Suara.com - Film The Super Mario Bros. sukses menjadi peringkat satu box office di Amerika Serikat dan Kanada. Padahal, film yang dibintangi Chris Pratt ini sempat meraih ulasan buruk dari kritikus film di situs Rotten Tomatoes.
Melansir Box Office Mojo, Film The Super Mario Bros. dalam skala domestik (Amerika Utara dan Kanada) meraih pendapatan US$146 juta. Raihan ini untuk penayangan 7-9 April 2023, di mana ini adalah pekan debut film tersebut.
Film The Super Mario Bros. bukan hanya menjadi penguasa wilayah domestik. Tapi juga memecahkan rekor lain, menghasilkan pendapatan terbanyak tahun ini untuk pekan pembuka perilisan film.
Variety melaporkan, film The Super Mario Bros. meraup pendapatan USD$204,6 juta untuk skala internasional. Sementara itu rekor sebelumnya diraih Ant-man and the Wasp: Quantumania dengan US$106 juta.
Rekor lainnya,film The Super Mario Bros. juga mengantongi pendapatan kotor terbesar untuk film produksi Illumination. Film yang diangkat dari gim Nintendo ini melewati rekor Minions yang berpenghasilan US$115,7 juta di 2015.
Berada di urutan kedua setelah The Super Mario Bros., ada film John Wick: Chapter 4. Film yang pada pekan lalu juga bertengger di runner up, pada pekan ini meraih US$14,6 juta skala domestik.
Hadir di posisi tiga, Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves dengan pendapatan US$14,5 juta. Film yang juga diadaptasi dari gim ini harus turun dari posisi juaranya di pekan lalu.
Duduk di urutan empat, ada film terbaru, Air. Film yang menampilkan Ben Affleck dan Matt Damon ini mendapatkan US$14,4 juta.
Menyusul di peringkat lima, ada film legendaris horor, Scream VI yang meraih US$3,3 juta. Sementara itu, sebagai pemegang kunci, ada film A Thousand and One yang berada di posisi 10.
Baca Juga: Anjasmara Bintangi Film Buya Hamka, Perankan Bung Karno untuk ke-4 Kali
Berikut daftar lengkap 10 peringkat film dari Box Office Mojo, untuk periode 7-9 April 2023.
1. The Super Mario Bros. Movie, USD 146,3 juta (Rp 2,1 triliun)
2. John Wick: Chapter 4, USD 14,6 juta (Rp 217,7 miliar)
3. Dungeons & Dragons: Honor Among Thieves, USD 14,5 juta (Rp 216,2 miliar)
4. Air, USD 14,4 juta (Rp 215,7 miliar)
5. Scream VI, USD 3,3 juta (Rp 49,4 miliar)
6. His Only Son, USD 3,2 juta (Rp 48,4 miliar)
7. Creed III, USD 2,8 juta (Rp 41,9 miliar)
8. Shazam! Fury of the Gods, USD 1,6 juta (Rp 23,8 miliar)
9. Paint, USD 750.000 (Rp 11,1 miliar)
10. A Thousand and One, USD 600.000 (Rp 8,9 miliar)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Reni Effendi Klarifikasi soal Foto dr Richard Lee bareng Cewek: Saya Tahu Siapa Suami Saya
-
5 Fakta Pilu Ressa Rizky, Mengaku Anak Denada yang Ditelantarkan Selama 24 Tahun
-
Sinopsis Our Universe: Kisah Bae In Hyuk dan Roh Jeong Eui Asuh Ponakan, Tayang di HBO Max
-
Siapa Mantan Aurelie Moeremans? Viral Pengakuan Di-Grooming Sejak 15 Tahun
-
Manohara Umumkan Putus dari Kristian Hansen, Ungkap Adanya Orang Ketiga
-
Ustaz Felix Siauw Ungkap Kekecewaan ke Pandji Pragiwaksono Gara-gara Bahas Tambang
-
5 Drakor Gumiho Wajib Masuk Watchlist, No Tail to Tell Segera Tayang
-
Ogah Damai dengan Inara Rusli, Mawa Minta Polisi Lanjutkan Kasus Perzinaan
-
Pandji Pragiwaksono Segera Dipanggil Polisi Terkait Materi Stand Up Comedy Mens Rea
-
Sosok Dipo, Anak Pandji Pragiwaksono yang Dibully Gegara Materi Mens Rea