Suara.com - Ashanty akhirnya buka suara terkait hubungan keluarganya dengan Krisdayanti yang sempat kurang baik dan menghebohkan publik.
Ashanty mengatakan kondisi itu terjadi karena ada penyusup yang mengaku fans masing-masing dan berusaha mengadu domba mereka.
Saat itu, Ashanty merasa sejumlah orang tak menyukainya berhubungan dekat dengan Aurel Hermansyah dan Azriel Hermansyah. Istri Anang Hermansyah ini juga kerap dibanding-bandingkan dengan Krisdayanti, begitu pula sebaliknya.
Sementara, Krisdayanti justru sangat berterima kasih pada Ashanty yang telah mengurus dan menyayangi kedua anak kandungnya, Aurel dan Azriel.
"Mbak KD aja bilang 'Shan thank you ya' maksudnya anak-anak disayang gitu," ujar Ashanty dalam Youtube Denny Sumargo, Selasa (1/8/2023).
Karena itu, Ashanty justru bingung dengan orang-orang yang mengaku mendukung Krisdayanti, tetapi justru sangat membencinya.
Ibu sambung Aurel dan Azriel ini lantas meyakini bahwa ada orang yang sengaja mengadu domba mereka dengan berkedok sebagai fans berat salah satunya.
"Kok bisa orang yang sama dia (Krisdayanti) bisa nggak suka sama gue kan aneh, berarti kan ada yang nyusup-nyusup," ujar Ashanty.
Ashanty yakin fans berat dirinya maupun Krisdayanti tidak akan pernah mengadu domba mereka. Apalagi dia sebagai ibu sambung merasa tak sepadan bila dibandingkan dengan Krisdayanti sebagai ibu kandung Aurel dan Azriel.
Baca Juga: Mobil Terguling 3 Kali di Tol Jatibening, Lady Nayoan Dikhawatirkan Alami Cedera Otak
Bahkan, Ashanty juga merasa Krisdayanti memiliki banyak karya luar biasa sebagai penyanyi bertahun-tahun dibandingkan dirinya.
"Yang gue tahu fans berat gue maupun dia (Krisdayanti) nggak mungkin melakukan hal yang kayak gitu," ujar Ashanty.
Berita Terkait
- 
            
              Mobil Terguling 3 Kali di Tol Jatibening, Lady Nayoan Dikhawatirkan Alami Cedera Otak
 - 
            
              Organisasi Gereja PGI Dukung Rendy Kjaernett dan Lady Nayoan untuk Rujuk
 - 
            
              Terungkap Alasan Ashanty Minta Cerai dari Anang Hermansyah: Harusnya Lu Manjain Gue!
 - 
            
              Usai Mediasi Bersama Pendeta, Rendy Kjaernett dan Lady Nayoan Segera Rujuk
 - 
            
              Ashanty Pernah Pergoki Anang Hermansyah Berbalas Pesan dengan Perempuan Lain: Emosi Gue
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              4 Artis Pilih Cerai Diam-diam Demi Jaga Anak dan Keluarga, Terbaru Raisa Andriana
 - 
            
              Kabar Duka, Mertua Once Mekel Musisi Senior Totok Sardjan Meninggal Dunia
 - 
            
              Ditanya Siapa Ayahnya, Anak Sarwendah Langsung Tegas Tunjuk Giorgio Antonio
 - 
            
              4 Borok Hamish Daud dari Masa ke Masa, Kini Digugat Cerai Raisa dan Dituding Selingkuh
 - 
            
              Divonis Stroke, Kak Seto Ngeyel Disuruh Dokter Istirahat 2 Bulan: Nggak Nendang Rasanya!
 - 
            
              Sarwendah Berkaca-kaca, Thania Gambar Keluarga Utuh dan Beri Panggilan Gio 'Daddy'
 - 
            
              Fajar Sadboy Ditilang Karena Tak Pakai Helm, Netizen Heran Polisinya Ramah dan Malah Dibebaskan
 - 
            
              Kak Seto Baru Sadar Kena Stroke Usai 4 Hari, Gejala Linglung dan Sulit Berpikir
 - 
            
              Deddy Corbuzier Blak-blakan Masih Saling Cinta dengan Sabrina Chairunnisa
 - 
            
              Hadirkan Sound Horeg, Gesrek Festival 2025 Siap Digelar di Jakarta