Suara.com - Bintang Korea, Jun Ji Hyun dan Kang Dong Won saat ini sedang diincar untuk membintangi drama baru bertajuk, Polaris.
Fakta Polaris langsung ramai dikepoin karena drama Korea baru ini juga akan dipimpin oleh penulis naskah dan sutradara terkenal.
Langsung saja kepoin beberapa fakta Polaris di bawah ini sekaligus sedikit soal jalan ceritanya seperti dilansir dari Soompi dan sumber lainnya.
1. Cerita Polaris Tentang Mata-mata
Seperti telah diungkap sebelumnya, dua bintang papan atas Korea yaitu Jun Ji Hyun dan Kang Dong Won sedang dalam pembicaraan untuk bergabung di drama baru dari creator Little Women. Agensi dan sumber terdekat dari kedua artis juga sudah membenarkan kabar tersebut.
Polaris adalah drama tentang mata-mata baru yang bergenre romantis. Drama ini akan menceritakan kisah mata-mata yang berjuang untuk menemukan jati diri mereka yang sebenarnya.
2. Karya Penulis dan Sutradara Little Women
Selain mengincar Jun Ji Hyun dan Kang Dong Won, Polaris langsung curi atensi karena penulis naskah dan sutradaranya. Drama ini akan digarap oleh penulis skenario Jung Seo Kyung dan sutradara Kim Hee Won yang sebelumnya pernah bekerja sama di drama populer tahun 2022 yaitu Little Women.
Selain Little Women, penulis Jung Seo Kyung juga disorot karena pernah menulis karya-karya hits lainnya termasuk The Handmaiden, Mother, dan terbaru Decision to Leave. Sementara itu, Kim Hee Won juga sudah menyutradarai banyak drama hits selain Little Women, termasuk The Crowned Clown, Vincenzo, Soundtrack #1, dan teranyar Queen of Tears.
Baca Juga: Hadiri Premier Film Broker, V BTS Duduk di Kursi Belakang Tuai Sorotan Kang Dong Won
3. Bakal Jadi Drama Baru Jun Ji Hyun setelah Jirisan
Fakta Polaris (Soompi)
Sumber dari agensi Jun Ji Hyun yaitu IEUM HASHTAG sudah menanggapi laporan artisnya yang ditawari drama Polaris. "Jun Ji Hyun ditawari peran dalam drama Polaris dan sedang meninjau tawaran tersebut secara positif," kata agensi seperti dilansir dari Soompi.
Bila menerima tawaran ini, Polaris kemungkinan akan menjadi drama baru Jun Ji Hyun setelah Jirisan tahun 2021 lalu. Beberapa karya Jun Ji Hyun lainnya yang juga sayang dilewatkan adalah My Love From the Star, The Legend of the Blue Sea, Kingdom Season 2, Kingdom: Ashin of the North, The Thieves, Assassination, dan masih banyak lagi.
4. Bakal Jadi Drama Baru Kang Dong Won Selama Hampir 20 Tahun
Senada dengan agensi Jun Ji Hyun, seorang wakil dari pihak Kang Dong Won juga membenarkan kalau sang aktor tengah diincar membintangi drama Polaris. "Ini adalah salah satu dari beberapa proyek yang ditawarkan kepadanya," kata perwakilan Kang Dong Won menanggapi kabar casting Polaris.
Berita Terkait
-
Ulasan Drama Korea Tempest: Kisah Kang Do Woon dan Jun Ji Hyun Melawan Teror Politik
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Film Colony, Teror Zombie Ji Chang Wook dan Jun Ji Hyun yang Menegangkan
-
Jun Ji Hyun dan Ji Chang Wook Diprediksi Reuni di Drama Baru "Human X Gumiho"
-
Pesona 5 Selebritas Usia 40 Plus yang Jadi Brand Ambassador Global, Terbaru Nicole Kidman
-
Dituding Sebarkan Propaganda Negatif, Akting Jun Ji Hyun di Tempest Tuai Kecaman Netizen China
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Manohara Tak Sudi Disebut Mantan Istri Pangeran Kelantan, Tegaskan Dirinya Korban Kekerasan
-
Jefri Nichol dan Jule Diduga Sedang Liburan Bersama di Bali
-
Daftar 35 Perusahaan Raffi Ahmad, Viral Usai Disindir Pandji Pragiwaksono Terkait Money Laundry
-
Respons Tenang Richard Lee Usai jadi Tersangka, Siap Hadir ke Polda Hari Ini?
-
Promo TIX ID untuk Film Modual Nekad, Buy 1 Get 1 Free
-
Penampilan Vidi Aldiano di Masa Vakum, Kumisnya Bikin Pangling
-
Sinopsis dan Jadwal Tayang Dokumenter Stranger Things One Last Adventure
-
Ayah Venna Melinda Punya Anak Berkebutuhan Khusus, Kini Tak Tahu Dirawat Siapa
-
Kabar Duka, Ayah Venna Melinda Meninggal Dunia
-
Setahun Barbie Hsu Wafat, DJ Koo Ternyata Masih Setia Datangi Makam Sang Istri Tiap Hari