Suara.com - Film Pasutri Gaje telah mengumumkan jajaran pemain utamanya. Adaptasi dari webtoon populer yang sudah dibaca lebih dari 800 juta kali ini akan memasangkan kembali Reza Rahadian dan Bunga Citra Lestari (BCL).
Pasutri Gaje menceritakan pasangan suami istri yang bekerja sebagai Pegawai Negeri Sipil alias PNS. Reza Rahadian akan berperan sebagai Adimas, sedangkan Bunga Citra Lestari dipercaya untuk memerankan Adelia.
Selain Reza Rahadian dan Bunga Citra Lestari, Pasutri Gaje juga dibintangi oleh Indro Warkop, Ira Wibowo, Arifin Putra, Andre Taulany, Mieke Amalia, Kiky Saputri, Nadine Alexandra, Tarzan Srimulat, Tommy Lim, M Iqbal Sulaiman dan banyak lagi.
Falcon Pictures selaku rumah produksi juga telah merilis poster untuk Pasutri Gaje. Alih-alih sosok Reza Rahadian dan Bunga Cistra Lestari, poster menampilkan gambar karakter utama yang dibuat dengan teknologi AI atau kecerdasan buatan.
Hal ini sontak mengundang protes warganet, terutama penggemar webtoon aslinya. Banyak yang mengkritik Falcon Pictures tak menghargai karya webtoonist yang susah-susah digambar dengan tangan.
Selain poster, pemilihan Reza Rahadian dan Bunga Citra Lestari sebagai pemeran utama juga dinilai terlalu tua. Penggemar mengharapkan pemain yang lebih fresh karena karakter utama adalah PNS muda.
"Ini genrenya apa dah? Sci-fi dystopian? Karakter romance pengantin mudanya nggak ditonjolin? Castnya apa nggak ketuaan ya? Posternya kelihatan banget pakai AI, sejauh ini, ini yang paling jauh," kritik warganet.
"Sebagai pecinta Pasutri Gaje di webtoon, agak kecewa, dari poster dan pemilihan pemainnya. Tahu sih Reza dan BCL bagus, tapi apa nggak bisa pilih aktor yang mudaan kayak sesuai yang di webtoon. Terus mereka ini kan PNS muda," cibir warganet lain.
"Minimal jangan pakai AI, ketahuan banget itu. Enggak menghargai authornya yang suka gambar juga. Kebiasaan banget studio Indonesia enggak mau modal cuma buat bayar gambar artist beneran," ujar warganet.
Baca Juga: Cerita Bunga Citra Lestari yang Kembali Main Film atas Bujukan Reza Rahadian
"Sebenarnya secara cast kurang pas ya, enggak mirip sama yang di webtoon tapi karena pendukung author Annisaa jadi cuma bisa bilang congrats. Tapi baru ngeh ini posternya pake AI? Soalnya artwork pakai AI itu adalah sebuah penghinaan buat para artists," sahut warganet.
Disutradarai oleh Fajar Bustomi, proses syuting film Pasutri Gaje akan dimulai pada 23 Juni 2023. Namun Falcon belum mengumumkan kapan film ini akan ditayangkan.
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
-
Cerita Bunga Citra Lestari yang Kembali Main Film atas Bujukan Reza Rahadian
-
Pasutri Gaje Jadi Film Reuni BCL dan Reza Rahadian Setelah 4 Tahun
-
Main Film Bareng Tora Sudiro di Pasutri Gaje, Mieke Amalia Bilang Begini
-
Aksi Mesra BCL dan Ariel NOAH di Panggung Java Jazz, Netizen: Kenapa Kancing Bajunya Dibuka Segala?
-
Ada Duet Ariel NOAH dan BCL, Java Jazz Festival 2023 Siap Digelar Mulai Besok
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Hamish Daud Ogah Bongkar Alasan Digugat Cerai Raisa: Itu Antara Kami Saja
-
Bantah Jadi Pelakor, Violentina Kaif Istri Andrew Andika Sentil Tengku Dewi Suka Buka Aib Orang
-
Adly Fairuz Dicap Cowok Redflag, Dugaan Penyebab Digugat Cerai Angbeen Rishi Terendus
-
Cerita Jennifer Bachdim Diselamatkan Damkar, Ada Apa?
-
5 Konten Terpopuler Nessie Judge, Kini Viral Karena Kontroversi Junko Furuta
-
18 Bulan Berpisah, Kejutan Prajurit TNI Ini Bikin Anak-anaknya Nangis Histeris
-
Viral! Detik-detik Tim Rescue Damkar Turun ke Sungai Demi Evakuasi ODGJ yang Terjebak
-
Ivan Gunawan Dikecam gegara Sudah Haji tapi Bongkar Aib Sesama Artis
-
DO EXO Gabung Agensi Penuh Bintang, Siap Genjot Karier Musik hingga Akting
-
Mahasiswa Papua Geram, Viral Video Bongkar Kelakuan Oknum yang Bikin Malu di Perantauan