Suara.com - Aktor Ray Sahetapy dikabarkan sedang melawan penyakit diabetes. Penampilan terbaru Ray Sahetapy yang semakin kurus lantas bikin publik khawatir.
Sebagai aktor, Ray Sahetapy berhasil mempertahankan eksistensinya sejak tahun 1980 hingga sekarang. Sejumlah film terbaru Ray Sahetapy bahkan masih tayang di tahun 2023, di antaranya Jin Khodam dan Kutikan Peti Mati.
Yuk kenalan dengan salah satu artis senior Tanah Air dengan menyimak profil Ray Sahetapy berikut ini.
1. Biodata Ray Sahetapy
Ferenc Raymon Sahetapy atau yang lebih dikenal sebagai Ray Sahetapy merupakan aktor kelahiran Donggala, Sulawesi Tengah, pada 1 Januari 1956. Ray memutuskan pindah agama ke Islam saat sudah menikah dengan Dewi Yull. Masa kecil Ray kabarnya dihabiskan di Panti Asuhan Yatim Warga Indonesia, Surabaya, Jawa Timur
2. Perjalanan Karier Ray Sahetapy
Aktor telah menjadi cita-cita Ray Sahetapy sejak remaja. Oleh sebab itu, Ray Sahetapy melanjutkan kuliah di Institut Kesenian Jakarta (IKJ) dan lulus di tahun 1980.
Film debut akting Ray Sahetapy pun rilis pada tahun yang sama. Ray Sahetapy kala itu berperan sebagai Jaka dalam film berjudul Gadis tersebut. Film Ponirah Terpidana membuat Ray Sahetapy pertama kali dinominasikan sebagai Pemeran Utama Terbaik di Festival Film Indonesia (FFI) 1984.
Ray Sahetapy tercatat enam kali dinominasikan untuk meraih Piala Citra pada tahun-tahun berikutnya, tetapi gagal menjadi pemenang. Barulah pada Indonesian Movie Actors Awards 2013, Ray Sahetapy dianugerahi penghargaan sebagai Pemeran Pendukung Pria Terbaik melalui film The Raid.
Baca Juga: Mohon Doanya, Ray Sahetapy Lagi Sakit hingga Tubuhnya Makin Kurus
Ray Sahetapy juga menang penghargaan Pemeran Pembantu Pria Terpuji Film Bioskop di Festival Film Bandung 2015 atas penampilannya di 2014: Siapa di Atas Presiden?.
Selama lebih dari empat dekade kariernya sebagai aktor, Ray Sahetapy telah membintangi sekitar 104 judul film layar lebar lho! Ray juga membintangi sekitar 10 sinetron dan empat web series.
3. Keluarga Ray Sahetapy
Ray Sahetapy diketahui menikah dengan Dewi Yull pada 1981. Pernikahan mereka tak direstui orangtua Dewi Yull karena beda agama.
Dari pernikahannya dengan Dewi Yull, Ray Sahetapy dianugerahi empat anak: mendiang Giscka Putri Agustina Sahetapy, Rama Putra Sahetapy, Panji Surya Putra Sahetapy, dan Muhammad Raya. Dua dari empat anak Dewi Yull dan Ray Sahetapy tuli.
Sayangnya pernikahan Ray Sahetapy dan Dewi Yull selama 23 tahun kandas. Dewi Yull melayangkan gugatan cerai karena tak mau dimadu dengan wanita bernama Sri Respatini Kusumastuti yang jadi istri Ray Sahetapy sejak 2004.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
Terkini
-
Membandingkan Didikan Guru, Donny Damara: Dulu Ditampar Tanda Sayang, Sekarang Dianggap Kekerasan
-
Helwa Bachmid Merasa Ditelantarkan Habib Bahar, Ustaz Derry Ingatkan Tantangan Hidup Poligami
-
Daehoon Pilih Kabur Usai Sidang Cerai, Sempat Bertemu Jule Sebelum Gugatan Didaftarkan
-
Kisah Paradoks Bucek Depp: Putus Sekolah di SMA, Ternyata Jadi Guru Selama 24 Tahun
-
Kisah Iwan Fals: Dulu Bolos Sekolah Demi Gitar Hingga Jadi Guru Karate Sejak 1987
-
Proses Profesional di Balik Adegan Panas Rio Dewanto dan Faradina Mufti
-
Siap-Siap War Tiket! ONE OK ROCK Dikonfirmasi Gelar Konser di Jakarta Tahun Depan
-
'Ancaman' Ayah Amanda Manopo saat Kenny Austin Ingin Nikahi Putrinya
-
Moana Live Action Siap Tayang Juli 2026, Yuk Kenalan dengan Catherine Laga'aia Sang Pemeran Utama
-
Na Daehoon Hadiri Sidang Cerai Didampingi Kakak Jerome Polin dengan Wajah Tegang, Jule Absen?