Suara.com - Keputusan reuni Kangen Band pada akhirnya disyukuri sang gitaris, Dodhy. Bila tetap menolak, sang musisi bisa saja masih berjuang menyambung hidup seperti saat bandnya pecah.
"Itu sedih banget," ungkap Dodhy Kangen Band di kawasan Radio Dalam, Jakarta, Rabu (31/5/2023).
Masih melekat dalam ingatan Dodhy Kangen Band bagaimana perjuangannya bertahan hidup selepas tidak berkegiatan lagi bersama band. Ia sampai menjual semua aset yang dimiliki seperti rumah hingga kendaraan.
"Aku terus berjuang. Di Cibubur sampai ngontrak. Rumah kan sudah dijual, habis. Sempat punya motor harga Rp 6 juta, tapi akhirnya aku jual juga," kenang Dodhy Kangen Band.
Nasib serupa pun sempat dialami para personel Kangen Band lainnya. Kecuali Andika, mereka semua hidup dalam garis kemiskinan.
"Bassis aku ojek online, setelah itu dia bercerai sama istrinya. Dia nongkrong saja cuma pegang Rp 5 ribu doang," kisah Dodhy Kangen Band.
"Gitarisku Tama juga, motornya sampai sudah nggak layak. Kami semua sudah miskin," sambung lelaki 39 tahun.
Para personel Kangen Band bisa saja memutuskan pulang kampung. Namun mereka tak mau menanggung malu karena kembali ke kampung halaman dalam kondisi bangkrut.
"Mau pulang malu, kan nama Kangen Band sudah gede banget. Makanya kami bertahan di sini walaupun susah banget," terang Dodhy Kangen Band.
Baca Juga: Kangen Band Reunian Gara-Gara Dibohongi Andika dan Terpaksa Tampil di Synchronize
Sebagaimana diketahui, Kangen Band tampil satu panggung lagi di Synchronize Festival 2020. Ide Kiki Ucup lah yang membawa Andika dan kolega kembali meramaikan industri musik Tanah Air.
Dodhy Kangen Band awalnya menolak ide Kiki Ucup menyatukan bandnya di panggung Synchronize Festival 2020 karena masalah pribadi dengan para personel lain.
Namun setelah mencoba tampil lagi bersama Kangen Band, kondisi finansial Dodhy dan para personel lain terbukti membaik. Mereka kembali eksis di belantika musik Tanah Air berkat single Cinta Sampai Mati di 2022.
Berita Terkait
-
Kangen Band Reunian Gara-Gara Dibohongi Andika dan Terpaksa Tampil di Synchronize
-
Semakin Sore, Semakin Ramai! Pengunjung Singaraja Fest 2023 di Keramas Aero Park
-
Andika Kangen Band Siap Nyaleg, Ini Alasannya
-
Pimpin Kader Demokrat Daftar Caleg 2024, AHY dan Andika Kangen Band Nyanyi di Kantor KPU
-
Pimpin Kader Demokrat Daftar Caleg 2024, AHY Dan Andika Kangen Band Nyanyi Bareng Di Kantor KPU
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
Terkini
-
Sheila Marcia Hapus Tato, Ada Hubungannya dengan Mantan Suami
-
10 Tahun Pacaran, Pernikahan Privat Kim Woo Bin dan Shin Min Ah Digelar Bulan Depan
-
Anak Pakai Rok Terlalu Pendek di Sekolah, Zaskia Adya Mecca Kena Tegur Guru
-
Dipha Barus Lantang Suarakan Viva Palestina Usai Menang Piala AMI Awards 2025
-
Melihat Pro Kontra Kemenangan Lagu Garam dan Madu di AMI Awards 2025
-
Baskara Putra Borong 5 Piala AMI Awards 2025, Sebut Trofi Cuma Buat Pajangan di Rumah
-
Sarwendah Patahkan Tudingan 2 Bulan Jauhkan Anak dari Ruben Onsu, Ungkap Fakta Sebenarnya
-
Pidato Mengharukan Raisa di AMI Awards 2025, Persembahkan Piala Buat Anak Hingga Vidi Aldiano
-
Trauma Didatangi Debt Collector atas Tunggakan Ruben Onsu, Sarwendah Curhat Ketakutan
-
Pacaran dengan Reza Arap, Lula Lahfah Dapat Peringatan dari Para Sahabat