Suara.com - Netflix merilis sebuah film pendek berdurasi 20 menit. Film yang diangkat kali ini mengenai perempuan muda yang kehilangan bua hatinya saat melahirkan.
Weathering merupakan film pendek bergenre horor psikologi. Disutradarai dan ditulis oleh Megalyn Echikunwoke.
Sedangkan jajaran pemeran utamanya adalah Jermaine Fowler, Alexis Louder, James Tupper dan Alfre Woodard.
Penasaran seperti apa kisahnya? Berikut ulasan sinopsisnya.
Sinopsis Weathering
Weathering bercerita tentang Gemina, seorang jurnalis kulit hitam yang kehilangan anaknya selama proses persalinan. Alih-alih mendapat penanganan yang tepat, dia justru merasa sendirian dan diabaikan setelah mengalami kejadian traumatis ini.
Saat melahirkan, Gemina terus mengatakan bahwa ada yang tidak beres. Namun dokter menolak untuk mendengarkan, sehingga berujung pada kematian bayinya dan juga nyaris merenggut nyawanya sendiri.
Gemina berusaha bangkit dan melupakan sakit yang dirasakan karena kehilangan bayi yang berbulan-bulan dikandungnya. Padahal jika dia tidak diperlakukan secara bias, semuanya biasa dihindari.
Pemain Weathering
Baca Juga: Garap Film 'Ketika Tuhan Menyapa', Haddad Alwi Beri Bukti Manusia Tidak Sendirian saat Diuji
Weathering dibintangi oleh Alexis Louder sebagai Gemina. Louder sebelumnya dikenal lewat perannya dalam sejumlah film seperti Violent Night, Copshop, The Tomorrow War dan banyak lagi.
Selain Alexis Louder, Weathering juga dibintangi Jermaine Fowler sebagai James, Behzad Dabu sebagai Shawn, Alfre Woodard sebagai Serena, serta James Tupper sebagai Dr. Horell.
Alasan Wajib Nonton Weathering
Weathering menyoroti perlakuan bias terhadap orang kulit hitam. Seperti yang dijelaskan dalam sinopsis, alasan dokter mengabaikan keluhan Gemina kemungkinan karena dia adalah wanita kulit hitam.
Padahal semuanya bisa dihindari. Gemina tidak perlu kehilangan bayinya jika sejak awal dokter mendengarkan keluhannya.
Penampilan Alexis Louder sebagai seorang ibu yang mengalami trauma setelah kehilangan bayinya sangat memukau. Kamu bakal benar-benar merasakan perasaan mengerikan dari situasinya.
Berita Terkait
-
Bluvocation Creative Festival 2025 Sukses Digelar, Hadirkan Film dan Animasi Karya Siswa di Bioskop
-
MAXStream Studios Gelar Kompetisi Film Pendek SISI, Tiga Karya Terbaik Tayang di JAFF
-
Telkomsel MAXStream Studios Gebrak JAFF 2025, Hadirkan Program Secinta Itu Sama Indonesia
-
Review Film Pendek Sore Ini Milik Aksa: Sebuah Sore Sunyi yang Menyalakan Api Kreativitas
-
Menuju Semarang Kota Sinema, Ada Pemutaran Film Pendek di Layar Tancap Pasar Malam
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
Terkini
-
Farida Nurhan Buka-bukaan Nominal Pendapatan di YouTube Hingga Putuskan Jual Akun
-
Brooklyn Beckham Bongkar Borok Keluarganya, David Beckham Bahas Soal Kesalahan Anak
-
Pandji Pragiwaksono Tanggapi Sindiran Tretan Muslim dan Coki Pardede Bareng Wapres Gibran
-
Jawaban Tegas Felice Gabriel Anak Dewi Perssik Saat Ditanya Pilih Artis atau Tentara, Videonya Viral
-
Jule Akhirnya Muncul Usai Cerai dan Gosip Selingkuh: Izinkan Aku Menjadi Diri Sendiri
-
Selamat! Jo Jung Suk dan Gummy Dikaruniai Anak Kedua, Ibu dan Bayi Sehat
-
Gaeko Dynamic Duo Akhiri Pernikahan dengan Kim Su Mi Setelah 15 Tahun
-
6 Artis Wanita Kuliah di Australia, Terbaru Amel Carla Bakal Lanjut S2
-
Bangkitkan Gairah Musik Anak, Iva Deivanna Tuai Pujian Lewat Single Sisa Waktu Senja
-
Belum Tayang, Film Na Willa Karya Ryan Adriandhy Diserang Buzzer Danur