Suara.com - Warner Bros Indonesia, belum lama ini merilis trailer kedua film The Flash. Kisah y ang menceritakan manusia tercepat di bumi itu bakal diputar di bioskop do Juni 2023.
Dalam trailer yang dibagikan, film garapan Andy Muschietti itu mengangkat tema multisemesta dengan Ezra Miller kembali memerankan sosok Barry Allen.
Salah satu yang menarik perhatian dari trailer The Flash adalah kemunculan dua versi Batman yang diperankan oleh Michael Keaton dan Ben Affleck.
Kembalinya Michael Keaton sebagai Bruce Wayne sukses bikin salah fokus karena ia sudah vakum kurang lebih selama 30 tahun.
Belum lagi kemunculan superhero lain yaitu Kara Zor-EL, Supergirl semakin membuat penasaran dengan alur cerita The Flash.
Biar nggak makin penasaran, yuk simak sinopsis The Flash yang akan segera menyapa penggemar di bioskop seluruh dunia berikut.
Sinopsis The Flash
The Flash (2023) masih berkisah tentang pahlawan super bernama Barry Allen yang dikenal dengan The Flash. Sebagai salah satu pahlawan super, kekuatan utama The Flash adalah kemampuannya memiliki kecepatan super secepat kilat. Barry Allen memanfaatkan kekuatan yang ia miliki untuk kembali ke masa lalu.
Tujuan perjalanan ke masa lalu yang ditempuh Barry Allen adalah untuk mencegah kematian ibu. Perjalanan menembus ruang dan waktu memiliki resiko besar dan Barry Allen pun sudah diperingati oleh Batman, tapi keputusan Barry Allen sudah bulat. Dalam perjalanannya The Flash menabrak garis waktu lain dan membawanya ke zaman di mana Jenderal Zod berkuasa.
Baca Juga: 10 Artis Hollywood Kepergok Selingkuh, Ada yang dengan Asisten Rumah Tangga
Pada zaman itu The Flash bertemu dengan dirinya dan kedua orang tuanya semasa muda. Ia pun menyadari jika semesta lain itu tidak lagi aman selama Jenderal Zod hidup. The Flash yang tahu jika Jenderal Zod ingin melakukan pemusnahan tak punya pilihan lain selain tetap di zaman itu untuk melawan Zod. Untuk mengalahkan Jenderal Zod, The Flash meminta bantuan dari pahlawan super lain seperti Batman dan Supergirl.
Hanya ada satu pilihan yaitu kemenangan yang harus diraih The Flash dan para superhero lain. Lantas mampukah The Flash merubah masa depan untuk menyelamatkan ibunya dengan mengalahkan Jenderal Zod? Atau ada misteri lain yang nantinya akan terkuak? Temukan jawabannya di film The Flash yang akan tayang pada Juni 2023 besok.
Daftar pemain film The Flash
Sejumlah nama beken digaet untuk bermain dalam film The Flash. Ezra Miller dipercaya untuk kembali memerankan sosok Barry Allen alias The Flash. Selain itu ada Ben Affleck yang dipastikan bakal menjadi Batman.
Aktor senior Ben Affleck akhirnya kembali berakting sebagai Bruce Wayne alias Batman. Karakter ikonik sebagai Batman terakhir kali diperankan olehnya dalam film The Flash.
Selain 2 nama tersebut, bintang lainnya seperti Michael Keaton, Sasha Calle, Michael Shannon turut meramaikan film tersebut.
Berita Terkait
-
Jennifer Lopez Blak-blakan: Ini Alasan Perceraian dengan Ben Affleck Jadi 'Berkah' Tersembunyi
-
Teaser Film The Rip: Ketika Polisi Harus Memilih Antara Loyalitas atau Uang
-
Review Film The Accountant 2: Sekacau Itu Plotnya?
-
Ben Affleck Jadi Sutradara Sekaligus Pemain di Film Animals
-
Review Film The Flash: Penyalahgunaan Kekuatan Super yang Berakibat Fatal
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
-
Rupiah Tembus Rp 16.700 tapi Ada Kabar Baik dari Dalam Negeri
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Naik!
Terkini
-
Umumkan Putus Hingga Koar-Koar Telah Selingkuhi Erika Carlina, DJ Bravy: Biar Gak Ada Asumsi Liar
-
Heboh 'Sister Hong' Versi Lombok, MUA Pria Nyamar Jadi Wanita Berhijab Demi Kelabui Klien
-
Dharmendra Dilarikan ke RS, Kondisi Terkini Sang Legenda Bollywood yang Bikin Khawatir
-
Seringai Siap Lunasi 'Utang' ke Mendiang Ricky Siahaan Lewat Album Baru
-
11 Tahun Berlalu, Sarwendah Bongkar Alasan Dulu Diminta Bayi Tabung Meski Rahimnya Baik
-
Aktor Aliff Ali Dilaporkan Polisi oleh Istri Sah Usai Diduga Menikah Lagi Tanpa Izin
-
Takut Kejadian Bak Sinetron, Delon Thamrin Tetapkan Syarat Ini Sebelum Adopsi Anak
-
Ahmad Dhani Sebut Sistem Royalti Blanket License Rawan Korupsi, Yakin Ada Orang LMK Bakal Dipenjara
-
Tega! DJ Bravy Ngaku Selingkuh Tepat Beberapa Minggu Sebelum Erika Carlina Melahirkan
-
Cerita Fedi Nuril Dituntut Pakai Karinding Buat 'Panggil' Qorin, Sampai Undang Guru Khusus