Suara.com - Virgoun belum menanggapi somasi Austina Tenri Ajeng Anisa atau Tenri Anisa atas dugaan pencemaran nama baik imbas isu perselingkuhan mereka. Ia masih ingin fokus mengurus perceraian dari Inara Rusli.
"Kami mau fokus ke perceraian saja, agar ke depan untuk pisah bisa secara baik-baik," ujar kuasa hukum Virgoun, Sandy Arifin di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (3/5/2023).
Andai tidak punya waktu untuk menanggapi somasi, Virgoun lewat kuasa hukumnya mempersilakan Tenri Anisa lapor polisi atau mengajukan gugatan perdata ke pengadilan.
"Silakan, dia punya hak buat bikin laporan atau buat ajukan gugatan," kata Sandy Arifin.
Virgoun dipastikan bakal kooperatif mengikuti proses hukum andai Tenri Anisa kelak benar-benar mempolisikan dirinya atas isu perselingkuhan yang menyeret nama mereka.
"Klien kami akan kooperatif kok," kata Sandy Arifin.
Virgoun juga sudah menyiapkan langkah hukum balasan bila tuduhan pencemaran nama baik terhadap Austina Tenri Ajeng Anisa nantinya tidak terbukti.
"Ingat, kalau nggak terpenuhi unsurnya, kami bisa tuntut balik," ujar Sandy Arifin.
Virgoun diduga selingkuh dengan perempuan bernama Tenri Anisa sejak 2021. Inara Rusli membongkar bukti percakapan hingga data pengeluaran eks personel Last Child yang diduga untuk memenuhi kebutuhan Tenri Anisa sejak Juli 2021 hingga Agustus 2022 yang mencapai ratusan juta Rupiah.
Baca Juga: Ketahuan Selingkuh, Virgoun Daftarkan Talak Cerai Besok
Tenri Anisa yang tidak terima disebut selingkuhan Virgoun pun buka suara. Ia merasa tidak punya hubungan istimewa dengan yang bersangkutan.
"Kami dikenalin teman saja, biasa. Nggak ada yang gimana-gimana. Komunikasi juga biasa saja, nggak yang gimana-gimana," katanya.
Tenri Anisa kemudian melayangkan somasi ke Virgoun dan Inara Rusli karena membawa-bawa namanya ke masalah rumah tangga mereka.
"Klien kami ini jadi korban, dan itu harus diluruskan. Kalau tidak, kami akan lakukan tindakan hukum kepada Virgoun dan istrinya," tegas kuasa hukum Tenri Anisa, Milano Lubis.
Berita Terkait
- 
            
              Bongkar Kasus Virgoun Selingkuh dan Disomasi Tenri Anisa, Hotman Paris Diminta Jadi Pengacara Inara Rusli
 - 
            
              Ternyata Bukan Pelakor! Tenri Anisa Akhirnya Beberkan Hubungannya Dengan Virgoun Hanya Sebatas Ini, Milano Lubis: Pernah Bertemu Dengan Inara Rusli
 - 
            
              Tenri Anisa Bantah Tudingan Jadi Pelakor Di Pernikahan Virgoun: Hanya Teman
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Ditanya Siapa Ayahnya, Anak Sarwendah Langsung Tegas Tunjuk Giorgio Antonio
 - 
            
              4 Borok Hamish Daud dari Masa ke Masa, Kini Digugat Cerai Raisa dan Dituding Selingkuh
 - 
            
              Divonis Stroke, Kak Seto Ngeyel Disuruh Dokter Istirahat 2 Bulan: Nggak Nendang Rasanya!
 - 
            
              Sarwendah Berkaca-kaca, Thania Gambar Keluarga Utuh dan Beri Panggilan Gio 'Daddy'
 - 
            
              Fajar Sadboy Ditilang Karena Tak Pakai Helm, Netizen Heran Polisinya Ramah dan Malah Dibebaskan
 - 
            
              Kak Seto Baru Sadar Kena Stroke Usai 4 Hari, Gejala Linglung dan Sulit Berpikir
 - 
            
              Deddy Corbuzier Blak-blakan Masih Saling Cinta dengan Sabrina Chairunnisa
 - 
            
              Hadirkan Sound Horeg, Gesrek Festival 2025 Siap Digelar di Jakarta
 - 
            
              Kronologi Pandji Pragiwaksono Dilaporkan ke Bareskrim Polri Imbas Lawakan Adat Toraja
 - 
            
              Raffi Ahmad Dituding Punya Utang Rp250 Juta, Karyawan Pasang Badan