Suara.com - Rendy Kjaernett bersama Lady Nayoan belum lama ini mengalami kecelakaan. Mobil mereka terguling saat mengendarai mobil di ruas tol Cikampek pada Senin (31/7/2023) dini hari.
Akibat kejadian tersebut, mobil yang mereka kendarai ringsek parah. Beruntung ke-2nya hanya mengalami luka ringan.
Selain Rendy Kjaernett dan Lady Nayoan, siapa lagi artis selamat dari kecelakaan? Berikut ulasannya.
1. Rendy Kjaernett
Rendy Kjaernett bersama sang istri, Lady Nayoan, mengalami kecelakaan tunggal di tol Cikampek. Menurut keterangan Rendy, mobil mereka menabrak tembok beton karena ban selip hingga terguling tiga kali.
Lady Nayoan disebut mengalami luka memar di bagian tubuh bawahnya mulai dari pinggang, tetapi tidak ada masalah pada ruas frakturnya. Sedangkan Rendy Kjaernett muncul dengan tangan diperban saat memberikan penjelasan di PN Bekasi baru-baru ini.
2. Angela Lee
Pada akhir Mei 2023, Angela Lee juga mengalami kecelakaan di tol Semarang-Solo. Mobil yang ditumpangi Angela Lee menyeruduk truk karena sang sopir diduga mengantuk.
Akibat kecelakaan tersebut, Angela Lee mengalami patah tulang kaki dan retak di bagian pipi hingga sempat tak sadarkan diri selama dua hari. Angela Lee kala itu dalam perjalanan dari Semarang menuju Jogja.
Baca Juga: Kini Umbar Rasa Sayang ke Lady Nayoan, Rendy Kjaernett Dicibir: Sayang Kok Cari Istri Orang
3. Dylan Carr
Kecelakaan yang dialami Dylan Carr di tol Jakarta Outer Ring Road arah Cikunir pada Oktober 2019 juga sukses bikin geger. Sebab Dylan Carr sempat koma setelah mobil yang dikendarainya menabrak truk hingga bagian depannya masuk ke kolong.
Dylan Carr merasa mendapat mukjizat setelah selamat dari kecelakaan maut tersebut. Pasalnya Dylan sempat dikhawatirkan akan koma selama berbulan-bulan serta kehilangan indera penglihatan dan penciuman, tetapi semua itu tidak terjadi.
4. Dul Jaelani
Dul Jaelani pun selamat dari kecelakaan di tol Jagorawi pada September 2013 silam. Dul yang kala itu baru berusia 13 tahun mengendarai mobil pukul 00.45 dini hari hingga mengakibatkan tabrakan beruntun.
Akibat Dul Jaelani mengemudi di bawah umur, enam orang tewas dan sembilan lainnya luka-luka. Sebagai bentuk tanggung jawab, Ahmad Dhani ayah Dul kini masih menafkahi keluarga korban tewas untuk biaya pendidikan anak-anak mereka hingga lulus kuliah.
Berita Terkait
-
Terdakwa Kecelakaan BMW Maut di Sleman Dijatuhi Vonis Penjara
-
Pengemudi Ojol Jadi Buron Usai Penumpangnya Tewas, Asosiasi Desak Pelaku Serahkan Diri
-
Detik-detik Kecelakaan KA Bangunkarta di Prambanan Sleman: Tiga Orang Tewas
-
Penumpang Dibuang Ojol Depan DPR Usai Tabrak Truk, Tewas Setelah Seminggu Koma
-
Kecelakaan Depan DPR: Pengemudi Ojol Kabur Tinggalkan Penumpang Bersimbah Darah, Kini Masuk DPO!
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Deretan Pemain Top di Drama Korea The Manipulated, Ada Ji Chang Wook
-
Netflix dan Sony Kembali Berkolaborasi untuk Sekuel KPop Demon Hunters, Catat Jadwal Rilisnya!
-
Sinopsis Mengejar Restu: Perjuangan Dhini Aminarti Selamatkan Rumah Tangga
-
Katrina Kaif Lahirkan Anak Pertama di Usia 42 Tahun, Ini Ungkapan Bahagia Vicky Kaushal
-
Beredar Potret Jule Tak Berhijab Bareng Selingkuhan Usai Dicerai Na Daehoon, Caption-nya New Janda
-
Bukan Nasi Goreng, Maher Zain 'Bucin' Sama Ubi Cilembu Sampai Dibawakan saat Live TV
-
Sinopsis Film Biopik Michael Jackson, Jaafar Jackson Perankan King of Pop
-
Hadirkan Adipati Dolken dan Mawar de Jongh, Ini Sinopsis Film What's Up With Secretary Kim?
-
5 Film dan Series Bollywood Terbaru yang Tayang di Netflix November 2025
-
4 Potret Penampakan Pasca Ledakan di SMA 72, Kotak Amal Pecah hingga Siswa Dibopong