Suara.com - Podcast Ashanty dengan anak Pinkan Mambo, MA yang menjadi korban pelecehan seksual ayah tirinya menjadi sorotan publik.
Tangisan anak Pinkan Mambo, MA mendadak pecah dalam pelukan Ashanty, yang juga pernah hampir mengalami pelecehan seksual semasa kecilnya dulu.
Mulanya, Ashanty merasa anak Pinkan Mambo, MA selalu berusaha terlihat tegar dengan cara menahan air matanya setiap kali menangis.
"Kamu selalu mencoba untuk tegar di setiap tangisan kamu. Kamu itu selalu mencoba menahan semua, nggak kamu keluarkan. Kamu tahan, kamu tahan dan itu nggak bagus lho," kata Ashanty dalam Youtubenya, Selasa (8/8/2023).
Menurut Ashanty, cara MA terlihat tegar itu tidak baik untuk diri sendiri dan menyarankannya tidak membiarkan perilaku ayah tirinya di masa lampau itu merusak hidupnya.
"Michelle setiap kali nangis, Michelle selalu nahan lagi. Jangan sampai orang ini ngerusak hidup kamu. Kamu harus tunjukkin kamu bisa jadi anak yang sukses dan hebat. Aku tahu kamu bisa," jelas Ashanty.
Ashanty yang tak tega langsung menghampiri MA dan memeluknya. Saat itulah, tangisan anak Pinkan Mambo ini pecah dipelukannya.
Setelah keduanya menangis bersama, Ashanty pun meminta MA mengeluarkan semua rasa sedihnya dan menangis sekencang-kencangnya. Bahkan, istri Anang ini juga meminta timnya mematikan kamera untuk memberi waktu kepada MA sesaat.
"Keluarin aja, nangis yang kenceng aja M*******. Keluarin aja semuanya sayang nggak papa," ujar Ashanty sambil meminta timnya mematikan kamera.
Sejumlah warganet dilansir dari unggahan TikTok @ariesgirls99s, pun mengingatkan Pinkan Mambo bahwa sikap Ashanty itulah yang diharapkan MA dari ibunya.
"Yang M***** butuh adalah sosok ibu yang bisa melindungi, mengasihi, memeluknya ketika dalam keadaan terpuruk," kata @sipalingsuka****.
"Pinkan, dia cuman butuh pelukanmu dan perlindungan darimu," tambah @nona**.
"Pinkan lihat Ashanty, beginilah seharusnya seorang ibu yang harus dilakukan peluk dan rangkul anak kita saat terluka," sahut @menuibura**.
Berita Terkait
-
Sudah Menyelamatkan Nyawa Lady Nayoan, Rendy Kjaernett Tawari Sujaja Pekerjaan
-
Dramatis! Rendy Kjaernett Nangis Histeris Peluk Lady Nayoan yang Kesakitan Saat Kecelakaan: Jangan Tinggalkan Saya
-
Masih di Rumah Pinkan Mambo, Kakak Diam Saja Meski Tahu MA Dilecehkan
-
Keliling Podcast, MA Anak Pinkan Mambo Mulai Kehilangan Simpati Netizen: Artis Jalur Apa Lagi Ini?
-
Belum Bisa Berdiri, Lady Nayoan Mulai Jalani Fisioterapi Ditemani Rendy Kjaernett
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Denny Sumargo Respons Isu Pelukan dengan Ani-ani di Bali
-
Masih Sayang, Erika Carlina Minta Netizen Jangan Sentil DJ Bravy Terus
-
Putri Tommy Lee Jones Ditemukan Meninggal di Kamar Hotel pada Malam Tahun Baru
-
Andhara Early Umumkan Perceraian dengan Bugi Ramadhana, setelah 14 Tahun Berumah Tangga
-
Sesali Foto Bareng Sitok Srengenge, Sal Priadi Tegaskan Sikap Lawan Kekerasan Seksual
-
Atta Halilintar Panik Cari Ameena yang Hilang Saat Liburan di Chimelong
-
Dibintangi Jeno dan Jaemin NCT, Drama Wind Up Resmi Umumkan Poster dan Jadwal Tayang
-
160 Ribu Orang di Sarinah Pilih Hening demi Korban Bencana: Tiara Andini hingga Donasi Miliaran
-
MNET Bocorkan Reuni Wanna One di Awal 2026, Reality Show Jadi Proyek Perdana
-
Marion Jola Ikut Geram dengan Sikap Tengil Insanul Fahmi