Suara.com - Bryan Domani menarik perhatian setelah rekannya, Refal Hady mengungkap bahwa dia rajin salat tepat waktu. Rupanya aktor muda keturunan Italia itu tak lantas menjadi muslim yang taat.
Punya wajah bule, Bryan Domani sering dikira non muslim. Saat berbincang dengan Teuku Wisnu, Bryan menegaskan bahwa dirinya Islam sejak lahir.
"Udah Islam dari dulu, tapi karena mungkin nggak dikelilingi (tinggal) tempat yang Islam, Jamaika, Guam, Filipina, jadi nggak terlalu diikuti (agamanya). Islam KTP lah," ujarnya dikutip dari podcast The Sungkars, Rabu (26/7/2023).
Kakak Megan Domani itu mengaku kerap diberi kesempatan untuk memperdalam agama. Namun dia tak pernah mengindahkan alias cuek.
"Pas syuting (film) Merindu Cahaya De Amstel ada satu ustaz Turki, waktu itu aku masih nakal, salatnya juga masih berantakan. Ini ustaz suka banget sama aku, nggak tahu kenapa, dikasih peci lah, dikasih sajadah, oke lah aku nggak akan pernah pakai juga, dikasih Al-Quran juga," ungkapnya.
"Tapi waktu itu aku nggak nyadar, padahal secara tidak langsung Allah ngasih aku (pertanda), oh ini kamu belajar nih. Tapi karena waktu itu aku nggak terlalu fokus, nggak terlalu peduli, jadi lewat aja," lanjut bintang film Ketika Berhenti di Sini itu.
Bryan Domani justru benar-benar mendapat hidayah saat dirinya merasa terpuruk. Karena pandemi, tiga proyek film yang dibintangi aktor 23 tahun itu harus ditunda, membuatnya sadar.
"Mungkin aku belum siap. Mungkin ada sesuatu yang harus aku benerin. Aku kan emang nggak minum (alkohol), nggak suka makan babi, terus waktu pandemi aku baru belajar, apa sih susahnya untuk salat lima menit, dalam sehari, lima kali salat, 25 menit dalam 24 jam," ujarnya.
"Jujur susah sih, awalnya susah, apalagi subuh. Secara perlahan, akhirnya sadar," katanya lagi.
Baca Juga: Sinopsis Film Ketika Berhenti di Sini, Kisahkan Pedihnya Kehilangan
Saat pertama kali memaksa untuk salat, Bryan Domani merasa lega hingga menangis. Inilah yang membuatnya selalu berusaha untuk istiqomah meski susah.
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sinopsis Film Belum Ada Judul: Guru Dihujat Demi Lindungi Rahasia Murid
-
Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen, Film Now You See Me 3 Tayang 12 November 2025 di Bioskop
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati
-
Sinopsis Alls Fair, Drama Terbaru Kim Kardashian yang Dapat Rating Nol Persen dari Rotten Tomatoes
-
Perayaan 20 Tahun JAFF, Opera Jawa Garin Nugroho Kembali Diputar Pakai Format Seluloid Langka
-
Fakta dan Sinopsis Die, My Love: Kisah Cinta yang Gelap dan Kacau