Suara.com - Penampilan yang memukau dari Putri Ariani, seorang penyanyi asal Indonesia, berhasil mencuri perhatian juri dan penonton di ajang America's Got Talent 2023. Bahkan, salah satu juri dalam kompetisi bakat ini, Simon Cowell, memberikan Golden Buzzer kepada Putri Ariani.
Sejak momen tersebut, Simon Cowell menjadi sorotan publik di Indonesia. Dalam sebuah wawancara dengan media di Amerika Serikat, ia mengungkapkan alasan di balik keputusannya memberikan Golden Buzzer kepada Putri Ariani.
Alasan tersebut ternyata sederhana, yaitu karena suara Putri Ariani dikatakan sebagai "tipe" suara yang disukainya. Bahkan, ia mengaku merinding ketika mendengar suara dari gadis berusia 17 tahun tersebut.
"Saat dipanggung, tiba-tiba mendengar suara itu (Putri Ariani), itu membuatku merinding. Menurutku suara itu sangat menakjubkan," ujar Simon Cowell, dilansir pada Senin (19/6/2023).
Namun, nyatanya Simon tidak benar-benar mengingat secara rinci bagaimana suara dari Putri Ariani. Hal ini dikarenakan suara tersebut begitu memukau dan menghipnotis dirinya.
"Tidak, aku tidak ingat (suaranya). Cuma sangat menghipnotis, aku tidak punya ide (tentang seperti apa suaranya)," ujar Simon Cowell.
Meskipun tidak mengingat secara spesifik suara Putri Ariani, Simon Cowell tetap ingat bahwa suara tersebut memicu reaksi spontan yang membuatnya menekan tombol Golden Buzzer. Ia pun tidak ragu-ragu untuk menggunakan tombol langka tersebut di AGT 2023.
"Itu reaksi tiba-tiba saja, kayak ini suaranya, (tipe) aku banget. Karenanya, aku tidak pikir dua kali," kata Simon Cowell.
Baca Juga: Terus Didukung Orang-orang Terdekat, Ini 8 Potret Bahagia Putri Ariani Bareng Keluarga
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
5 Momen Reuni Pemain Inikah Rasanya Tampil Berseragam SMA, Siap Comeback?
-
Nurra Datau Blak-blakan soal Label Nepo Baby, Wejangan Ine Febriyanti Jadi Kunci
-
Transparansi Royalti Musik di Indonesia Bukan Mustahil, Ini Salah Satu Solusinya
-
Sempat Menjauh dari Film, Nurra Datau Temukan Panggilan Jiwa di Kelas Akting Ine Febriyanti
-
Sinopsis Qorin 2, Akankah Fedi Nuril Kembali Mendua di Film Horornya?
-
Bukan Kaleng-Kaleng, Atta dan Saaih Halilintar Siap Adu Skill Padel di Kompetisi Akbar Ini
-
Rio Dewanto Ungkit Trauma, Faradina Mufti Dicap Istri Durhaka Gara-Gara Legenda Kelam Malin Kundang
-
Deretan Drama Korea 2025 Adaptasi Webtoon, Terbaru Dear X
-
Susul Boiyen, Anwar BAB Mantap Nikahi Perempuan Berhijab Usai Lebaran
-
3 Upcoming Drama Korea Ji Chang Wook yang Tayang 2026, Ada Merry Berry Love!