Tentang Sudut Pandang Perempuan
-
Sinopsis Pro Bono: Drakor Hukum Baru Jung Kyung Ho Sebagai Pengacara, Siap Tayang di Netflix!
-
Momen Tak Terduga di AMI Awards 2025: Raisa Lari Terbirit-birit, Kru sampai Ikutan
-
Sinopsis Air Mata Mualaf: Acha Septiasa Jatuh Cinta dengan Islam, Ditentang Ayah yang Pendeta